Bulan Desember akan segera tiba, sudah saatnya kamu mempersiapkan segala hal untuk Natal dan salah salah satu hal yang tidak boleh kamu lewatkan adalah menyiapkan kado Natal.
Buat para cewek/cowok yang bingung mau kasih kado apa untuk pacar, mungkin ide-ide natal berikut bisa menjadi insipirasi kamu untuk menentukkan kado apa yang pas untuk pasanganmu.
Bingung Mau Kasih Kado Natal Buat Pacar? Berikut Ide Kado Natal Special Untuk Pacar :
1. Kado Natal dengan Makan Malam Romantis / Candle Light Dinner.
Spoiler for spoiler:
"Makan malam romantis mah bisa juga kali pas hari biasa." Memang betul! Tapi kamu akan merasakan perbedaan jika makan malam romantis ini merupakan kado dari pasanganmu saat Natal. Dengan suasana sukacita natal yang penuh damai, makan malam dengan pasangan saat natal bisa menjadi kesempatan kalian untuk saling mendekat diri satu sama lain, mereview tentang perjalanan cinta kalian sebelum menatap ditahun depan. Oh ya, kamu enggak perlu menyewa restoran mahal untuk candle light dinner. Kamu bisa menyulap meja makan dirumah sebagai venue dinner.
2. Kado Natal dengan Tiket Perjalanan Liburan.
Spoiler for spoiler:
Penghujung tahun merupakan waktu yang tepat untuk merileksasikan diri dari penatnya rutinitas, jadi memberikan tiket liburan kepada pasangan bisa menjadi pilihan yang tepat. Tidak perlu yang mahal dan mewah atau harus jauh keluar negeri, dengan tiket promo pun jika kamu memberikannya dengan cinta pasti membuat doi terkesan. Bila perlu kalian melakukan traveling bersama apalagi jika yang kalian yang sudah berstatus menikah, moment seperti ini bisa menjadi bulan madu kalian lagi.
3. Kado Natal dengan Barang-Barang Couple.
Spoiler for spoiler:
Sudah menjadi rahasia umum bukan jika pasangan suka menggunakan barang-barang berunsur "couple"? Kamu bisa menggunakan ini sebagai kado natal untuk pasanganmu, enggak usah bingung juga mau barang apa karena sekarang sudah banyak barang yang dijual satu set untuk cewek-cowok. Misalnya saja, baju couple, jam tangan couple, gelang couple, casing handphone couple, kalung couple dan masih banyak lagi. Untuk mug couple seperti gambar ini kalian bisa memesannya langsung di kami klik disini zeropromosi
4. Kado Natal dengan Your handmade goods!
Spoiler for spoiler:
Everything is so special if by own handmade. Kalimat ini bisa menjadi inspirasi kamu dalam menentukkan kado apa yang pas untuk pasanganmu. Kamu bisa memberikan barang hasil buatamu sendiri misalnya seperti syal rajut, kue dan lain-lain. Pasanganmu pasti akan memberikan nilai plus tersendiri terhadap kado yang kamu berikan meski itu tidak se-wah jika kamu beli langsung di toko.
5. Kado Natal dengan memberikan Barang Favorite Pasanganmu.
Spoiler for spoiler:
Semua orang kalo diberi kado barang favorite pasti senang kan? Nah pilih kado untuk pasanganmu sesuatu hal yang dia suka. Misal kalo pacarmu suka makeup, kamu bisa memberikan kado dia berupa peralatan makeup, kalo dia suka sepak bola kamu bisa memberikan kado atribut klub sepak bola favoritenya.
6. Kado Natal dengan Lamaran.
Spoiler for spoiler:
Kado lain yang bisa membuat pasanganmu berkesan adalah saat kamu melamarnya. Malam natal akan semakin penuh sukacita saat kamu mengajak pasanganmu untuk membangun mahligai pernikahan. Dan kado ini akan menjadi kado natal yang tidak akan terlupakan pastinya.
Nah itulah beberapa ide kado natal yang bisa kamu berikan untuk pasanganmu. Semoga bermanfaat ya guys.
Quote:
Jangan lupa dibagikan ke teman-teman kamu agar bisa membantu temanmu yang sedang kebingungan mencari kado natal