9 Kebiasaan baik untuk hidup dengan tingkat stress yang rendah
Friday, November 30, 2018
Life is Hard. Hidup ini memang tidak mudah. Tapi cara bagaimana menghadapinya adalah yang utama. Berikut 9 kebiasaan baik untuk hidup dengan tingkat stress yang rendah
Spoiler for 1. Password:
Membuat password sebagai reminder
Jika kalian pernah mengalami, terdapat akun perusahaan selalu mengganti-ganti password setiap bulannya maupun jangka waktu tertentu. Kalian bisa menjadikan password sebagai reminder untuk diri kalian bahwa kalian ingin mencapai target tertentu pada waktu tertentu. Misalkan password kalian Save4Trip@Bali, Eat2Times@Day, VideoCall2Mom@Sunday dan masih banyak lagi kombinasi lainnya. Tujuannya adalah memotivasi diri kalian mencapai apa yang kalian inginkan. Mulailah dari hal kecil, dan rasakan perbedaan dalam hidup kalian.
Spoiler for 2. Sayuran Hijau:
Konsumsi sayur-sayuran hijau
Hindarilah makanan-makanan cepat saji. Kelihatannya memang susah apalagi bagi kalian pecinta sereal, chicken nuggets, burger, pizza, sosis dan minuman bersoda. Cobalah mengkonsumsi olahan makanan dari sayur-sayuran dan buah-buahan. Tentu sangat baik buat kesehatan kalian bukan. Perlakukanlah tubuh kalian dengan baik, jika mereka sehat, maka kalian juga akan merasakan hal yang sama bukan?
Spoiler for 3. Dompet dan High Heels:
Hindari menyimpan dompet di saku belakang dan penggunaan high heels yang sering
Dompet pria dapat menyebabkan banyak orang menjadi sakit. Bukan karena isinya yang kosong, tapi banyak ditemukan keluhan sakit punggung bagian bawah yang disebabkan oleh dompet. Mengapa demikian?
Dompet menekan saraf di bagian belakang yang dapat menyebabkan Sciatic Neuropathy (Wallet neuropathy) dimana hal tersebut menimbulkan rasa sakit atau mati rasa di kaki bagian bawah, pergelangan kaki atau kaki. Aktivitas seperti berjalan, duduk dan berbaring bisa jadi sangat menyakitkan (lihat sciatica dan piriformis syndrome).
Sedangkan untuk wanita, jangan terlalu sering beraktivitas dengan menggunakan sepatu high heels. Gunakan high heels hanya untuk acara-acara tertentu dan gunakan sepatu dengan hak rendah untuk kegiatan sehari-hari. Wanita yang sering menggunakan sepatu high heels beresiko mengalami kerusakan fisiologis permanen di lutut, pinggul, punggung dan tendon. Kerusakan tersebut terjadi karena ujung bagian telapak kaki dipaksa menahan beban berat seluruh tubuh. Untuk menyeimbangkan badannya, pengguna high heels harus mendorong lutut dan pinggul ke depan serta melengkungkan punggungnya. Tentu bukan postur tubuh yang seharusnya.
Spoiler for 4. Membaca:
Membaca menambah pengetahuan
Membaca dapat menambah pengetahuan bagi kalian. Disela-sela pekerjaan kantor yang rumit, cobalah membaca artikel-artikel online sejenak. Dengan begitu dapat mengalihkan kalian dari pekerjaan rumit yang sedang kalian kerjakan. Tidak hanya dibaca, jadikan membaca sebagai konsumsi bagi otak kalian supaya menambah pengetahuan baru yang sebelumnya tidak atau belum kalian ketahui.
Spoiler for 5. Makanan:
Mempersiapkan makanan
Ketika memasak, cobalah membuat cukup 2 jenis makanan saja. Dengan demikian, kalian telah menghemat beberapa jam waktu kalian di dapur.
Spoiler for 6. Jadwal:
Buatlah jadwal yang terstruktur
Benjamin Franklin memiliki keseharian yang terstruktur dengan baik. Menurut catatan hariannya, dia mulai bangun pukul 5 pagi. Untuk 3 jam pertama, dia akan merencanakan harinya, mencuci, sarapan, berpakaian rapih dan bertanya pada dirinya sendiri. "Apa yang akan aku lakukan hari ini?". Selanjutnya dari pukul 8-11 siang dia akan bekerja lalu disusul dengan 2 jam istirahat makan siang, membaca atau melihat kembali buku catatannya. Kemudian, dari pukul 2-5 sore dia akan kembali melanjutkan pekerjaannya. Empat jam terakhir harinya dihabiskan untuk makan malam, berkumpul dengan keluarga dan kerabat, mendengarkan musik atau hiburan lainnya. Dan diakhir harinya, pada pukul 10 malam, dia akan bertanya pada dirinya "Hal baik apa yang sudah kulakukan hari ini?".
Spoiler for 7. Jalan Kaki:
Biasakan berjalan kaki
Saat ini, banyak sekali orang-orang yang bahkan untuk jarak dekat saja menggunakan kendaraan roda dua atau mobil/taksi. Akan lebih baik jika memberi tubuh sedikit olahraga ringan. Manfaat berjalan kaki bermacam-macam. Tubuh yang sehat, fungsi otak semakin tajam, mengurangi stress, mengurangi resiko terkena kanker, menurunkan tekanan darah tinggi dan diabetes, serta meningkatkan kesehatan seksual.
Spoiler for 8. Air Putih:
Konsumsi air putih di awal hari
Kebanyakan orang kurang berenergi karena mereka kekurangan cairan. Hidrasi adalah energi. Simpanlah segelas air putih di meja dekat tempat tidur kalian. Ketika bangun, minumlah air putih tersebut. Dan juga, jadilah orang yang banyak bersyukur. Jika kalian merasa sedih karena kekurangan sesuatu, segera hentikan. Pikirkan hal lain yang harusnya kalian syukuri adanya.
Spoiler for 9. Terima Kasih:
Ucapkan terima kasih kepada orang lain
Cobalah gunakan "Terima Kasih" daripada "Hormat Kami" atau "Salam Hormat" diakhir e-Mail kalian. Tidak sedikit orang yang cenderung lupa jika menerima bantuan/pertolongan. Dengan sering menyampaikan ucapan terima kasih, hubungan dengan orang lain akan meningkat lebih baik.
Ini thread kesekian ane setelah lama vakum. Semoga dapat berbagi pengetahuan ya gan :shakehand2 Jika bermanfaat, tolong :rate5 ya gan :malu jangan sungkan ngasih yang seger-seger :toast See you next thread :1thumbup