Mau Jual Emas? Perhatikan 4 Hal Ini Terlebih Dahulu



Siapa di sini yang menjual emas miliknya ketika dalam keadaan terdesak? Emas batangan memang lebih baik menjadi simpanan jangka panjang. Namun, dalam keadaan genting, menjual emas sering dijadikan sebagai solusi.

Meski begitu, agan tidak boleh terburu-buru dalam menjualnya. Agan dan aganwati perlu berhati-hati dan memperhatikan beberapa hal berikut ini agar tidak mengalami kerugian. Apa saja? Ini dia.

1. Terus Pantau Harga Emas

Jika agan menjual emas setelah lima atau sepuluh tahun, agan tidak perlu memantaunya setiap hari. Kenapa? Karena harga emas pasti sudah naik secara signifikan dan karenanya agan bisa dapat nilai harga jual lebih tinggi daripada ketika membeli emas.

Namun, kadang dalam keadaan darurat kita tidak akan sempat mempertimbangkan harga emas. Oleh sebab itu, ada baiknya jika agan memantau emas secara berkala. Dengan demikian, ketika terjadi keadaan darurat, agan bisa memperhitungkan nilai jual emas.

2. Pilih Tempat yang Tepat untuk Menjual Emas

Pilih tempat yang tepat maksudnya ialah agan dan aganwati harus menemukan tempat dengan harga jual kembali yang lebih tinggi dibanding yang lain. Jika agan membeli emas ANTAM, agan bisa menjualnya ke gerai-gerai ANTAM, butik ANTAM, atau Pegadaian. Ada pula toko-toko emas lain yang membeli dan menjual emas.

Nah, agan bisa memperhatikan harga jual emas di berbagai tempat dan toko emas tersebut lalu bandingkan harganya. Dengan begitu, agan bisa mendapat pilihan harga terbaik.

3. Pastikan Emas Memiliki Sertifikat

Sertifikat dapat menjamin keaslian dan kemurnian emas. Dengan adanya sertifikat, proses menjual emas dapat lebih mudah dan agan bisa mendapat harga buyback yang cukup tinggi. Oleh sebab itu, agan harus menjaga sertifikat dengan baik dan pastikan agan memilikinya saat ingin jual emas.

4. Jual Emas Sesuai dengan Jumlah Uang yang Dibutuhkan

Jangan menjual semua emas yang agan miliki. Selain karena membeli kembali akan sulit, lebih efektif jika agan menjualnya sesuai dengan jumlah uang yang agan butuhkan. Akan lebih baik lagi jika agan memiliki emas dengan gram kecil karena emas emas dengan gram kecil lebih mudah untuk dijual.

Misal, jika jumlah uang yang dibutuhkan senilai dengan tiga keping emas 2 gram, agan cukup menjual tiga keping emas 2 gram yang agan punya. Oleh sebab itu pula, saat membeli emas, usahakan agan memvariasikan berat emas yang dibeli untuk mempermudah saat akan menjualnya kembali.


==========

Jual emas dengan cara biasa memang ada beberapa hal yang harus diperhatikan. Berbeda jika agan membeli emas secara online melalui aplikasi. Jika menjual emas secara online, gansis bisa menjualnya dengan lebih mudah dan praktis.

Sama halnya ketika membeli emas, agan bahkan bisa membeli emas dalam nominal kecil sehingga tidak akan memberatkan pengeluaran. Seperti yang ada di aplikasi e-mas, agan bisa membeli emas mulai dari Rp10.000,-an.

Selain itu, menjual emas dengan cara biasa juga harus memperhatikan peraturan baru terkait dengan emas batangan yang diperjualbelikan. Walau belum tentu ada peraturan baru setiap harinya, jangan abai jika ada berita terkait emas batangan. Hal ini untuk membuat agan tetap memiliki informasi terbaru dan sebagai bahan pertimbangan agan nantinya. Selamat jual dan beli emas, gansis!


Sumber Artikel

Related Posts

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel