Dilansir dari British Broadcasting Coorporation, Peneliti di lembaga Food Safety Authority of Ireland (FSAI) baru-baru ini menemukan daging kuda dalam kemasan burger yang dijual sejumlah supermarket di Inggris dan Irlandia.
Hasil tes yang dilakukan peneliti pada produk burger yang dijual sejumlah supermarket, berhasil menemukan DNA daging kuda yang disinyalir digunakan sebagai bahan campuran pembuatan burger tersebut.
Hasil tes yang dilakukan peneliti pada produk burger yang dijual sejumlah supermarket, berhasil menemukan DNA daging kuda yang disinyalir digunakan sebagai bahan campuran pembuatan burger tersebut.
Profesor Alan Reilly, chief executive FSAI mengatakan, penggunaan daging kuda sebagai bahan makanan memang tidak berisiko bagi kesehatan. Meski begitu, pihaknya masih berusaha untuk menemukan penjelasan lebih lanjut tentang penemuan tersebut.
Menteri Pertanian Irlandia Simon Coveney menyalahkan pihak produsen pengolahan daging terkait penemuan daging kuda dalam burger. Menurut dia, penemuan produk burger yang mengandung daging kuda itu sebagai hal yang tidak dapat diterima.
Nah berkaca dari kejadian itu agan semua harus lebih mencermati bagaimana bentuk daging yang segar terutama sapi karena mayoritas makanan daging menggunakan bahan daging sapi, walaupun daging kuda juga tidak bermasalah, alangkah lebih baiknya kita tetap tau cara mengetahui mana daging yang segar.
Ane ada sedikit penjelasan yang ane tulis sendiri gan,Cekidot!
Spoiler for Daging Sapi Segar:
Ciri Daging Sapi Segar - Daging sapi merupakan salah satu komoditas bahan pangan yang mempunyai nilai tinggi di pasaran. Daging sapi mempunyai harga yang lebih mahal dibandingkan daging ayam dan sejenisnya.
Apabila daging sapi telah dibersihkan dari lemak maka kandungan gizinya akan sangat dibutuhkan oleh tubuh kita. Dibandingkan daging kambing, daging sapi lebih aman karena rendah kolesterol dan aman bagi penderita darah tinggi.
Daging sapi juga mengandung protein tinggi, antioksidan dan senyawa bioaktif seperti taurine, karnitin, CLA (conjugated linoleic acid), carnosine, gluthatione, kreatin dan kolin yang baik untuk tubuh kita. Namun patut diperhatikan bahwa konsumsi daging sapi juga haruslah dalam batas wajar dan tidak terlalu berlebihan.
Namun daging sapi yang bermanfaat adalah daging sapi segar yang belum busuk serta diolah dengan benar baik dari penyembelihan hingga memasak. Bagi orang awam terutama ibu rumah tangga mungkin agak sulit memmilih daging sapi segar di pasaran.
Oleh karena itu ada beberapa hal yang harus Anda perhatikan lebih dahulu sebelum membeli daging sapi agar Anda memang benar - benar membeli daging sapi segar. Hal apa sajakah itu, mari kita simak lebih lanjut :
Quote:
Kualitas daging sapi yang masih segar dan sudah busuk cara membedakan yang paling mudah adalah dengan melihat warnanya. Daging sapi yang masih segar memiliki warna yang merah segar, tidak pucat dan tidak kotor. Jadi bila daging yang akan Anda beli tidak memiliki ciri tersebut maka sebaiknya Anda hindari.
Quote:
Daging sapi segar juga akan memiliki tekstur yang kenyal, bila daging ditekan maka daging akan kembali kekondisi semula. Hal ini tidak dapat terjadi pada daging yang sudah busuk yang akan mempunyai tekstur yang lebih lembek.
Quote:
Aroma atau bau daging juga dapat menandakan tingkat kesegaran daging, daging sapi segar akan mempunyai aroma khas daging sapi, jadi bila daging sudah menimbulkan bau tidak sedap / busuk atau asam maka daging tersebut sudah busuk.
Quote:
Daging segar juga tidak berair ketika digantung karena kandungan air di dalam daging sangat kecil. Ciri lainnya dari daging sapi segar adalah akan mengeluarkan cairan merah namun bukan darah, cairan tersebut adalah sari daging.
Quote:
Bila Anda akan membeli disuplier daging maka Anda dapat menanyakan sertifikat halal dari MUI. Hal ini jelas akan menjadi dasar yang meyakinkan ketika Anda akan membeli daging.
Quote:
Pengecekan ini biasanya dilakukan oleh dinas terkait karena membutuhkan Alat Ukur pH Daging atau pH Meter daging. Daging segar yang sudah dipotong memiliki nilai pH yang tidak kurang dari 5,3. Jadi bila pH daging tersebut sudah jauh dibawah angka tersebut maka daging dapat dikategorikan busuk.