3 Makanan yang Bisa Pulihkan Kerusakan Paru-paru Akibat Asap Rokok
Thursday, August 30, 2018
Jakarta - Setelah menjadi perokok, maka kondisi yang terjadi pada paru-paru jelas tidak sehat. Berusaha memperbaiki paru-paru setelah berhenti merokok adalah upaya yang baik untuk kesehatan tubuh.
Berhenti merokok akan membuat fungsi paru menjadi lebih baik serta menurunkan risiko kanker paru-paru. Saat paru-paru sedang menjalani proses perbaikan, kamu dapat meningkatkan transformasi dengan konsumsi makan sehat untuk memaksimalkannya.
Dikutip dari LiveStrong, berikut makanan yang baik untuk memulihkan paru akibat asap rokok.
1. Makanan tinggi flavonoid
Makanan yang mengandung tinggi flavonoid memiliki antioksidan dan anti inflamasi yang membantu melindungi paru-paru yang telah terpapar asap rokok.
Flavonoid juga dapat mencegah dari kanker paru-paru dengan menahan sel kanker dan memerangi kerusakan DNA akibat merokok. Yang termasuk makanan tinggi flavonoid adalah stroberi, teh hijau, kacang, bawang merah, serta apel.
2. Buah-buahan dan sayuran
Konsumsi berbagai macam buah dan sayur dipercaya dapat menurunkan risiko kanker paru-paru pada perokok.
Para peneliti menemukan bahwa jumlah dan variasi konsumsi buah dan sayuran menjadi hal yang peting untuk mengurangi risiko terkena kanker paru-paru.
3. Makanan tinggi vitamin A
Makanan yang mengandung tinggi vitamin A dapat mengurangi risiko penyakit paru-paru seperti emfisem. Benzyopryene dan karsinogen yang terkandung dalam rokok dapat menyebabkan kekurangan vitamin A. Beberapa makanan tinggi vitamin A seperti pepaya, melon, dan wortel bisa kamu konsumsi