Ini Daftar 14 Feature Film yang Terpilih untuk Project Market Festival Film Makau

Nggak kerasa ya sebentar lagi udah memasuki bulan Desember. Ada yang seru nih di awal bulan Desember yakni the 3rd International Film Festival & Awards Macao (IFFAM). Jadi dari tanggal 8 sampai 14 Desember 2018 nanti, akan ada festival film dan juga awards yang berlangsung di Makau.

:2thumbup



Salah misi dari IFFAM adalah Industry Hub, yang mana dalam frameworknya ada program bernama IFFAM Project Market (IPM). Tahun ini IPM mengumumkan 14 projek feature film untuk dipresentasikan pada tanggal 9-11 Desember.



Beberapa partners yang kembali bekerja sama dengan IPM dan juga IFFAM di tahun ketiga penyelenggaraannya di antaranya Frontieres (Kanada), Sitges Film Festival (Spanyol), dan Blood Window (Argentina). Selain itu ada partner baru yakni Shanghai International Film Festival dan First International Film Festival Xining.

Dari ke-14 film yang masuk di tahun ini, salah satunya adalah film bergenre drama romantis Love Song dari Korea Selatan yang disutradarai oleh Song Il Kong, film Klepto yang disutradarai oleh Hope Dickson Leach, dan Hong Kong Sister karya Yan Ting Yuen yang juga jadi film cerita pertama non-dokumenter.



Beragam genre bakalan tersaji lengkap dalam IPM tahun ini. Mulai dari action, drama/thriller, dan juga science fiction Good news-nya, 7 dari 14 film yang terpilih masuk dalam daftar seleksi adalah sutradara perempuan. Yap, mereka ini lah beberapa perempuan yang turut berkontribusi untuk pembuatan film kontemporer.

Langsung aja kita lihat daftar seleksinya ya:

  • Ajooma (South Korea-Singapore), director: He Shuming , producers: Anthony Chen, Tan Si En
  • Amazing Elisa (Spain), director: Sadrac González-Perellón, producer: Diego Rodríguez
  • Black Lotus (New Zealand-China), director: Roseanne Liang, producer: Timothy White
  • Dogman (Argentina), director: Tamae Garateguy, producer: Silvia Rodríguez
  • Game of Identity (China), director: Leon Cheng, producer: Stephan Lam
  • Hong Kong Sister (Netherlands-Hong Kong), director: Yan Ting Yuen, producer: Maarten Swart
  • Klepto (UK-China), director: Hope Dickson Leach, producer: Christopher Granier-Deferre
  • Lost Paradise (Macao), director: Tracy Choi, producer: Man Man Lai
  • Love Song (South Korea-New Zealand), director: Il-gon Song, producers: Catherine Fitzgerald, Sebastian Lee
  • Nine Lives (UK), director: Siri Rodnes, producers: Gavin Humphries, Josephine Rose
  • Temple (Canada), director: Nguyen-Anh Nguyen, producer: John Christou
  • The RIP (US-Asia-Europe), director: Rollo Hollins, producers: Lundi Shackleton, Philippe Palacios
  • Top Talent (China-Canada), director: Rachel Han Xu, producers: Zhu Huilong, Wang Haiyun
  • Wonderland (Macao), director: Chao Koi Wang, producer: Gao Yitian

Selain itu, IFFAM Industry Hub juga memperkenalkan program terbaru yakni presentasi Work in Progress (WIP). Apa sih itu? Jadi program ini didesain untuk menunjukkan pada para industri di IFFAM bahwa ada projek film yang lagi ada di produksi tahapan akhir. Jadi tujuannya adalah untuk membantuk para pembuat karya film ini dalam hal pendanaan untuk penyelesaian syuting dan juga post-produksinya. Selain itu juga buat meningkatkan awareness tentang projek-projek terbaru ini dalam industri perfilman internasional.

Ini dia daftar seleksi IFFAM WIP 2018 Gan, ada film Indonesia loh!

  • The Long Walk (Laos-US), director: Mattie Do, producers: Annick Mahnert, Douangmany Soliphanh
  • The East (The Netherlands-Indonesia), director: Jim Taihuttu, producers: Sander Verdonk, Julius Ponten, Shanty Harmayn
  • Gundala (Indonesia), director: Joko Anwar, producer: Wicky Olindo
  • Detention (Taiwan), director: John Hsu, producers: Lee Lieh, Aileen Li

Gimana nih makin penasaran ya sama hasil dari The 3rd International Film Festival & Awards Macao? Kita tunggu di bulan Desember ya!

:motret

Related Posts

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel