Satu tim yang menandai satu masa (ERA KEJAYAAN REAL MADRID)
Thursday, June 7, 2018
Para pemain tim yang ada saat ini telah mengulangi prestasi Real Madrid ditahapan pertama Piala Eropa.
Setelah kemenangan di Kiev, tim Real Madrid ini memperkuat posisinya sebagai tim yang menandai satu masa. Sukses luar biasa dengan memenangkan tiga Piala Eropa berturut-turut telah menempatkan tim ini diantara yang paling hebat dalam sejarah sepakbola. Prestasi tersebut sebelumnya hanya berhasil diraih tiga kali dan salah satu diantaranya juga dengan Real Madrid sebagai bintang utamanya.
Terjadi pada tahun-tahun pertama penyelenggaraan kompetisi, ketika mampu merangkai lima Piala Eropa antara tahun 1956 dan 1960. Saat itu merupakan tim yang legendaris dengan Di Stéfano dan Gento memimpin didepan, yang mana berhasil menang dua kali dalam final melawan Stade de Reims, satu kali melawan Fiorentina, Milan dan Eintracht Frankfurt. Rangkaian lima gelar itu tidak kembali terulangi dan yang paling mampu mendekati jumlah tersebut adalah Ajax (1971,1972 dan 1973) dan Bayern Muenchen (1974, 1975 dan 1976).
Empat Champions dalam lima kali penyelenggaraan
Waktu harus berlalu lebih dari 40 tahun agar satu tim dapat kembali mengangkat trofi itu tiga kali berturut-turut. Sebagian besar para anggota tim madridista yang meraih la Decimotercera (11 pemain) telah turut berpartisipasi dalam siklus yang penuh kejayaan ini, yang telah dimulai tahun 2014 di Lisbon dan dimana telah dimenangkan empat dari lima piala Championsyang terakhir.
HALA MADRID Y NADA MAS. :cendolgan