Inikah Cara Membatalkan Karma?

Apakah kamu percaya karma? Sebagian orang tidak percaya adanya karma.

Jika kita memiliki keinginan untuk mencapai sesuatu, namun kita belum mampu menggapainya, kita berusaha menolong orang lain dengan berbuat baik dengan harapan takdir dan nasib akan membalasnya, serta mewujudkan keinginan kita. Hal ini yang dikenal dengan "investasi karma"
Karma membuat dunia terus "berputar"


Pinterest.com
Dalam kultur budaya dan masyarakat kita, karma merupakan konsekuensi dari apa yang pernah kita perbuat (di masa lalu). Dan lebih condong ke arah yang negatif yaitu hukuman.

ada karma yang baik ada karma yang buruk.
Secara realistis karma merupakan siklus 'hukum' faktual, yang sangat terkait dengan hukum Sebab-Akibat. Akibat yang terjadi bisa bervariasi dan menimbulkan berbagai dampak.


Me.me
Contoh sederhana dari karma adalah, jika seorang wanita begitu angkuh menolak lamaran semua laki-laki, pada saat nya sang wanita berhasil menikah dan punya anak laki-laki. Tibalah sang anak dewasa dan melamar wanita. Setiap melamar wanita, tragisnya dia ditolak.


Noiportal.hu
Contoh lain, seorang bos perusahaan yang sombong, dan mudah menghukum serta memecat karyawan nya, dia memiliki anak yang cukup cerdas. Suatu saat anaknya lulus kuliah, sayangnya melamar ke semua perusahaan, tidak ada yang mau menerima nya.

Sains dibalik Karma

Jika kita pernah mengetahui Hukum Newton 3 tentang gerak, bahwa setiap aksi menghasilkan reaksi yang sama dan berlawanan.

Seperti api yang kita guyur air dia akan padam dan dingin, namun kalau diberi bensin atau spiritus, api akan semakin berkobar nyala.

Orang sekeliling kita tanpa kita sadari banyak mempengaruhi perilaku kita.Teman kita, teman nya teman dan kita terhadap mereka memberikan pengaruh yang cukup luas.

Cara mendapatkan Karma yang Baik

Tidak selama nya ada yang kita lakukan bisa terwujud. Juga tidak ada ruginya jika kita melakukan perbuatan baik ke orang lain terlepas ada balasan ke kita atau tidak. Ini lah hal yang bisa dilakukan untuk mendapat karma yang baik.

Preobazhenije.com
1.Tersenyum. Tersenyum membuat orang merasa baik tentang diri mereka sendiri dan menjadikan tempat kerja, sekolah atau rumah menjadi lingkungan yang lebih positif

2.Bantulah orang lain, mulai dari hal sederhana

3.Lakukan hal benar meskipun tidak ada yang melihat

4.Isilah kotak amal

5.Luangkan waktu untuk berbicara orang yang berbeda usia (lebih tua/ lebih muda).

6.Jangan mengotori lingkungan, gunakan bahan daur ulang.

7.Coba lebih banyak mendengarkan

8.Sayangi binatang


Jika mendapat Karma yang Buruk, apakah bisa dibatalkan?

Apa yang kita perbuat di masa lalu, adalah apa yang kita nikmati efek nya di masa kini.


Chaneyweiner.com
Jika kita pernah berbuat buruk di masa lalu, apa yang harus kita lakukan untuk membatalkan karma yang terjadi?

Pondly.com

1.Pertama kamu harus mawas diri, ratapilah kesalahanmu sendiri di masa lalu dan berjanjilah untuk tidak mengulangi.

2.Seringlah meminta maaf meskipun melakukan kesalahan kecil ke orang lain, apalagi kesalahan yang lebih besar.

3.Netralkan karma buruk itu dengan melakukan perbuatan baik yang belum sempat kamu lakukan ke orang lain

4.Hilangkan iri dan dengki

5.Atur lisan mu, mulutmu adalah pedangmu, orang bisa sakit hati dan dendam atas apa yang kamu ucapkan tanpa kamu sadari.


Semoga itu bisa membatalkan karma yang akan terjadi atas perbuatan buruk yang pernah kita lakukan.

Referensi
time.com/130711/science-of-karma-3-steps-to-making-it-work-for-you/
wikihow.com

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel