7 Hal Yang Harus Dipersiapkan Fresh Graduated Saat Melamar Kerja
Thursday, July 12, 2018

Memasuki dunia kerja adalah hal yang berbeda jauh sekali dari dunia kuliah. Apalagi bagi para fresh graduate. Supaya kamu tidak kaget dan stress memasuki dunia kerja, persiapkanlah hal-hal berikut ini :
1. Proses rekrutmen.
Pintu gerbang dari dunia kerja adalah proses rekrutmen, kamu harus memiliki pengetahuan yang cukup ketika sedang melamar pekerjaan. Jangan sampai karena kamu kurang tahu tips-tips tentang rekrutmen kamu jadi belum mendapatkan pekerjaan.
2. Hak dan kewajibanmu.
Pastikan kamu paham akan hak dan kewajibanmu sebagai pekerja nanti. Jangan sampai kamu masuk ke perusahaan yang tidak memberikan hakmu dengan baik. Ketahui juga tentang kewajibanmu sehingga kamu bisa melakukannya dengan baik dan perusahaan tidak bisa menekanmu untuk melakukan hal-hal yang sebenarnya bukan kewajibanmu.
3. Aturan kerja.
Ketika sudah mendapatkan pekerjaan, kamu harus tahu seperti apa tugasmu. Jika kamu berada di perusahaan besar, job descriptionnya akan lebih jelas, sementara jika kamu berada di startup kamu mungkin akan menjalani hal yang kamu bisa dan dibutuhkan oleh perusahaan itu.
4. Transportasi
Bagaimana kamu bisa ke kantor adalah suatu hal yang perlu kamu persiapkan juga. Apakah kamu akan menggunakan kendaraan pribadi atau kendaraan umum. Jika kendaraan umum, jenis kendaraan mana yang akan kamu pakai, apakah bus, angkot, atau ojek online.
5. Kondisi fisik.
Mempersiapkan tubuhmu untuk kerja adalah hal yang penting untuk dilakukan. Selama kuliah mungkin kamu bisa bersantai-santai dan tidur hingga larut malam. Saat memasuki dunia kerja, hal itu sudah tidak bisa lagi kamu lakukan, karena kamu harus tidur lebih awal agar bisa bangun lebih pagi.
6. Waktu.
Selain fisik, masalah membagi waktu juga harus kamu persiapkan. Kamu menghabiskan waktu selama 9 jam untuk bekerja, dan mungkin 2 jam diperjalanan pulang pergi. Pastikan kamu bisa membagi waktumu dengan keluarga dan teman, serta untuk dirimu sendiri.
7. Mental.
Dunia kerja itu berbeda sekali dengan perkuliahan. Kamu mungkin jarang menemukan rekan kerja yang seumuran denganmu. Maka dari itu, siapkan dirimu untuk masuk ke dunia yang kata orang adalah dunia yang sebenarnya.
Berusahalah untuk tetap maju dan jangan mundur ke belakang, walaupun karena selalu ada saat pertama kali untuk segalanya.