Keren, Cafe Bali United Sudah Dibuka !! Hanya Satu kata "Juara"
Saturday, June 9, 2018

Bali United memang sebuh club sepakbola Indonesia yang baru saja muncul, belum lama bahkan sejarahnya pun hanya ganti nama dan pindah home base. Tapi management Bali United yang masih bayi dalam pengelolaan club mulai berbenah menjadi sosok Rahwana yang bernama Profesional.

Dengan memaksimalkan Bali sebagai destinasi wisata, stadion pun mereka pugar terlebih pihak stadion pun menerima, alhasil stadion Bali tak bisa dianggap sebelah mata. Sarana dan prasarana terus di buktikan dengan bukti nyata. Ditangan kakak beradik Piter dan Yabes Tanuri ini Bali United bekembang menjadi club yang dicinta dan dipuja warga Bali.

Selain lapangan, Bench Pemain, Ad Board digital, serta toko merchandise Bali United yang di perbarui dan menjadikan sarana untuk membangun stadion yang bertaraf Internasional. Cafe Bali United kini sudah resmi dibuka, cafe yang berada di sisi tribun selatan memang menarik untuk dikulik.

Sebuah cafe di dalam stadion yang hanya berjarak 5-7 meter dari lapangan memang hanya ada di stadion kandang Bali United, bangku yang berwarna merah dan bernomor punggung seakan menyapa mereka yang hadir disana. Konsep yang dihadirkan mirip dengan cafe Manchester United yang ada di Old Trafford.

Kamu yang pecinta Bali United pastinya bisa menyaksikan laga dari balik kaca, sambil menikmati hidangan yang disediakan. Tak hanya itu suasana khas Bali united sangat terasa, adanya big screen dengan gambar punggawa Bali yang memberikan edukasi, cuplikan match, dan kisah keseharian para punggawa Bali United sangat terasa layaknya stadion besar di eropa.

Stadion Dipta memang disulap menjadi markas besar Bali United untuk selamanya, tak hanya meluncurkan Resto, management dari Bali United juga menyajikan wahana bermain bagi anak anak di sisi restoran. Sebuah Playground bagi anak anak yang memang sudah selesai pembangunannya, tersedia wahana anak yang sangat di sukai bila orang tua mengajak anaknya untuk sekedar wisata ke kandang Bali United ini, tidak hanya makan, tapi bisa juga nonton bola, bahkan menjadi tempat bermain, suatu hal yang bisa menjadi contoh management club lainnya berwisata dengan rekreasi lengkap di satu lokasi, Stadion Dipta Gianyar kini sangat keren. Bagaimana sobat semeton dewata apa kalian suka ?

Untuk kalian yang ingin plesiran ke Bali jangan lupa untuk mengunjungi stadion Dipta. Dan rasakan sensasi menikmati kopi di pinggir lapangan, monggo seruupuut dolo

c4punk@2018
Referensi tulisan dari
http://bali.tribunnews.com/2018/06/0...n-dipta?page=2