3 Alasan Kamu Sering 'Ngantuk' Sepanjang Hari
Ketika menguap, hal ini bisa menandakan bahwa tubuh kita 'ngantuk' atau butuh tidur. Meskipun merasa sudah tidur dengan waktu yang cukup, rasa kantuk itu terus menghantui. Hal ini tentu saja mengganggu kegiatan kita sehari-hari. Terlebih bisa saja orang menganggap bahwa kita adalah orang yang malas. Tetapi jika terasa kantuk setiap saat selama seharian tandanya ada yang salah dengan tubuh kita. Rasa kantuk yang timbul tidak hanya berasal dari kurangnya tidur, tetepi bisa saja berasal dari penyakit yang kita tidak ketahui selama ini. Berikut ini 3 alasan sering 'ngantuk' yang dikutip dari https://www.cnnindonesia.com/gaya-hi...antuk-seharian : Quote:
1. Obstructive sleep apnea :nohope
Quote:
Sleep apnea merupakan gangguan tidur yang menyebabkan pernapasan sering berhenti saat tidur. Obstructive Sleep Apnea (OSA) atau sleep apnea obstruktif merupakan jenis sleep apnea yang membuat orang mengantuk sepanjang hari.
Napas dapat berhenti sekitar 10-20 detik dan bisa terjadi ratusan kali selama tidur. Mereka yang mengalami OSA dapat terbangun meski mereka tak menyadari kalau mereka terbangun. Akibatnya, orang tak bertenaga dan kurang produktif saat beraktivitas. Apa gejala OSA? Salah satu gejala yang paling tampak adalah mendengkur. Selain mendengkur, orang juga dapat tersedak atau napas yang tersengal-sengal saat tidur. Quote:
2. Narkolepsi :lehuga
Quote:
Gangguan tidur yang paling umum adalah narkolepsi yakni kondisi kelainan saraf sehingga membuat orang tak mampu mengontrol siklus tidur atau bangun. Hingga kini penyebabnya belum diketahui pasti.
Akan tetapi, para ahli meyakini narkolepsi disebabkan oleh kurangnya senyawa hypocretin dalam otak. Senyawa ini mengatur kesadaran saat terjaga dan keadaan REM atau rapid eye movement atau tahapan tidur seseorang. Narkolepsi membuat orang sulit mengendalikan rasa kantuk, terutama siang hari. Orang pun bisa tidur kapan saja, bahkan di tengah aktivitas. Gejala paling umum dari narkolepsi adalah rasa kantuk berlebihan di siang hari. Sleep attack juga hal yang umum dialami. Penderitanya bisa tertidur saat bekerja atau berkendara dan saat terbangun mereka tak bisa mengingat apapun.
Quote:
3. Restless legs syndrome (RLS) :mewek
Quote:
Restless Legs Syndrome (RLS) sering disebut sebagai penyakit Willis-Ekbom. RLS merupakan kondisi kelainan saraf yang mengakibatkan orang tidak dapat mengendalikan pergerakan kakinya. Orang biasanya merasakan rasa tak nyaman, kesemutan atau rasa sakit yang tak jelas penyebabnya sehingga ada hasrat untuk terus menggerakkan kaki.
Para ahli menduga kondisi ini disebabkan ada kemungkinan akibat dari ketidakseimbangan zat kimia otak yaitu dopamin yang berfungsi sebagai pengendali pergerakan otot. Umumnya RLS terjadi di malam hari jelang waktu tidur atau saat tidur. Mau tak mau RLS dapat mengganggu tidur dan orang akan mengantuk sepanjang hari karenanya. Meskipun rasa kantuk merupakan hal yang wajar, namun alangkah baiknya jika kita mempersiapkan diri kita untuk terlihat lebih segar di depan orang. Dengan tampil siap di hadapan semua orang, kita akan dipandang sebagai orang yang memiliki kepribadian baik. Istirahat yang cukup dan tidak begadang bisa membuat kita terhindar dari rasa kantuk saat beraktifias. Siapa agan di sini yang ngerasa sering ngantuk? Coba deh tuh cek ke dokter. Pasti gak mau kan kalo ternyata menghidap salah satu penyakit di atas. :wow