15 Superhero 'Tersembunyi' di MCU
Tuesday, June 26, 2018
Quote:
MCU tidak dipungkiri, merupakan rana sinematik superhero yang sangat masiv. Terbukti, terdapat banyak sekali karakter superhero Marvel yang berasal dari film, seri TV maupun seri Netflix-nya. Seakan jumlah tersebut belum cukup besar, siapa sangka bahwa ternyata, rana sinematik yang dicetuskan oleh Kevin Feige ini, juga "dihuni" oleh sosok-sosok superhero ikonik Marvel lainnya yang ironsinya, keeksistensiannya justru "disembunyikan"?
Maksudnya disini, superhero-superhero ini eksis di MCU. Tapi keeksistensiannya, jarang sekali disinggung secara langsung di dalam medianya, Kalaupun disinggung, biasanya mereka ditampilkan sebagai cameo, foto atau namnya hanya sekedar "numpang lewat" saja. Dan hal ini umumnya dilakukan, untuk "menggelitik" saraf-saraf nerdy yang ada di dalam tubuh audiens sekaligus fans-nya.
Dan dari sekian banyak superhero "tersembunyi" tersebut, rasanya hanya 15 superhero ini yang paling kentara dan paling bikin kita gregetan sendiri ketika mereka akhirnya disinggung / ditampilkan.
Quote:
Beta Ray Bill (Thor: Ragnarok)
Alien ras Korbinite ini, ditampilkan di dalam Thor: Ragnarok (2017) sebagai salah satu arca kepala Gladiator di Planet Sakaar. Arca kepala ini seperti kita tahu, dibuat sebagai bentuk penghormatan terhadap mereka-mereka yang pernah sukses memenangkan kontes gladiator yang diadakan oleh The Grandmaster (Jeff Goldblum).
Berdasarkan fakta tersebut, maka jelaslah bahwa seperti Hulk (Mark Ruffalo), Beta Ray Bill, juga pernah berkunjung dan memenangkan kontes gokil ini. Awalnya, Feige cs, ingin menampilan Bill di film arahan Taika Waititi ini. Namun, menyadari kalau peranannya tidak terlalu signifikan, akhirnya diputuskan Bill, ditampilkan saja melalui format arca kepala tersebut.
Quote:
J.O.C.A.S.T.A (Avengers: Age of Ultron)
Pasca Ultron (James Spader) merubah asisten Artificial Intelligence (A.I) milik Tony Stark, J.A.R.V.I.S (Paul Bettany) menjadi Vision, Tony tanpa membuang waktu langsung mencari penggantinya. Dan sebelum akhirnya memilih F.R.I.D.A.Y sebagai asisten A.I barunya, kalau kalian jeli, di dertan chip program A.I yang ditampilkan, terdapat satu chip bertuliskan, "JOCASTA"
Nama ini tentunya bukanlah asal sembarang nama. Pasalnya di komiknya, Jocasta atau J.O.C.A.S.T.A adalah android / A.I yang diciptakan oleh Ultron untuk menjadi istrinya (yap, android juga kepingin kimpoi). Awalnya Jocasta mendukung sang suami. Namun, setelah akhirnya mengetahui sang suami adalah sosok yang jahat, Jocasta langsung berbalik mendukung dan bahkan pernah menjadi anggota Avengers.
Cukup disayangkan dirinya hanya ditampilkan sebagai ulisan nama chip. Padahal, tampilan fisik Jocasta menurut kami, lumayan keren untuk ditampilkan. Ya semoga saja di film-film MCU mendatang, Feige cs akhirnya mau untuk menampilkan sosoknya secara utuh.
Quote:
Man-Thing (Thor: Ragnarok)
Selain Beta Ray Bill dan Hulk, tampilan arca kepala Planet Saakar lain yang juga tak henti-hentinya dibicarakan fanboy pasca menyaksikan Thor: Ragnarok, adalah tampilan kepala Man-Thing (seperti diperlihatkan di foto). Dan seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, yap Geeks. Man-Thing juga pernah menjuarai turnamen gladiator Grandmaster.
Sebenarnya Geeks, Thor: Ragnarok bukanlah film MCU pertama yang menyertakan easter egg Man-Thing. Adalah Iron Man 3 (2013) yang pertama kali "mencolek" karakter manusia rawa super ini. Spesifiknya, di film arahan Shane Black (Kiss Kiss Bang Bang) tersebut, diperlihatkan adanya karakter bernama Ellen Brandt (Stephanie Szostak).
Brandt adalah salah satu wanita yang di film ini, diperlihatkan menyuntikkan Virus Ekstrimis ke dirinya sendiri. Di komiknya, Brandt adalah mantan istri dari Ted Sallins. Ted Sallins adalah sosok yang nantinya menjadi Man-Thing.
Quote:
Orson Randall (Marvel's Iron Fist Season 1)
Memang, seperti yang diperlihatkan di episode seri Netflix Iron Fist yang bertajuk: "Black Tiger Steals Heart", sosok Iron Fist pertama sebelum Danny Rand yang sekali lagi diperlihatkan sedang bertempur melawan tentara Cina yang ingin memasuki K'un-Lun, tidak pernah terungkap nama aslinya.
Walau demikian, fans langsung berasumsi bahwa sosok Iron Fist pertama yang sedang bertarung di era 40an tersebut, tidak lain adalah Orson Randall. Hal ini dikarenakan di komiknya, Randall, memanglah sosok Iron Fist pertama sebelum Rand. Well, semoga saja di musim kedua serinya nanti, background sosok misterius ini bisa diungkapkan lebih jauh lagi.
Quote:
Guardians 3000 (Guardians of the Galaxy Vol.2)
Kalau kamu masih ingat, di salah satu dari 5 adegan post-credit, Guardians of the Galaxy Vol.2 (2017), diperlihatkan sahabat sekaligus teman seperjuangan Yondu (Michael Rooker), Stakar Ogord AKA Starhawk (Sylvester Stallone) berbicara dengan anak buah Ravagers-nya yang salah satu anggotanya juga istrinya sendiri, Aleta Ogord (Michelle Yeoh).
Stakar mengajak istri dan rekan-rekannya untuk melanjutkan perjuangan mereka melindungi galaksi sebagai bentuk respek mereka terhadap Yondu yang seperti kita tahu, tewas di ending-nya. Di film-nya, tim ini disebut sebagai tim Ravagers orisinil. Padahal kalau di komiknya, tim ini adalah tim GOTG orisinil atau yang lebih dikenal juga dengan Guardians 3000.
Akan tetapi, seperti kita tahu selain nama tim GOTG di versi MCU ini sudah diambil namanya oleh Peter Quill (Chris Pratt) cs, juga orisinil komik kerap dirubah-rubah lagi di dalam rana sinematik ini. Jadi tidak heran sekali lagi apabila nama tim ini bukanlah Guardians 3000.
Quote:
Miles Morales (Spider-Man: Homecoming)
Rasanya sudah bertahun-tahun lamanya seluruh fanboy, menginginkan sosok Spider-Man kulit hitam keren pertama, Miles Morales juga ditampilkan di MCU. Dan melalui film hit Spider-Man: Homecoming (2017), akhirnya harapan tersebut terkabulkan juga (well sort of).
Jadi di babak kedua filmnya, diperlihatkan bahwa aktor sekaligus penyanyi, Donald Glover AKA Childish Gambino memerankan karakter bernama Aaron Davis. Setelah memberikan informasi penting ke Peter Parker (Tom Holland) yang sedang mengejar Vulture (Michael Keaton), Davis lalu mengungkapkan bahwa dirinya memilliki keponakan di daeah Queens, New York.
Tanpa perlu repot-repot membaca komik Spider-Man dari awal hingga akhir lagi, dapat diterka bahwa sosok keponakan yang dimaksud, tentunya adalah Miles Morales. Dan Davis sendiri ironisnya nanti, akan menjelma menjadi sosok villain Prowler.
Pasca adegan ini, tak pelak banyak fanboy yang langsung greget sendiri untuk menyaksikan sosok Miles secara "utuh" di layar MCU. Apakah di fase-fase mendatang, sosoknya akhirnya ditampilkan juga di rana sinematik superhero keren ini? Well, let's just wait & see Geeks!
Quote:
Adam Warlock (Guardians of the Galaxy Vol.2)
Semenjak sosok Thanos diperlihatkan pertama kali di ending The Avengers (2012) serta, disertakannya tim Guardians of the Galaxy di susunan fase MCU, tak pelak fans langsung greget ingin menyaksikan juga sosok cosmic entity top Marvel, Adam Warlock.
Well, keinginan kita sebentar lagi akan terkabulkan. Pasalnya Adam telah berkali-kali di-tease di berbagai film MCU dengan puncaknya di salah satu adegan post-credit Guardians of the Galaxy Vol. 2. Mengingat di komiknya, Adam akan menjadi sosok yang mengalahkan Thanos, apakah mungkin dirinya akan ditampilkan secara perdana di Avengers 4 mendatang? Well, kita lihat saja lagi nanti Geeks!
Quote:
Manifold (Agents of S.H.I.E.L.D Season 3)
Di episode seri hit, Agents of S.H.I.E.l.D musim ketiga yang bertajuk, "The Inside Man", diperlihatkan bahwa seluruh agen sedang bertemu sekaligus berunding dengan seluruh delegasi dunia terkait permasalahan Inhumans. Nah ketika sedang membicarakan permasalahannya, Bobbi Morse AKA Mockingbird (Adrianne Palicki), secara tidak sengaja menemukan sebuah dokumen penting.
Usut punya usut, dokumen tersebut menjelaskan mengenai penangkapan seorang inhumans di Australia bernama Eden Fesi. Tentunya nama ini mengacu pada sosok mutant yang mampu berpindah tempat (teleport), Manifold. Agak disayangkan sosoknya hanya ditampilkan melalui lembaran dokumen.
Tapi ya, tidaklah mengapa geeks. Toh yang penting dokumen ini membuktikan sekali lagi bahwasanya sosok mutant yang melakukan debutnya di Secret Warriors #4 bulan Juli 2009 ini, memanglah eksis di rana MCU.
Quote:
Howard the Duck (Guardians of the Galaxy)
Tak dipungkiri bahwa ketika sosok bebek yang berasal dari spesies Duckworldian ini ditampilkan di adegan post-credit, Guardians of the Galaxy (2014), banyak dari audiens awam yang garuk-garuk kepala sendiri dengan sosoknya. "Siapa bebek ini?", "Apakah dirinya keren / jago?"
Dan tentunya jawabannya adalah 100% yap. Howard the Duck adalah sosok bebek yang jago beladiri Quack-Fu dan juga memiliki kemampuan manipulasi magis. Sayang, terlepas sudah ditampilkan (walau cuma sangat sebentar) di kedua fim GOTG, sejauh ini sosok bebek yang disuarai oleh Seth Green (Family Guy) ini, belum menampilkan kedua kemampuannya tersebut.
Nah mengingat karakter ini dirumorkan akan balik lagi di Guardians of the Galaxy 3 tahun 2020 mendatang, semoga saja di film tersebut akhirnya Howard mampu menampilkan kemampuan mumpuninya tersebut Amin.
Quote:
Brother Voodoo (Doctor Strange)
Walau hanya tampil sekilas dan tidak pernah disebutkan secara langsung nama alter-ego superhero-nya, namun dapat dipastikan 100% bahwa karakter Daniel Drumm (Mark Anthony Brighton) yang tewas di tangan Kaecilius (Mads Mikkelsen) di film Doctor Strange (2016), tidak lain dan tidak bukan adalah Brother Voodoo.
