Samsung akhirnya meluncurkan dua smartphone terbarunya dari keluarga J-Series, yakni Galaxy J4+ dan Galaxy J6+ di Indonesia. Duo perangkat ini dibanderol dengan harga cukup terjangkau, yakni mulai 2 jutaan rupiah.
Quote:
Desain elegan, layar lebar Dalam rilis pers yang diterima Yangcanggih, Kamis (27/9), Samsung menjelaskan bahwa Galaxy J4+ dan Galaxy J6+ sama-sama mengedepankan desain yang elegan dengan lekukan ergonomis dan bodi yang ramping.
Baik Galaxy J4+ maupun Galaxy J6+ sama-sama mengusung layar 6 inci dengan resolusi 720 x 1480 pixel. Keduanya juga dibekali prosesor quad-core 1.4 GHz yang sama, kapasitas baterai 3300 mAh, dan berjalan di OS Android 8.1 Oreo.
Galaxy J6+ memiliki kamera belakang ganda yang terdiri dari 13 megapixel f/1.9 + 5 megapixel yang mampu menciptakan foto bokeh, dan kamera depan 8 megapixel f/2.9. Sedangkan Galaxy J4+ masih mengandalkan konfigurasi kamera tunggal yakni 13 megapixel f/1.9 di belakang dan 5 megapixel di depan.
Untuk urusan keamanan, Galaxy J6+ memiliki sensor sidik jari yang terletak di bagian samping smartphone dekat tombol power serta face recognition. Untuk Galaxy J4+ hanya dibekali pengenalan wajah saja tanpa ketersediaan sensor sidik jari.
"Galaxy J6+ dan J4+ merupakan gambaran dari dasar-dasar inovasi Samsung Galaxy, untuk membawa gaya dan teknologi yang luar biasa pada harga yang sangat bersaing," kata Denny Galant, Head of Product Marketing IM Business, Samsung Electronics Indonesia.
Quote:
Sudah bisa dibeli di Indonesia
Di Indonesia, Galaxy J6+ hadir dengan dua pilihan, RAM 3 GB dengan memori 32 GB seharga Rp2.799.000, dan RAM 4 GB dengan memori 64 GB seharga Rp3.499.000. Sementara Galaxy J4+ menawarkan RAM 2 GB dengan pilihan memori 32 GB seharga Rp2.199.000, dan memori 16 GB yang ekslusif hanya di jual online dengan harga Rp2.099.000.
Kedua smartphone ini sudah dibekali slot microSD yang mampu menampung hingga 512 GB. Soal pilihan warna, Galaxy J6+ tersedia dalam tiga opsi, yakni Hitam, Abu-abu, dan Merah, sedangkan Galaxy J4+ ditawarkan dalam warna Hitam dan Gold.
YANGCANGGIH.COM juga menerbitkan majalah gadget digital bulanan, Y Magazine yang dapat diunduh secara gratis melalui Magzter dan Pressreader. Untuk versi PDF, bisa diunduh gratis di yangcanggih.com/y-magazine
FB:YANGCANGGIH
Twitter:@YANGCANGGIHCOM
Instagram:@YANGCANGGIH