Fakta-Fakta Tentang Arapaima Sang Predator Sungai di Indonesia
Sunday, July 8, 2018

Quote:
Aloha agan semua ketemu lagi sama ane.Gimana kabarnya hari ini?semoga baik-baik saja dan selalu berbahagia selalu.Saat ini di masyarakat lagi ramai-ramainya tentang Arapaima.sebenarnya apa sih itu Arapaima?Penasaran?Langsung aja buka spoilernya.

Spoiler for apa itu arapaima:
Apa Itu Arapaima?

Arapaima,paiche,atau arapicucu adalah salah satu jenis ikan air tawar terbesar di dunia.Arapiama ditemukan tahun 1822 oleh seorang naturalis dari Swiss bernama Heinrich Rudolf Schinz.Arapaima berasal dari perairan daerah tropis Amerika Selatan.Arapaima dapat tumbuh hingga 4 meter dan berat mencapai 200 kilogram.Tapi untuk saat ini rata-rata panjang dari Arapaima adalah 2-3 meter.Tadi adalah informasi singkat tentang Arapaima sekarang kita akan ke bahasan selanjutnya yaitu fakta-fakta di balik Arapaima "Predator"Sungai di Indonesia.
Spoiler for 1:
1.Berasal dari Sungai Amazon

Ikan Arapaima ini berasal dari Daerah Aliran Sungai (DAS) Amazon di Brazil.Dan hewan ini sebenarnya merupakan ikan endemik di sungai-sungai Amerika Selatan.Selain dapat ditemukan di Brazil ikan ini dapat ditemukan di Kolombia,Guyana,Ekuador,dan Peru.
Spoiler for 2:
2.Merupakan Predator dan Perusak Ekosistem

Ikan ini dikatakan predator karena ikan ini cukup berbahaya apalagi untuk ikan khas atau asli dari Indonesia.Arapaima merupakan jenis ikan karnivora atau ikan pemakan daging.Ikan ini juga bisa merusak ekosistem ikan-ikan di sungai.Seperti yang baru-baru ini ditemukannya Arapaima di Sungai Brantas telah mempengaruhi populasi ikan di Sungai Brantas.Maka tidak heran ikan ini disebut juga Monster Air Tawar
Spoiler for 3:
3.Dilarang Dilepasliarkan di Indonesia

Karena ikan ini termasuk ikan yang invasif dan dapat mengancam poupulasi ikan asli Indonesia.Maka ikan ini dilarang dilepasliarkan di Indonesia.Sebenarnya pelarangan ikan ini dilepasliarkan di Indonesia sudah tertuang dalam Peraturan Menteri Kelautan dan Perikanan tahun 2014.Jadi bagi siapa yang melanggar peraturan tersebut bisa dikenakan sanksi.
Spoiler for 4:
4.Mampu Bertahan Hidup Tanpa Air

Ternyata ikan ini termasuk ikan yang mampu bertahan hidup tanpa air hal ini disebabkan karena Arapaima memiliki swim bladder atau kantung kemih yang dimodifikasi dan digunakan sebagai paru-paru untuk bernafas.Selain itu Arapaima mampu bertahan hidup selama 24 jam di luar air.
Spoiler for 5:
5.Dagingnya Lezat Untuk Dimakan

Dibalik ganasnya Arapaima ternyata memiliki daging yang lezat untuk disantap.Seperti yang sedang ramai diberitakan banyak warga yang kini berburu ikan ini di Sungai Brantas dan membagi dagingnya dengan warga lain.Hal ini senada dengan anjuran dari peneliti LIPI,Dr. Haryono yang menyatakan bahwa Arapaima harus segera ditangkap dari perairan Indonesia dan dagingnya bisa dimanfaatkan oleh masyarakat karena di negara asalanya pun demikian.Selain memiliki daging yang lezat lidah arapaima juga dapat dijadikan obat pembunuh cacing usus yang dipadukan dengan guarana.
Spoiler for 6:
6.Arapaima Legal di Indonesia

Meskipun ikan ini dikenal hewan yang dilarang dilepasliarkan di Indonesia.Tetapi ikan ini masih boleh dipelihara di Indonesia untuk tujuan pendidikan.Oleh karena itu ikan ini harus dipelihara di tempat khusus dan harus berizin
.Berikut adalah tempat-tempat yang memelihara Arapaima dan memiliki izin :
1. Sea World, Jakarta
2. The East Building - Side Terrace. Mega Kuningan Jakarta.
3. River World, Purbasari Pancuran Mas Purbalingga
4. Elephant Safari Park, Taro ( Bali )
5. Rumah Makan Kampung Laut, Semarang
6. SKI Binabarum , Bogor.
7. Restoran Lembur Kuring, Medan.
8. SPBU Arapaima, Banjarnegara
9. Kebun Binatang Gembira Loka, Yogyakarta
10. Akuarium Air Tawar, Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta Timur
11. Eco Green Park, Batu, Malang, Jawa Timur.
12. Hutan Wisata Mata Kucing, Batam
13. Plosokuning IV, Minomartani, Ngaglik, Sleman, Yogyakarta.
14. Universitas Negeri Surabaya
15. Kebun Binatang Tamansari, Bandung
16. Kebun Binatang Surabaya, Jawa Timur
17. Taman Pintar (Gedung Oval), Yogyakarta
18. Cimory On The Valley, Bawen, Semarang
19. Wisata Edukasi Godong Ijo , Depok , Jawa Barat
Quote:
Quote:
Tadi adalah beberapa fakta-fakta dibalik sang predator sungai Arapaima yang sedang naik daun di Indonesia.So,buat agan-agan yang masih pelihara ikan Arapaima lebih baik dikonsumsi saja jangan dilepaskan di sungai-sungai karena bisa menganggu ekosistem atau agan tertarik untuk berburu Arapaima di sungai-sungai?.Yo bagi agan-agan yang ingin menambahkan fakta-fakta lainnya silahkan tuliskan di kolom komentar atau ingin berbagi pengalaman dalam memelihara ikan ini mungkin juga ada agan juga yang kini sedang berburu ikan ini tulis saja di kolom komentar nanti ane bakal angkut ke pejwan biar kaskuser lain juga tau.Sekian thread dari ane dan terima kasih.
Quote:
Referensi:
wikipedia.org
liputan6.com
kumparan.com
idntimes.com
Gambar:Google Images
wikipedia.org
liputan6.com
kumparan.com
idntimes.com
Gambar:Google Images

Spoiler for buka gan:
Jangan lupa tinggalkan komentar dan beri rate yang positif
