Jonny BS Terpilih Jadi Ketua Pengda HDCI Jabar
http://bit.ly/2VQdBe8
http://bit.ly/2VQdBe8
1024
1024
KASKUS
http://bit.ly/2WJNGpV
51
244
http://bit.ly/30M93JF


BANDUNG- Harley Davidson Club Indonesia (HDCI) Jawa Barat menggelar Musyawarah Daerah, di Hotel Nexa Mercure, Jalan Supratman, Kota Bandung, Minggu(26/5/2019).
Dalam Musda tersebut, mantan ketua HDCI Bandung, Jonny BS terpilih sebagai ketua pengurus daerah HDCI Jawa Barat.
"Setelah melewati serangkaian proses tata tertib, kualifikasi dan lainnya, akhirnya Jonny BS, secara sah telah terpilih sebagai Ketua Pengurus Daerah HDCI Jawa Barat," kata Humas HDCI Bandung, Joshua Banjaranahor kepada wartawan usai acara.
Dikatakan Joshua, Musda 2019 ini dihadiri perwakilan pengurus dari 7 cabang HDCI di Jawa Barat diantaranya, HDCI Bandung, HDCI Tasikmalaya, HDCI Garut, HDCI Cirebon, HDCI Karawang, HDCI Sukabumi, dan HDCI Bogor tersebut.
"Setiap perwakilan menyetujui Jonny BS menjadi ketua HDCI Jawa Barat dan proses pemilihan Pengda HDCI Jabar ini dilaksanakan dengan musyawarah dan mufakat," kata Joshua.
Ketua HDCI Jawa Barat terpilih, Jonny BS menuturkan, visi awal kepemimpinannya yaitu akan membuat cabang-cabang yang di bawah Pengda Jabar agar lebih kompak lagi dan lebih solid lagi.
"Dalam waktu dekat ini, Pengda Jabar akan mengadakan roadshow to Johor," tandasnya. (nie/*)
Sumber : Portal Jabar
Beri apresiasi terhadap thread ini Gan!