Tas Koleksiku, Antara Kebutuhan & Penampilan
Thursday, June 28, 2018
Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh
Selamat Datang Di Thread Ane Gan
:hai
Di saat sekarang ini Tas bagi wanita adalah hal yang tidak bisa dipisahkan, aksesoris satu ini tampaknya mempunyai peranan yang sangat penting untuk menunjang penampilan. Selain itu manfaat yang paling penting adalah meletakkan barang-barang saat beraktivitas diluar rumah, seperti ke kampus, ke kantor ataupun ke tempat lainnya.
Bicara soal Tas tentu banyak orang yang menyukai dengan barang tersebut khususnya wanita. Dan tidak sedikit wanita yang mempunyai hobby mengkoleksi tas, termasuk ane sendiri :Peace: walaupun Tas yang ane koleksi adalah tas biasa-biasa bukan tas mahal, adapun tas branded itupun juga yang KW bukan yang asli karena kalau beli yang asli harganya sangat mahal.
Ane mulai menyukai Tas sejak saat mulai bekerja, karena tertular virus beberapa temen kantor yang suka gonta-ganti tas saat ngantor.:ngakaks
Entah ada berapa jumlahnya tas ane saat ini dirumah, tapi ane rasa lumayan banyak lah dan berikut penampakannya :
Spoiler for penampakan:
Koleksi ane diatas itu adalah campuran dari banyak sekali tas, mulai dari tas branded kw, tas produk lokal, tas dapat dari kado ultah, hingga tas kepunyaan ibu ane yang mempunyai cerita-cerita indah.
Kadang beberapa orang memakai tas untuk menunjukan status sosialnya dengan memakai tas branded dengan harga yang fantastis kayak tas kepunyaan para artis maupun kepunyaan ibu pejabat negara, tapi bagi ane sendiri tas ga harus mahal dan yang penting bagi ane itu tas tersebut bagus versi ane dan nyaman saat ane digunakan serta yang paling penting menjadikan penampilan ane makin terlihat cetar dan cantik :wowcantik.
Dan sangat kebetulan juga tempat tinggal ane cukup dengan dekat dengan kawasan sentra industri tas yaitu sentra industri tas "Tanggul Angin, Sidoarjo" yang jaraknya cukup dekat dengan area lumpur lapindo di porong Sidoarjo.
Ane sendiri cukup sering berbelanja tas di "tanggul angin" untuk sekedar melengkapi koleksi dirumah, yaaa walaupun temen-temen deket ane di kantor sering sekali ngusilin dengan ngeledekin tas "karya anak bangsa" yang ane kenakan. :D
Tapi ane tetep cuek dan santai aja malah kadang juga ketawa-ketiwi liat kelakuan kocaknya walaupun kadang-kadang juga mereka juga beli tempat yang sama dengan ane. :hammer: toh kalo dibandingin dengan tas branded asli gak jauh beda kok motif dan bentuknya, bahkan bisa sama persis :o
Bedanya produk lokal dibandrol ratusan ribu rupiah, sedangkan yang asli jutaan bahkan milyaran. :takuts
Koleksi tas itu kudu rajin merawatnya, karena kalo kelamaan dianggurin bisa rusak. Hal itu kadang terjadi jika tas ditempatkan di tempat yang lembab dan berdebu. Jika merawatnya rajin dan benar maka tas akan tetap awet walaupun sudah belasan bahkan puluhan tahun. Nah seperti tas kepunyaan ibu ane yang sekarang sudah masuk koleksi ane dirumah.
Spoiler for Tas Jadul :
Tas diatas ini awalnya adalah kepunyaan ibu ane yang dibeli belasan tahun yang lalu, sekarang ini ganti ane yang ngerawat tas tersebut dan masih cukup bagus bukan?
Kadang juga tas tersebut masih sering ane pake saat keluar rumah bersama ibu. Dan ibu selalu ngomel-ngomel kalo ane pake tas tersebut katanya sudah kuno. ;)
Bukan hanya satu koleksi tas jadul kepunyaan ibu yang sekarang menjadi koleksi ane dirumah, seperti tas berikutnya ini :
Spoiler for tas jadul 2:
Tas ini juga sudah cukup lumayan umurnya, dan masih terawat dengan baik ditangan ane. Dan tentu saja tas ini adalah produk lokal karya anak bangsa alias made in "tanggul angin" yang mempunyai harga cukul terjangkau yakni ratusan ribu. Jadi masih pantas kan produk lokal ini bersaing dengan produk luar? :D
Ada juga nih, koleksi ane yang harganya lumayan murah,,, kalau gak salah inget ini harganya sekitar 50 - 100 ribu. Ntah kenapa waktu itu kok pingin banget beli yang ini padahal awalnya cuma jalan-jalan cuci mata. Berikut penampakannya jreengg jreeeng!!!:
Spoiler for Jreeng-Jreeng!!! :
Mengkoleksi tas adalah suatu hobby bagi ane yang bisa membuat ane terhibur sekaligus juga bisa untuk berinvestasi. Pernah juga dahulu iseng-iseng jualan tas secara online dan hasilnya juga lumayan gede, namun karena takut ga bisa bagi waktu akhirnya ane tinggalin karena waktu itu ane baru saja punya momongan yang pertama, Jadi fokusnya hanya untuk si kecil. :o
Spoiler for Jreeng-Jreeeeng Murah!!! :
•••
Nah itulah sedikit tulisan tentang "aku dan koleksiku". Maaf fotonya dikit, belum sempet bongkar-bongkar seluruhnya.:Peace:
Perlu Juga diingat bagi siapapun yang ingin mengkoleksi suatu barang/benda haruslah dilakukan dengan bijak dan sesuai kemampuan.
Kaskuser ada yang mengkoleksi tas juga? Atau punya hobby koleksi lainnya? Monggo dikomeng. :o
Pemikiran TS sendiri
Gambar : Dokumentasi pribadi