Ingin Memiliki Hunian Tapi Budget Tidak Mengizinkan? Begini solusinya

Ingin Memiliki Hunian Tapi Budget Tidak Mengizinkan? Begini solusinya!

Memiliki hunian pribadi, menikmati hidup bersama keluarga di bawah atap yang teduh, ruangan yang nyaman dan menyenangkan adalah impian semua orang, terutama mereka yang sudah berkeluarga. Tapi sayangnya, tidak semua orang bisa mendapatkan hunian idaman untuk tempat tinggal mereka. Biasanya kesulitan mendapatkan rumah dikarenakan tingginya harga hunian yang tersedia di pasaran.

Tapi tidak perlu khawatir, kita tetap bisa mendapatkan rumah atau hunian yang layak kok untuk keluarga. Seperti pepatah bilang Banyak jalan menuju Roma, jadi pasti banyak jalan juga untuk mendapatkan rumah, seperti di bawah ini:

1. Cicil KPR

Spoiler for :

Mencicil rumah di KPR bisa jadi solusi untuk mereka yang kesulitan membeli rumah karena harganya yang tinggi. Dengan mengajukan KPR kita tidak perlu menyediakan uang dalam jumlah besar sekaligus. Kita cukup menyediakan uang DP yang ditentukan diawal, lalu membayar cicilan setiap bulannya pada tanggal yang disepakati. Biasanya cicilan KPR ini tersedia dalam tenor 15 tahun atau 20 tahun.

Memang sih KPR ini bisa jadi solusi cepat untuk mendapatkan rumah, tapi beban cicilannya itu loh, bisa membuat kita harus menanggung kewajiban membayar sampai sepuluh tahun lebih. Rasanya agak menyesak juga!

2. Beli rumah di desa

Spoiler for :

Harga rumah di perkotaan dengan di pedesaan pastinya akan sangat berbeda, mengingat lokasi dan aksesnya juga berbeda. Maka dari itu, beberapa rumah di pedesaan biasanya dijual dengan harga yang lebih murah. Ini bisa menjawab kesulitan kita akan kebutuhan hunian, tapi kalau rumah tersebut digunakan sebagai tempat tinggal sehari-hari, agak merepotkan juga bagi yang bekerja di perkotaan, jarak tempuh yang dijangkau akan lebih jauh dan lama.

Rumah di pedesaan enaknya digunakan sebagai investasi untuk masa tua saja, disaat kita sudah tidak bekerja dan tidak punya kegiatan. Menikmati hari tua di desa adalah hal terbaik.

3. Membeli apartemen

Spoiler for :

Apartemen adalah salah satu alternative tempat tinggal bagi masyarakat perkotaan yang ingin memiliki hunian layak dan nyaman di tengah kota. Lokasinya yang strategis akan memudahkan semua aktivitas penghuninya.

Sekarang ini kita bisa mendapatkan apartemen dengan harga terjangkau, tidak perlu mengeluarkan uang dalam jumlah besar.


Begitulah kira-kira solusi untuk mendapatkan hunian layak di tengah-tengah tingginya harga rumah yang ditawarkan di pasarkan. Jadi, mau coba cara yang mana?

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel