Hidup ini menyimpan banyak cerita dan memang kita tak bisa memungkirinya. Di setiap harinya setiap orang selalu menciptakan kisah-kisah terbaik untuk hidupnya. Hidup ini memang tak pernah monoton dan juga sepi, karena selalu ada yang menarik dalam setiap harinya mulai dari pagi hari saat terbangun hingga malam hari saat tertidur lagi. Setiap harinya selalu menyuguhkan cerita yang tak sama entah itu hari ini, kemarin, esok ataupun lusa.
Credit : jejakpengembara.com
Hidup ini memang diisi oleh banyak hal, banyak komponen-komponen yang mengisi kehidupan ini menjadi lebih menarik dan terasa lebih hidup untuk dijalani mulai dari yang rasional hingga yang tak rasional selalu ada menyelimuti hari. Seandainya kita coba tuliskan kehidupan secara detail dalam keseharian kita mungkin tak akan bisa tertuliskan karena dalam keseharian kita saja dipenuhi ragam cerita yang dialami masing-masing. Hidup ini memang menarik dan selalu memberikan surprise tersendiri, lalu apa sajakah yang membuat hidup ini terasa lebih menarik untuk dijalani? berikut paparannya...
Quote:
1. Rahasia Kehidupan Credit : dailysocial.id
Hidup ini menyimpan banyak rahasia, termasuk rahasia hidup kita sendiri. Kita tak pernah tau akan diri kita di masa depan akan seperti apa dan akan berjodoh dengan siapa. Rahasia kehidupan inilah yang membuat kehidupan kita menjadi lebih menarik untuk dijalani. Seandainya saja setiap manusia sudah tau siapa jodohnya atau takdirnya di masa depan tentu keseruan menjalani kehidupan ini akan terasa berkurang.
Quote:
2. Keajaiban Credit : earth-chronicles.com
Hidup ini memang terkadang melahirkan banyak keajaiban yang terkadang membuat banyak orang merasa takjub dan aneh dibuatnya. Adanya keajaiban inilah yang terkadang membuat sebagian orang merasa penasran dan mencari tau tentang hal-hal yang ajaib yang ada dalam kehidupan ini, tentunya hal ini akan membuat orang penasaran untuk mencari tahu dan ingin meraih keajaiban itu.
Quote:
3. Mimpi dan Cita-Cita Credit : ainbaal.net
Ada yang mengatakan bahwa hidup berawal dari mimpi mungkin memang benar adanya, tanpa adanya mimpi dan cita-cita kehidupan kita akan merasa kehilangan arah kemana akan menuju. Mimpi dan cita-cita sebagai bumbu-bumbu kehidupan agar kita senantiasa semangat dalam menjalani perjalanan kehidupan yang penuh liku dan tanda tanya. Dengan mempunyai mimpi dan cita-cita jugalah membuat seseorang bisa memperbaiki kehidupannya menjadi lebih baik lagi.
Quote:
4. Perubahan Credit : pesantrenku.com
Hidup yang stagnan itu tentu hanya akan terasa membosankan. Hidup yang kita jalani sungguh sangatlah dinamis dan tentunya banyak perubahan dalam setiap waktunya, tanpa adanya perubahan hidup yang kita jalani hanya akan monoton dan membosankan. Bersyukurlah dengan adanya perubahan yang membuat kita bisa terus terpacu untuk bergerak maju menjadi yang terbaik dalam kehidupan.
Quote:
5. Keberagaman Credit : jimidisu.com
Hidup ini tercipta dengan perbedaan, kita hidup dalam keberagaman. Dengan adanya banyak perbedaan entah itu asal tempat, ciri fisik, pendapat dan lain sebagainya membuat hidup ini terasa indah untuk dijalani, sebab kalau hidup ini selalu sama tentunya kurang menyenangkan untuk di jalani. Perbedaan bukanlah sebagai ajang untuk bermusuhan, tetapi jadikan sebagai ajang untuk menyatukan tujuan untuk meraih kebahagiaan dan kesejahteraan bersama.
Quote:
6. Konflik Credit : ujiansma.com
Konflik memang selalu dipandang negatif, dan setiap orang tentunya tak ingin pernah mengalami konflik. Namun nyatanya meskinpun terkadang coba menghindarinya konflik pun tetap saja datang. Jika kita mampu memandang konflik secara positif tentunya kita dapat melihat bahwa dengan adanya konflik jugalah setiap orangnya bisa belajar untuk bisa lebih bijak salam setiap kehidupan. Konflik memang di benci, akan tetapi hal itu akan selalu ada dalam kehidupan kita setiap waktunya.
Quote:
7. Kebahagiaan Credit : republika.co.id
Setiap orang tentunya ingin bahagia, dan tak jarang kebahagiaan menjadi tujuan bagi setiap orang agar bisa menikmati kehidupan yang kondisinya yang tak selalu sama. Adanya kebahagiaan pula lah membuat hidup ini terasa indah dan nyaman untuk dijalani, sehingga setiap orang pun pasti menginginkan kebahagiaan di hidupnya.
Quote:
8. Tantangan Hidup Credit : bramardianto.com
Hidup tanpa tantangan itu bagaikan sayur tanpa garam, tanpa tantangan hidup hanya akan terasa begitu-begitu saja. Dengan ada tantangan hiduplah setiap orang adrenalinnya terpacu untuk terus berjuang dalam menghadapi setiap kompetisi kehidupan. Bagi orang yang bisa menyikapi secara positif tentunya tantangan hidup sebagai ajang untuk bisa memperbaiki kualitas hidupnya menjadi lebih baik.
Quote:
9. Cinta Credit : kopitree.co.id
Cinta akan selalu ada dalam kehidupan kita, tanpa adanya cinta tentu saja hidup yang kita jalani akan terasa hambar dan kurang menarik. Cinta bisa membuat orang untuk semangat dan termotivasi dalam hidupnya, dan tak jarang cinta bisa membuat hidup yang monoton berubah menjadi kehidupan yang penuh semangat untuk dijalani.
Demikian paparan tentang hal-hal yang membuat kehidupan ini menarik untuk dijalani, agan dan sista punya pendapat lain? silahkan sampaikan di kolom komentar dan sampai jumpa di tulisan berikutnya. :D
Sumber :
Opini Pribadi dan Inspirasi Kehidupan
Pembelajaran Semasa Sekolah dan Kuliah
Sumber gambar via google images