Tertangkap Selingkuh Di Game Online, Pasangan Ini Bercerai!



NicolasErick present:




Cukup banyak variasi alasan yang membuat seseorang menetapkan pilihan pada pasangannya untuk saling mengikat 'janji suci' di jenjang pernikahan, salah satu diantarnya kesamaan hobi. Setidaknya hal itu pernah dibuktikan oleh pasangan David Pollard dan Amy Taylor yang menikah karena sama-sama senang bermain game online berjudul Second Life.

Kesamaan hobi mereka dalam bermain game yang menjadi 'pemersatu' mereka pada awalnya itu pun ternyata menjadi petaka di kemudian hari. Pada tahun 2008, pasangan ini pun harus meratapi kenyataan pahit yang mereka alami karena hobi mereka yang bermain game online ternyata harus menjadi alasan berakhirnya hubungan pernikahan mereka.
Amy Taylor yang semula selalu menemani sang suami bermain Second Life menemui titik jenuhnya memainkan permaianan tersebut sehingga dirinya beralih ke permainan World Of Warcraft.



Merasa dilanda kesendirian ketika bermain, David Pollard pun mencoba menemukan partner yang dapat menemaninya bermain bersama menggantikan sang istri didalam permainan Second Life. Ditengah pencariannya, David Pollard pun menemukan seorang karakter wanita di dalam permainan yang dirasanya 'cocok' untuk menemani bermain ketika sang istri sedang tidak online.

Hal tersebutlah yang menjadi awal dari kehancuran hubungan mereka. Amy Taylor mendapati David Pollard sedang chatting didalam game bersama seorang karakter wanita. Amy merasa sang suami menunjukkan sebuah perhatian yang tidak biasa didalam chat tersebut.


 

Setelah mendapati hal itu, tak disangka Amy Taylor pun mengajukan gugatan cerai kepada sang suami dan ini gugatan cerai terhadap pernikahan mereka di dunia nyata, bukan hanya di dalam dunia permainan Second Life.

David Pollard pun mengakui bahwa dirinya memang memiliki hubungan online dengan seorang wanita di dalam game tersebut namun dirinya menganggap hubungannya itu hanya sebatas teman didalam game. "Kami bahkan tidak melakukan seks cyber atau hal seperti itu kami hanya mengobrol dan berkumpul bersama, tidak ada yang hebat, saya rasa saya tidak melakukan kesalahan." Ujar Dave Pollard.


Apa hikmah yang dapat di ambil dari yang terjadi pada mereka?

Coba kasih komen ente :bingungs



Spoiler for Sumur Bor:




Quote:

Related Posts

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel