Apa Saja Jenis Jasa Print yang Biasanya Dilakukan di Masyarakat



Percetakan atau printing belakangan ini merupakan hal yang sangat dibutuhkan oleh sebagian masyarakat. Sehubungan dengan banyaknya kebutuhan masyarakat akan percetakan atau printing, jumlah penyedia jasa print pun juga semakin meningkat.


Nah, dengan semakin meningkatnya angka kebutuhan masyarakat dan meningkatnya berbagai kebutuhan tersebut, jasa print itu sendiri kini memiliki beberapa jenis. Penasaran? Yuk simak informasi berikut ini mengenai jenis jasa print yang biasanya dibutuhkan masyarakat.

Jasa Print Tipe Digital Printing
Digital printing merupakan salah satu tipe jasa print yang paling banyak digunakan oleh masyarakat luas. Tak hanya itu, penyedia jasa print tipe ini pun juga sangat banyak dan telah menjamur ke seluruh bagian kota.

Tipe jasa print digital printing ini biasanya akan lebih banyak digunakan dalam pengerjaan pembuatan spanduk, mug cetak, umbul-umbul atau bendera, stiker brosur, flyer, serta kartu nama Anda. nah, apa saja kelebihan dari digital printing ini? kelebihan yang paling terlihat adalah bahwa penyedia jasa print dengan tipe digital printing ini masih bersedia untuk melayani pemesanan produk cetakan dengan jumlah kecil. Yang paling menguntungkan adalah 1 lembar kertas pun tetap dilayani dan diterima dengan baik. Digital printing ini memang diatur untuk proses percetakan lingkup kecil dan kurang baik untuk percetakan dalam skala yang besar.

Jasa print tipe offset printing
Yang kedua adalah jasa print tipe offset printing. Offset printing sendiri adalah suatu jenis percetakan (jasa print) yang beroperasi dengan menggunakan mesin namun mesin yang digunakan tidaklah serupa dengan mesin yang digunakan dalam operasi digital printing.

Dalam mesin offset printing ini lebih ditekankan dalam operasi di bidang yang berbahan baku dari kertas. Hal – hal yang dapat digunakan atau dibuat dengan menggunakan jasa print tipe offset printing ini antara lain brosur, kop pada surat resmi, amplop bernama, majalah dan buku, serta produk lain yang berbahan dasar dari kertas dan juga karton.

Jasa percetakan dengan tipe offset printing ini memang dirancang untuk skala besar dan memang dirancang untuk mampu menangani lebih dari 5000 lembar cetakan.

Jasa print tipe Rotogravure
Rotogravure merupakan salah satu tipe dalam percetakan yang memang belum dikenal banyak orang dan tidak terlalu popular selayaknya digital printing serta offset printing. Tipe rotogravure ini bekerja dengan menggunakan mesin dan memang didesain untuk memproduksi jumlah yang besar dengan objek bahan utama berupa plastik.

Nah, tipe rotogravure ini dibedakan lagi menjadi 2 yaitu teknik mencetak plastik dengan posisi tinta di atas dan mencetak plastik dengan posisi tinta di tengah dan kemudian dilapisi kembali oleh plastik di bagian yang lain. maksud dari pelapisan ini adalah supaya kedua media plastik ini nantinya akan menjadi satu kesatuan dengan tinta yang berada di tengah keduanya.

Beberapa contoh produk yang menggunakan jasa print dengan tipe rotogravure adalah bungkus makanan ringan dan juga bungkus mi instan yang banyak ditemukan di pasaran.

Jasa print tipe sablon
Tipe sablon memang sangat familiar di telinga kita saat ini. ya, sablon adalah salah satu tipe yang biasanya tersedia di tempat jasa print. Sablon ini sama seperti tipe – tipe print sebelumnya, hanya saja pada sablon media utama tempat mencetaknya adalah kais ataupun kertas. Namun, tidak menutup kemungkinan jika ditemukan sablon dengan media plastik. Sablon ini juga dapat diproduksi dengan jumlah dan skala yang besar.

Teknik yang digunakan pun juga bermacam-macam. Teknik antara sablon kain dan sablon plastik pun juga berbeda. Meski telah banyak digunakan saat ini, nyatanya teknologi sablon masih terus dikembangkan terutama pada desain yang membutuhkan banyak warna pada bagian tertentu.

Nah, itu dia beberapa informasi mengenai tipe jasa print yang biasanya mudah ditemukan di kehidupan kita sehari-hari. Semoga dapat bermanfaat bagi Anda semua dan dapat menjadi referensi untuk Anda mengenai masalah jasa print yang sedang Anda butuhkan. Selamat mencoba!




Gambar: pexels

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel