Koleksi Die-Cast Penghilang Stress
Monday, June 25, 2018
Hallo gaes selamat datang di thread nubie ini :hai
Pada thread ini ane akan membahas suatu koleksi ane yang sesuai dengan kompetisi menulis yang diadakan oleh kaskus kreator yaitu bertema tentang "Aku dan Koleksiku".
Setiap orang pasti mempunyai kegemaran atau hobby yang sering dilakukan untuk mendapatkan sebuah hiburan.
Beragam orang menggeluti hobinya dengan cara yang berbeda-beda, seperti memelihara burung berkicau, ikan hias, atapun motor gede yang harganya tidaklah murah. ane sendiri juga mempunyai hobi dengan mengkoleksi mainan yakni mobil-mobilan atau yang sering disebut "die cast". die cast sendiri adalah metode pembuatan mainan melalui proses pelelehan logam atau metal untuk kemudian dituang dan dicetak sesuai dengan bentuk yang diinginkan, dan biasanya memiliki bentuk yang sama dengan skala tertentu sesuai aslinya.
Untuk koleksi ane sendiri tidak cukup banyak hanya belasan jumlahnya karena banyaknya kesibukan lainnya yang tidak dapat ditinggalkan sehingga hanya bisa mengkoleksi beberapa saja, dari mainan yang tanpa merk sampai merk die cast yang sudah populer saat sekarang ini seperti matchbox dan hotwheels. Kegemaran ane ini dimulai sedari kecil yang suka banget bermain mobil-mobilan.
Dan saat ini banyak orang yang mempunyai hobby mengkoleksi mainan die cast juga menjadikannya suatu bisnis yang menghasilkan keuntungan dengan nominal yang cukup menggiurkan.
Hot Wheels Kepunyaan Ane
Inilah beberapa koleksi mainan hot wheels kepunyakan ane yang sudah cukup lama tersimpan dilemari. Kebetulan juga saat ini juga dibuat mainan anak kecil ane, walaupun model-modelnya biasa saja dan tidak terlalu istimewa tapi lumayan menghibur buat anak ane.
Selain die cast Hot Wheels ada juga Matchbox yang tinggal beberapa biji kepunyakan ane, karena banyak yang hilang ataupun juga ane kasihkan ke anak temen-temen dan saudara ane yang kebetulan saat itu kebetulan main ke rumah.
Matchbox kepunyaan Ane
Banyak sekali cerita seru dan pengalaman yang ane dapatkan saat mengumpulkan mainan die cast ini waktu dulu, mulai dari nabung sedikit demi sedikit sampai susahnya berburu jenis mainan yang langka karena Beberapa mainan ini dibuat dengan edisi terbatas.
Rasa senang dan bangga jika mempunyai jenis mainan yang langka dan sulit didapatkan dipasaran.
Namun juga ada beberapa mainan ane yang tidak mempunyai merk, namun cukup keren untuk dibuat koleksi.
Yang berikutnya untuk harga dari jenis mainan kepunyaan ane cukup bervariatif dan relatif murah-murah karena menyesuaikan kondisi dompet ane saat itu. Dan terakhir untuk perawatan die cast cukup mudah tidak seribet merawat bayi hehehe. Cukup dibersihkan sesekali waktu dan disimpan di tempat yang bersih dan aman.
Itulah sedikit pengalaman ane dengan koleksi mainan ane yang cukup seru untuk dimainan. Ya walaupun sederhana tetapi cukup untuk membuat hiburan disela - sela waktu yang ane punya.
Kalau kaskuser dimari punya koleksi apa saja?
:D
Terima Kasih Gan :cendols