India Lebih Berhak Atas Tokoh Nagini, Bukan Indonesia
Monday, October 1, 2018
Ribut soal tokoh fiksi Nagini gara-gara JK Rowling bilang sosok tokoh wanita tersebut adalah tokoh fiksi dari Indonesia memancing komentar beragam dari beberapa budayawan Indonesia. Tetapi semuanya seragam, memprotes JK Rowling yang katanya merendahkan sosok Nagini.
Dalam pewayangan, sosok Nagini adalah Dewi Ular yang cantik jelita. Bima salah satu tokoh Pandawa Lima jatuh hati karena kecantikannya. Dikisahkan, akhirnya mereka menikah dan dari kedua pasangan ini lahirlah Antareja.
Bima dan Nagagini
Nagini atau Nagagini adalah anak dari Dewa Ular yang bernama Antaboga. Karena darah keturunannya adalah Dewa Ular, maka Nagini punya kemampuan untuk berubah wujud menjadi ular yang besar dan ganas jika kemarahannya muncul karena terusik, dan itu semata-mata hanya untuk melindungi dirinya dan keluarganya.
Dewa Antaboga
Sosok Nagini pun digambarkan sebagai sosok yang patuh terhadap suami.
Dari semua gambaran tersebut, JK Rowling dianggap kurang ajar karena merendahkan sosok Nagini.
Belum lagi protes soal tokoh karakter Nagini yang katanya harus dari Indonesia, bukan Korea.
Dari semua komentar yang muncul kepermukaan mengenai Nagini, benarkah protes-protes itu sudah sesuai dengan kenyataan?
Inilah beberapa faktanya :
1. Tentang Nagini.
Sosok mitologi Nagini atau Nagagini jelas bukan budaya asli Indonesia. Semua tokoh pewayangan di Indonesia nyatanya terhubung juga dengan mitos kisah Mahabharata di India. Kecuali ada beberapa tokoh pewayangan yang memang asli Indonesia dan tidak ada dalam kisah Mahabharata di India.
Dan Dewi Nagini adalah Dewi Nagina versi Indonesia atau Nusantara.
Kisah Mahabharata
2. Peran Nagini.
Sosok Nagini hampir tak pernah disinggung dalam banyak cerita baik cerita fiksi dalam novel maupun layar lebar film Indonesia. Film Indonesia memang banyak mengupas cerita tentang ular jadi-jadian, tetapi itu bukan Nagini sang Dewi Ular yang dihormati sebagian penduduk Indonesia. Sosok itu justru Nyi Blorong, siluman ular nan cantik yang dikisahkan sebagai anak dari Nyi Roro Kidul.
Penggambaran Nyi Blorong
Ada juga sebagian cerita, mengangkat kisah tentang Nini Pelet, legenda dari Gunung Ciremai.
Penggambaran sosok Nini Pelet
Atau Ratu Siluman dari segala Ratu, Nyi Roro Kidul.
Penggambaran sosok Nyi Roro Kidul
Dan artis-artis pemerannya sudah dikenal luas aktingnya yang sangat menjiwai peran para siluman ular tersebut. Dari Suzanna, Nana Khairina, Julia Perez, Dewi Perssik, hingga terakhir Luna Maya.
Berbeda dengan di Indonesia. Di India, sosok Nagini justru sering dikupas dalam banyak film layar lebar Bollywood. Nagini atau Nagagini sering disebut dengan Nagina atau Nagin. Dan sosok tersebut selalu wanita cantik yang dirasuki roh dewi ular. Dan dewi ular itu jelas putri dari Dewa Ular Antaboga. Teu puguh boga naon. :capedes
Film Nagina, Bollywood
Dan sosok pemeran Nagin yang paling terkenal dan tak tergantikan adalah Sri Devi, Ratu Film dari Bollywood India.
Sri Devi sebagai Nagina
3. Pemeran Nagini.
Nyatanya sebelum pemeran Nagini jatuh pada Claudia Kim, artis cantik asal Korea Selatan, pihak agency Fantastic Beast telah memanggil 2 artis Indonesia yang juga cantik yaitu Acha Septriasa dan Cinta Laura.
Acha Septriasa
Cinta Laura
Sayangnya Acha saat itu tengah mengandung jadi menolak tawaran tersebut sementara Cinta Laura dianggap terlalu muda, meskipun alasannya terlalu aneh, sebab kalau memang alasannya karena usia, kenapa tetap memanggil Cinta Laura? Kenapa tidak memanggil artis Indonesia lain yang umurnya minimal seusia dengan Kim? Ada Luna Maya, dan lain-lain.
Dan mungkin budayawan Indonesia yang memprotes kenapa bukan artis Indonesia yang memerankan sosok Nagini bisa memaklumi setelah mengetahui hal ini.
4. Tokoh Fiksi.
Bagi sebagian orang, sosok Nagini bukanlah tokoh fiksi meskipun bisa dianggap mitos. Tapi itu sudah jadi budaya sebuah bangsa, India dan Indonesia. Apalagi Dewa dan Dewi dikenal ada perwujudannya oleh sebagian ummat beragama, jadi alangkah kurang ajarnya jika tokoh yang ada dalam ajaran agama dianggap tokoh fiksi, apalagi dalam sebuah film, tokoh tersebut diperbudak untuk melakukan kejahatan.
Mungkinkah JK Rowling terinspirasi sengan ucapan Rocky Gerung?
Rocky Gerung pencetus Kitab Fiksi
Sudahlah. Kita tonton saja filmnya. Kalau mau protes, maka buatlah film tandingan. Sementara biarkan Nagin membuat kopi buatannya yang numero uno.
"Nagin! Kopi buatanmu.... Numero Uno"
Plesetin dikit. :D
Sumber Referensi :
disini
disini
disini
Gambar-gambar diambil dari Google.