Oke-oke, memang di komiknya, yang menjadi Brother Voodoo adalah saudara kembar Daniel, Jericho Drumm. Tapi seperto yang dikatakan di poin sebelumnya, MCU kerap merubah-rubah orisini komiknya. Jadi bisa saja memang karakter Brother Voodoo di versi ini adalah Daniel Drumm yang sayangnya tewas setelah menghalau habis-habisan anak buah Kaecilius yang di filmnya, menyerang New York Sanctum.
Quote:
Kid Colt (Agent Carter Season 2)
Di episode Agent Carter musim kedua yang berjudul "Better Angels", diperlihatkan bahwa Howard Stark (Domic Cooper), berkeinginan untuk membuat film koboi (western) yang diadaptasi dari komik Kid Colt. Tak pelak ketika menyaksikan adegan ini, seluruh saraf nerdy kita langsung bereaksi tidak karuan.
Pasalnya, nama tersebut bukanlah sekedar nama yang dibuat-buat. Alias, Kid Colt memanglah salah satu karakter pahlawan yang ada di dalam komik Marvel. Bahkan lebih jauhnya, Colt jugalah merupakan salah satu karakter pahlawan koboi tertua. Spesifiknya, dirinya mulai eksis semenjak tahun 1949 hingga 1979.
Sangat disayangkan seri ini di-cancel. Andai saja masih berlanjut, kami rasa bukan tidak mungkin kalau pihak ABC & Marvel Television berinisiatif untuk memproduksi seri spin-off Kid Colt.
Quote:
Union Jack (Captain America: The First Avenger)
Geeks, apakah kamu masih ingat dengan adegan Steve Rogers AKA Captain America (Chris Evans) yang membebaskan seluruh tentara yang disekap di markas HYDRA di Captain America: The First Avenger (2011) itu? Nah, kalau kamu jeli, diantara tentara-tentara yang dibebaskan itu, terdapat satu sosok yang cukup terkenal, James Montgomery Falsworth (JJ Feild)
Yap. Benar banget Geeks. James adalah sosok pahlawan yang di komiknya memiliki alter-ego, Union Jack. Sayangnya di film ini, karakter ini hanya ditampilkan dengan menggunakan nama aslinya saja. Dan yang lebih disayangkannya lagi, berdasarkan salah satu deleted scene di The Avengers (2012), terungkap bahwa di tahun 2012, dirinya sudah wafat.
Quote:
Wonder Man (Guardians of the Galaxy Vol.2)
"Apa Wonder Man ada di Guardians of the Galaxy Vol.2? Yang bener nih? Kayakanya gak melihat deh" Tenang Geeks. Kami tidak bohong kok. Sosok superhero bernama asli Simon Williams yang diperankan oleh aktor nerdy, Nathan Fillion (Castle) ini, memang ada di filmnya.
Spesifiknya, dirinya ditampilkan di beberapa poster film yang kalian lihat di foto. Tadinya, adegan Simon yang menjadi aktor film ini mau ditampilkan. Namun setelah mempertimbangkan bahwa adegannya akan membuat pacing filmnya menjadi sedikit melempem, alhasil, sutradara James Gunn pun memutuskan untuk tidak menyertakkannya ke dalam film.
Tak pelak banyak fanboy termasuk kami yang langsung 50-50 dengan keputusan ini. Di satu sisi, tentunya kita ingin melihat dong salah satu sosok superhero Marvel favorit ini di MCU ya tidak? Tapi di sisi lain, ada benarnya juga kalau dipikir keputusan yang diambil Gunn ini. Lagipula sayang juga memang kalau harus melihat sosok sekelas Fillion dan karakter Wonder Man-nya hanya ditampilkan sebagai cameo seperti ini saja. Semoga saja kalau memang nantinya Fillion kembali memerankan Simon di GOTG 3 mendatang, karakternya bisa mendapatkan porsi screen time yang jauh lebih worth watching.
Quote: