[Otomotif] Suzuki Karimun Bakal Meluncurkan Tipe Baru Dengan 7 Seater


Jangan lupa Rate 5 ya Gan :2thumbup


Siapa sih yang ga tau Suzuki Karimun, mobil dari Suzuki yang juga cukup terkenal di Indonesia tengah terlihat melakukan percobaan untuk versi terbarunya.

Pasar otomotif yang terus berkembang tampaknya membuat salah satu produsen mobil asal Jepang ini tidak mau ketinggalan, terdengar kabar bahwa Suzuki akan meluncurkan Karimun versi 7 seaternya (7 Penumpang).



Jika memang benar dan akan masuk Indonesia Suzuki Karimun 7 Seater ini akan menjadi pesaing utama dari Toyota Calya, Daihatsu Sigra dan Datsun Go. Segmen mobil Low Cost City Car memang tengah menjadi salah satu segmen terbesar di industri otomotif khususnya di Indonesia.

Berapa sih kira - kira harga dari suzuki karimun terbaru ini ?



Untuk harga Suzuki Karimun 7 Seater ini, di India sendiri untuk harga dengan tipe terendahnya mulai dari Rp 108 juta-an saja, jauh lebih murah dari pesaing serupa di segmennya. Dan untuk tipe tertingginya dihargai sebesar Rp 133 juta-an.

Mobil yang ditenagai oleh mesin 1.200 cc ini dilengkapi fitur yang tidak jauh berbeda dari versi 4 seaternya dengan tambahan beberapa fitur kecil di dalamnya. Untuk transmisinya sendiri tersedia varian manual dan automatic.

Salah satu kelebih utama Karimun 7 Seater ini adalah bagasi yang luas apalagi jika kursi belakang yang dilipat.

Untuk modelnya sendiri tidak terlalu berbeda jauh dengan versi terdahulunya hanya saja untuk versi ini terlihat lebih elegant karena bodynya yang lebih panjang dan beberapa perubahan di eksteriornya.

Namun pada bagian interior terlihat lebih baik dan bagus daripada versi terdahulunya.



Jika mobil ini memang akan masuk ke Indonesia,  suzuki karimun 7 seater ini akan bisa menjadi salah satu pilihan terbaik untuk masyarakat Indonesia yang membutuhkan mobil keluarga murah namun dengan kapasitas yang muat banyak. Dan akan menjadi pesaing berat dari datsun go, toyota calya, dan daihatsu sigra.

Apakah kalian tertarik dengan model baru dari Suzuki Karimun ini ? :ngacir2



Quote:


Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel