Just Imagine, Komik DC buatan Stan Lee
Baru-baru ini dunia mendapatkan kabar duka atas kepergian penulis komik legendaris Marvel, Stan Lee. Kepergian sang legenda ini membuat para penggemar komik berduka. Pastinya sang legenda meninggalkan banyak warisan berharga, termasuk superhero-superhero yang paling terkenal dikalangan muda ataupun tua, Spider-man, Hulk, Iron man, dan masih banyak lagi.
Selain meninggalkan banyak karya di Marvel, Stan Lee juga meninggalkan karya di DC Comics juga. Stan Lee membuat komik berjudul Just Imagine, komik one shot yang memiliki 13 isu ini berisi dimana Stan Lee "membuat ulang" beberapa superhero ternama dari DC termasuk Superman, Batman, Wonder Woman, Green Lantern dan The Flash.
Batman
Quote:
Identitas asli Batman buatan Stan Lee ini bernama Wayne Williams. Sama seperti Batman yang original, Batman ini tidak punya kekuatan super. Namun, berbeda dengan Bruce Wayne, Wayne Williams berasal dari ras African-American, bukan Caucasian. Williams juga punya fisik yang mantap, dan sama seperti yang original, kekayaan pun juga melimpah yang membuat dia bisa mengakses banyak perlengkapan. Selain itu juga, setelah keluar dari penjara Williams menjadi pegulat dibawah nama 'Batman' dan hanya dalam hitungan minggu nama Batman menjadi terkenal dan Williams menjadi kaya. Namun, Williams masih menyimpan dendam atas perlakuan Handz yang sudah memfitnah Williams dan membunuh kedua orang tuanya.
Wonder Woman
Quote:
Bernama Maria Mendoza, seorang aktivis yang memprotes melawan penggalian diatas tanah suci Incan didekat desanya. Namun sayangnya CEO dari perusahaan yang mau melakukan penggalian ini menculik ayahnya dan membunuhnya di tanah suci tersebut, dan CEO tersebut melarikan diri ke Los Angeles. Di saat itu juga Maria menemukan tongkat Manco Capac, yang memberikan Maria kekuatan dari Incan Dewa Matahari.
Superman
Quote:
Superman versi Stan Lee ini bernama Salden, salah satu member terlemah dari Kryptonian Police Force. Salden menangkap kriminal yang berbahaya di laboratorium teleportasi. Sayangnya, sang kriminal dan Salden malah teleportasi ke Bumi dan gak bisa balik lagi. Bumi masih primitif, namun bisa mengembangkan teknologi yang Salden butuhkan untuk kembali ke planetnya. Tetapi masih banyak hal-hal yang harus dilewati untuk Salden pulang ke planetnya.
Green Lantern
Quote:
Bernama Len Lewis yang berprofesi sebagai professor yang ingin mencari tau sesuatu yang bernama "The Tree". Ketika Lewis menemukan tanaman tersebut di area di Afrika, sayangnya Lewis ditembak mati oleh agen yang bekerja untuk Reverend Darrk yang juga mencari tanaman tersebut. Namun, tanaman ini memberi kekuatan ke sang professor ini dan menjadi lantern.
The Flash
Quote:
Berbeda dengan The Flash yang original, kali ini perempuan yang mengambil nama The Flash. Mary Maxwell, seorang mahasiswi yang memiliki ayah seorang ilmuwan. Kehidupan Mary terlihat biasa saja, dan dia ingin sekali jadi superhero layaknya di komik. Mary juga memiliki penyakit yang mematikan. Sebelum kematian ayahnya yang dibunuh oleh STEALTH (Special Team of Espionage Agents Licensed to Target and Hit), ayahnya menyuntikkan DNA dari Humming Bird yang bertujuan untuk menyelamatkan Mary dari penyakitnya. Dari DNA ini Mary malah mendapatkan kekuatan supernya.
Sebenernya masih banyak lagi superhero dari DC yang di "re-imagine" sama Stan Lee, termasuk Aquaman, Catwoman, Shazam dan Robin.
Bukan masalah dari DC ataupun Marvel, Stan Lee udah banyak memberikan kontribusi di dunia komik ini dan membuat dunia komik ini lebih berwarna dengan banyaknya superhero-superhero dan cerita-cerita yang unik dan seru.
Pada akhirnya karya-karya dari Stan Lee udah memberikan banyak inspirasi dan warna untuk orang-orang. Dia juga memberikan kita mimpi untuk bisa jadi superhero, bahkan terinspirasi dari superhero pun. Terima kasih atas segalanya, dunia komik, dunia film ga bakalan sama kalo bukan karena Stan Lee. Rest in Peace, Legend.
:rose:
Excelsior!
Mohon maaf kalo ada kesalahan penulisan, semoga dapat bermanfaat:)