Agak susah untuk sebuah lagu bisa diterima oleh masyarakat di Korea Selatan. terlebih kalau penyanyinya belum terlalu terkenal. Tapi bukan berarti nggak ada chance buat mereka-mereka yang masih belum punya nama supaya lagunya bisa dinikmati dan dikenal oleh masyarakat, terutama mereka yang sudah kecanduan internet, di sana. Kesempatan untuk terkenal pasti ada, hanya saja caranya saja yang berbeda-beda. Cerita grup cewek EXID mungkin yang sampai sekarang masih ngena di hati.
Debut di tahun 2012, nama mereka seolah-olah tidak pernah terdengar bergaung sekeras nama-nama grup cowok yang debut di tahun yang sama. Padahal mereka terbilang aktif merilis album dan lagu setiap tahun. Sampai akhirnya di tahun 2014 ketika mereka meluncurkan lagu berjudul 'UP&DOWN' dengan video klip yang terlihat sangat low-budget, nama mereka mendadak meroket. Bukan karena video itu sih, tapi berkat video rekaman fans yang diunggah ke YouTube beberapa bulan setelah masa promosi lagu tersebut selesai. Karena video tersebut laris manis disaksikan di YouTube, akhirnya EXID memutuskan untuk mempromosikan ulang lagu itu di akhir tahun 2014.
Jadilah 'UP&DOWN' sebagai lagu populer yang viral, yang semua orang pasti tahu. Di situlah juga titik kesuksesan grup ini. Kontrak rekaman dengan manajemen lamanya diperpanjang dan kontrak-kontrak lain berdatangan untuk para member. Mulai dari menjadi bintang iklan sampai menjadi bintang variety show. Nah, bicara tentang kesukesan 'UP&DOWN', sejak lagu ini mulai merangkak naik namanya, sudah ada beberapa versi yang diluncurkan oleh grup yang beranggotakan Hani, Solji, LE, Hyerin dan Junghwa tersebut.
Coba dengarkan satu per satu, kira-kira mana yang paling kamu suka? Semuanya punya nuansa fun dan seksi yang sama kok. Tapi sebaiknya ditonton dulu satu per satu videonya supaya bisa memilih. Tulis komentar pilihan kamu setelah menonton ya!
Quote:
Original Version
Dirilis ulang di akun YouTube EXID pada Agustus 2014, video ini sekarang sudah disaksikan lebih dari 86 juta kali di channel EXID_OFFICIAL. Terlepas dari biaya produksinya yang murah meriah (nggak tahu sih persisnya berapa tapi melihat dari videonya sih ya kelihatannya memang ini video murah), tapi lagunya memang nggak bisa dibantah sangat racun dan akan terngiang-ngiang terus di telinga! Video yang "sederhana" ini menampilkan visual dengan warna-warna yang kontras. Dan banyak elemen-elemen gambar yang terkesan menjurus ke arah seksual. Walaupun kalau menurut pengakuan para member sih sebenarnya lagunya enggak kayak gitu.
Shot dalam videonya banyak menampilkan bokong, kaki, potongan kaki, badan yang terpotong, alpukat, barbie, dan sesosok harimau yang berpenampilan necis dengan jas. Para member juga tampil dengan celana hitam ketat dengan crop top berbagai warna.
Quote:
LG Version
Versi LG ini dirilis setelah lagunya viral di internet. Tentu saja EXID mendapatkan kontrak eksklusif untuk mempromosikan LG UPlus sebagai brand ambassador di Korea Selatan. Karena ini adalah versi iklan, ada perubahan lirik yang dilakukan untuk menyesuaikan konten lagu dengan brand yang sedang diiklankan. Yah, agak sedikit aneh sih memang jadinya (kalau ngerti bedanya di mana, kalau enggak ngerti yaudah dengerinnya kayak dengerin versi original aja). Video klip yang ini terlihat sedikit lebih "mahal" ketimbang yang versi original. Dan tidak lagi terlalu sensual. Meski tetap seksi sih.
Quote:
Chinese Version
Beberapa tahun setelah EXID memantapkan kariernya di Korea Selatan, sudah bisa menjejak dengan kuat di industri musik, manajemennya berubah nama menjadi Banana Culture Music. Dengan serangkaian kerja sama di luar Korea, akhirnya EXID bisa meluncurkan lagu 'UP&DOWN' dalam versi bahasa yang berbeda. Pada tahun 2017, EXID resmi menjajal pasar Tiongkok dengan lagu 'UP&DOWN' versi Bahasa Mandarin. Ya tapi enggak semua bagian dari lagunya berbahasa Mandarin. Lirik rap-nya tetap berbahasa Korea. Mungkin susah juga ya mencari padanan kata terjemahan yang pas untuk dijadikan lirik rap. Dan tentu juga nggak mudah menyanyi rap dalam bahasa yang berbeda dengan bahasa ibu dalam waktu singkat.
Elemen Tiongkok sangat terasa di video ini dari lokasi pengambilan gambar dan properti yang digunakan oleh EXID. Termasuk juga kostumnya.
Quote:
Japan Version (NEW!)
Ini nih yang terbaru: 'UP&DOWN' versi Bahasa Jepang! Setelah memasuki tahun keenam di industri musik, akhirnya EXID melebarkan sayapnya ke pasar musik Jepang. Seperti yang dilakukan oleh banyak grup KPop lain. Juga seperti yang sering dilakukan oleh grup KPop kebanyakan, mereka akan merilis lagu populer yang mereka punya, yang diterjemahkan ke dalam Bahasa Jepang. Tapi tidak seperti versi Mandarinnya, yang ini lebih niat. Karena semua lirik kecuali beberapa kata seperti 'wi a re' yang diulang-ulang dipertahankan. Yah karena kan ini memang identitas dari lagunya juga.
Video musiknya pun sedikit lebih mewahlah dibandingkan yang versi original. Namun memiliki konsep yang kurang lebih sama. Warna-warninya juga akan mengingatkan kita ke versi pertama dari video klip 'UP&DOWN' ini. Kabar gembira dari perilisan versi Jepang ini adalah bahwa Solji akhirnya kembali bernyanyi lagi bersama keempat rekannya yang lain. Vokalis utama EXID ini selama beberapa album yang dirilis EXID terakhir sempat vakum karena masalah kesehatan.
Quote:
[BONUS] Dance Version
Nah yang ini adalah versi latihan dance dari lagu tersebut. Lebih spesifik lagi, ini versi latihan dance yang seksi. Bonus aja. Buat kesegaran mata.
:ultahhore