Share pengalaman:Beli rumah 2lt.5Kmr. No DP / Uang muka bahkan dapat cashback 30juta
Wednesday, July 18, 2018
SELAMAT DATANG, SELAMAT MEMBACA
mohon maaf mungkin sudah ad yg bahas hal ini disini. ane sekedar sharing pengalaman mempraktekkan cara membeli rumah tanpa DP dan dapat cash back. dan mohon maaf pula apabila salah forum. mohon masukkan nya lebih tepat ada d forum apa?
~disclaimer: teknik dan cara ini sudah banyak yg posting di buku2 forum dan di berita2 yg bertebaran di dunia maya. untuk detail caranya silakan googling sendiri ya~
kisah ini berawal dari keinginan saya yg kuat untuk punya rmh sendiri. Dengan modal kekuatan pikiran dan dukungan alam semesta semua bergerak mendukung saya mengakuisisi rumah pertama saya tanpa DP bahkan dapat cashback 30juta. untuk renov.. mau tahu ceritanya? silakan baca terus. 10 menit waktu anda mugkin berharga tp ini bs d contoh dan d praktekkan oleh siapapun selama kita aman BI checking.
Saat itu baru setahun saya bekerja di salah satu BUMN.. namun dlm pikiran saya, saya harus punya target dalam hidup. bahkan saya sdh menuliskan time line hidup saya saat msh sma dan kuliah. kira2 gambarannya seperti ini : saya ingin... pada umur 26 punya rumah, umur 27 nikah, umur 28 punya mobil. umur 35 punya usaha sendiri dst2.. kemudian percaya saja pada semesta akan menyediakannya asal kita mau bergerak mendekatinya dan hidup dalam rasa syukur.. dan kenyataannya terjadi.. bahkan lebih cepat dari yang saya rencanakan.. saya memiliki rumah sendiri pada usia 24, menikah usia 25, punya mobil usia 26, punya dua orang putri di usia 30.. naik jabatan 2 kali dalam 2 tahun.. dst..dst.. mempraktekkan mentalitas Limitless Abundance sebelum saya menulis buku tersebut..
oke lanjut ke membeli rumah.. dari keinginan saya tersebut, saya d pertemukan dgn artikel2, buku2 tentang bagaimana membeli rumah pertama dan giat mencari rumah2 dgn harga yg bs saya jangkau atau setidaknya pikir saya, mungkin cari yg bisa saya DP dahulu.. saya sampai berlangganan majalah yg khusus membahas property.. namun semakin lama saya melihat harga yg tersedia d pasaran rasanya saya hampir putus asa.. harganya diluar kemampuan cicil saya semua !!
kemudian saya menemukan sebuah buku berjudul juragan rumah kost dan rumah kontrakan penulis Ridwan Raharjo dan sukses beli rumah tanpa modal karya Bob Sudiono. Di buku tsb dijelaskan cara membeli rumah tanpa dp. saya coba baca.. renung2 kan dan Ahh!! apa salahnya saya coba.. sepertinya lebih masuk akal dibandingkan skema tawaran KPR2 yg ada saat itu...
singkat cerita dalam waktu kurang dari 3 bulan saya sudah mendapatkan rumah pertama saya hanya dengan bertemu muka dgn penjual 2 kali dan dengan notaris dan bank hanya 1 kali. bagaimana bisa? padahal saya waktu itu (dan sekarang pun kadang masih) seorang yg introvert. tidak pandai bicara apalagi negosiasi. bahkan bs d bilang buta pengalaman d dunia jual beli rumah. nyatanya ketakutan2 yg ad d pikiran saya tidak terbukti. hanya butuh sedikit keberanian mengutarakan niat dgn jujur dan terus terang kepada pembeli akhirnya saya bs balik nama rumah penjual tersebut.
saya mengenal penjual dr seuorang teman d kantor. yg blg: "mas ada rumah tuh di daerah bogor.. mau lihat ga? yg jual mau tugas luar kota. jadi rumahnya mau d lepas.. kamarnya 5. 2 lantai. kamar mandi 2 washtafelnya aja 3!! dan ad garasi tertutup". " wah masak pak.. boleh pak saya lihatnya kalo 100juta saya mau :-D " (saat itu rumah daerah bogor sudah pasarannya 550jutaan.) jadi saya hanya bercanda saja saat blg harga tersebut. namun d jawab," ya sudah plg kantor kita lihat dulu saja". "hayuk".
setelah survey ke lokasi pikir saya lumayanlah dekat dari stasiun.. akses jalan sdh beton hot mix dan lokasi meski bukan d pinggir jalan tp jalan cukup untuk 2 mobil papasan bukan seperti gang.. hmm oke juga.. kalau pagi d depan jalan besar jadi pasar kaget.. jadi pikir saya berarti tidak sulit mencari kebutuhan atau belanja buat istriku kelak..
Lalu saya lht rumahnya lumayan besar hook pula.. emm. tp kurang terawat.. saya lihat 2 kedalam dan sekeliling.. saya coba ketuk2 temboknya gaya sok tahu.. "wah rumah kayak gini sih paling 100juta. kalo d lepas saya bayar.." padahal waktu itu saya tidak punya uang sama sekali maklum karyawan baru yg br mulai mengumpulkan pundi2 bwt nikahin anak orang.. eh malah nantangin beli rumah cash 100juta. kepedean sih. tp pede aja yg mendukung saya alam semesta.. :-D btw d dekat situ teman saya ternyata baru beli rumah type 45 seharga 300juta dgn luas tanah lbh kecil dr rmh prospek saya ini...
"ya sudah mas ngomong langsung ke pemiliknya aja..". "Ok pak"..
"Maaf pak, kalau boleh rumah bapak saya belinya 100 juta?". Nekat saya membuka pembicaraan..
"Hah yang bener aja mas!! mas mau beli rumah apa bercanda?"..
Duueerr... rasanya hati seperti kesambar petir.. d bentak yg jual rumah kayak gitu. rasanya hilang ilmu2 yg sdh d baca dan pelajari untuk membeli rumah tanpa DP.. blank.. apa saya kabur saja? apa saya pura2 pingsan? atau saya hadapi dgn tenang?
(to be continued..)
Terima kasih sudah mampir disini. Semoga bermanfaat.
Terima kasih atas Cendolnya :cendols , Komentarnya dan rate Bintang 5 nya :rate5
:malusTs Mengharapkan kemurahan Agan Sista Untuk:malus
:ilovekaskussKalo Trhead Ini Menarik, Boleh Dijadiin Rekomendasi HT:ilovekaskuss
Recomend HT
:ilovekaskussKalo Trhead Ini Menarik, Boleh Dijadiin Rekomendasi HT:ilovekaskuss
Recomend HT
----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
------------------------------------------------------------------------------------
-------------------------------------------------------
------------------------------------------------------------------------------------
-------------------------------------------------------
Quote: