Sebelumnya ane akan mendoakan temen-temen yang memberikan
:cendolbig
semoga segala urusannya lancar ya ~
Dunia anime merupakan dunia menajubkan dan memiliki keindahan yang dapat melebihi dunia nyata. Banyak orang yang bermimpi ataupun berandai-andai bahwa dirinya bisa hidup layaknya anime. Dari seseorang yang baru menonton anime (newbie) hingga pecinta berat (Weeaboo). Di thread ini ane coba sharing anime yang dinikmati dan dicintai sampai bertahun-tahun, yuk marii gan ~
Quote:
1. Naruto (???) merupakan sebuah serial manga karya Masashi Kishimoto yang diadaptasi menjadi serial anime. Anime ini bercerita mengenai Naruto (tokoh utama) yang memiliki mimpi menjadi shinobi terkuat yaitu Hokage yang dapat melindungi seluruh penduduk desa konoha. serial anime Naruto terbagi atas Naruto & Naruto Shippuden
1. Naruto
Naruto mulai tayang pada tahun 2002 dan mencapai akhir cerita pada tahun 2007 (selanjutnya dilanjutkan ke Naruto Shippuden). Serial anime ini terdiri dari 220 episode. Anime ini bercerita mengenai naruto saat berada pada tahap akademi, kegagalannya untuk mencegah sasuke pergi dari konoha, hingga dia menjadi murid jiraya dan berkelana untuk berlatih menjadi semakin kuat gan.
2. Naruto Shippuden
Naruto Shippuden terdiri atas 500 episode dan tayang pada tahun 2007 - 2017. Anime ini bermula saat naruto kembali ke Konoha setelah berlatih dengan Jiraiya. Naruto Shippuden menceritakan mengenai perang ninja keempat menghadapi akatsuki, pertarungan terakhir antara Naruto vs Sasuke dan diakhiri dengan pernikahan Naruto dan Hinata.
Quote:
2. One Piece (?? ???
Wan P?su) adalah sebuah anime yang menceritakan tentang sekelompok bajak laut yang dipimpin oleh Monkey D. Luffy dan pergi mencari harta karun peninggalan raja bajak laut Gol D. Roger. One Piece sendiri disutradarai oleh Eiichiro Oda (Oda Sensei).
Anime One Piece tayang perdana pada oktober tahun 1999. Serial anime maupun manganya saat ini masih
on going. wawancara bersama Oda Sensei tahun 2017 dijelaskan bahwa One Piece baru berjalan sekitar 70%. Menariknya bahwa plot anime ini yang sangat sulit ditebak, namun Oda sensei mengatakan bahwa endingnya tetap sama dari yang direncanakan sejak pembuatan anime ini. Saat ini anime One Piece sudah mencapai episode 839 yaitu pada arc
whole cake island.
Quote:
3. Bleach (????,
Bur?chi) adalah serial manga yang dikarang oleh Tite Kubo dan diadaptasikan menjadi anime. Bleach bercerita tentang Ichigo Kurosaki, seorang pelajar SMA yang memiliki kemampuan untuk melihat roh yang kemudian menjadi shinigami dan bertarung melawan hollow. Selanjutnya Ichigo berpetualang di
Soul Society menguasai Zanpakuto Zangetsu dan menjadikannya salah satu shinigami terkuat yang pada akhir cerita bertarung dengan Aizen.
Serial anime ini tayang sejak 5 Oktober 2004 – 27 Maret 2012 dengan jumlah 366 episode.
Quote:
4. Detektif Conan (??????
Meitantei Konan) adalah sebuah serial manga detektif yang dikarang oleh Gosho Aoyama. Serial ini menceritakan tentang Shinichi Kudo, seorang detektif sekolah menengah atas yang tubuhnya mengecil akibat sebuah racun. Shinichi selanjutnya dikenal sebagai Conan Edogawa. Walaupun dengan tubuh kecilnya Conan tetap mampu melakukan aksinya dan menyelesaikan berbagai kasus misterius gan.
Cerita ini kemudian diadaptasi dalam serial animasi TV yang diproduksi oleh TMS Entertaiment dan Yomiuri Telecasting Corporation Jepang. Ditayangkan sejak tahun 1996 dan sampai saat ini status anime ini masih
on going yang saat ini telah mencapai episode 904.
Ane sendiri bisa ngikutin lengkap animenya Naruto dan One Piece gan. Dari SD sampe kerja suka duka anime ini tetep nemenin ane gan hehehe ...
Bleach & Conan kepotong-potong ngikutinnya, paling nonton dari youtube
Kalo Agan Sista Gimana ???