Jokowi Bakal ‘Ngerock’ Bareng Megadeth





Quote:


MATA INDONESIA, JAKARTA – Di tengah jadwal kampanyenya nanti Presiden Jokowi diundang menonton konser musik. Pengundangnya bukan band sembarangan melainkan band rock legendaris dunia Megadeth yang akan manggung di Stadion Kridosono Jogyakarta, 27 Oktober 2018.
Melalui akun resmi twitter @Megadeth yang dimotori David Mustaine sangat mengharapkan kedatangan presiden pecinta musik cadas tersebut di acara mereka.

"Kami mengharapkan Presiden Indonesia Joko Widodo @jokowi dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo @ganjarpranowo mau menerima undangan kami di Jogjakarta pada 27 Oktober 2018. Kami tak sabar bermain di jogjaROCKarta Festival dan bertemu Anda berdua di sana," begitu status resmi mereka.
Band heavy metal asal Los Angeles Amerika Serikat itu dibentuk pada 1983. Formasi awal kelompok musik itu terdiri dari David Mustaine selaku lead vocal yang juga bermain lead gitas, David Ellefson yang bermain bas, Chris Poland untuk Rhythm Guitars dan Gar Samuelson Drums.

Dalam perjalanannya personil band itu bergonta-ganti kecuali Mustaine dan Ellefson. Kegiatannya sempat vakum pada 2002 karena Mustaine mengalami cidera otot, tetapi aktif kembali pada 2004 hingga kini.
Kita tunggu saja apakah Pak Jokowi bisa menghadiri konser musik kesayangannya di tengah kesibukan kampanye nanti.(kris)

Related Posts

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel