Hal Yang Keren Hanya Ada Di Islandia




Apakah juragan tahu negara Islandia ? Ya negara kecil yang mendunia karena sepakbolanya dan juga tepukan viking clap yang mendunia. Tapi kali ini kita tak bicarakan tentang olahraga tetapi wilayahnya yang ternyata mempunyai destinasi wisata yang mempesona.



Nah apa saja yang ada di Islandia ya gan, tentunya akan membuat kalian ingin terbang ke sana bukan ? Namun pastikan bawa jaket yang hangat karena udaranya sangat dingin ya gan. Apa yang kalian bisa lihat di negara indah tersebut

Melihat Burung Puffin



Nah burung ini mirip ya dengan si pinguin, tapi bukan ya juragan walau sama-sama burung laut. Puffin merupakan salah satu dari spesies alcids kecil dalam genus burung Fratercula yang punya bagian paruh berwarna lebih cerah ketika musim kimpoi.

Nah burung Puffin sendiri berkembangbiak pada sebuah koloni besar dan biasanya terdapat pada tebing pantai atau pulau-pulau lepas pantai untuk bersantai. Mereka sering bersarang di celah-celah batu atau di dalam liang di dalam tanah di tepi laut.

Sebenarnya ada dua spesies Puffin yaitu Tufted Puffin dan Horned Puffin, hidup pada wilayah Samudera Pasifik Utara, kemudian untuk Atlantic Puffin hidup di wilayah Samudera Atlantik Utara.

Ketikan burung ini terbang dan mengepakkan sayapnya, bisa sampai 400 kali per menit dan kerennya mereka bisa mencapai kecepatan 55 mil (88 kilometer) dalam 1 jam, waww...hebat bukan.

Negara Islandia sendiri adalah rumah pengembang biakan sekitar 60 persen dari burung puffins Atlantik yang ada di seluruh dunia. Sedangkan burung-burung ini sering memilih puncak terjal, tebing berbatu untuk membangun sarang mereka yang terbuat dari bulu atau rumput, nah untuk melihatnya juragan harus hati-hati ya.

Untuk Puffin betina mengeluarkan telur tunggal dan kedua induk bergantian mengeraminya. Ketika menetas, kedua induk bergiliran menyuapinya dengan membawa ikan kecil yang didapat dari laut, karrena makanan utama dari burung ini adalah ikan laut yang kecil. Nah burung ini pun sering diburu untuk menjadi lauk pauk, untuk itu agar ekosistem seimbang jangan terus diburu ya gan.

Sumber : https://tandapagar.com/kisah-sedih-burung-puffin/


Melihat Air terjun



Islandia mempunyai banyak air terjun namun yang menarik adalah air terjun Skógafoss, air terjun ini tepatnya berada di selatan Islandia. Selain indah dan pastinya keren serta suasana alami yang membuat agan lupa untuk pulang karena skogafoss memiliki lebar 25 meter dan ketinggian 60 meter.

Uniknya lagi pada sisi timur air terjun ini, terdapat sebuah jalur "hiking" dan "trekking" menuju ke Celah Fimmverðuháls antara gletser Eyjafjallajokull dan Myrdalsjokull. Dan terus menuju Þórsmörk di sisi lainnya dan melalui Laugarvegur ke Landmannalaugar. Pastinya agan akan terus dimanjakan oleh keajaiban alam yang berada di Islandia.

Bahkan disamping air terjun ini terdapat tangga untuk melihat sungai yang berada di atas air terjun yang airnya sangat jernih dan membuat agan terkesima ingin segera bermain dengan indahnya alam dan merasakan percikan dari air sungai yang masih alami.

Sumber : https://www.tripadvisor.co.id/ShowUs...th_Region.html

Bermain Kayak Di Gletser



Nah juragan tahukah anda Gletser atau glasier atau glesyer sebenarnya itu adalah sebuah bongkahan es yang besar dan terbentuk di atas permukaan tanah yang merupakan akumulasi endapan dari salju.

Kemudian Gletser juga bisa terbentuk dari pembekuan air akibat musim dingin, lalu ketika temperatur tinggi gletser akan mencair sehingga menjadi sumber air tawar bagi mahluk hidup, lalu bagaimana bila gletser itu mencair agan bermain kayak di tengahnya, tentu saja sangat unik bukan namun harus hati-hati ya gan sebab tentu saja airnya sangat dingin.

Bermain kayak di tengah gletser yang mencair dapat agan lakukan di Islandia, bagaimana kerenkan.

Sumber : https://luxeadventuretraveler.com/ka...agoon-iceland/

Melihat Air Mancur Geyser



Bila agan ke Islandia jangan lupa melihat Air mancur panas bumi tersebut dinamakan Geyser. Nah di sini agan akan menikmati geyser yang banyak sekali, daerah dengan banyaknya geyser tersebut berada di Strokkur.

Untuk lebih jelasnya sebenarnya Strokkur sendiri merupakan bagian dari wilayah haukadalur panas bumi dimana di situ banyak sekali fitur panas bumi lainnya seperti kolam lumpur, deposito alga, fumarol, dan geyser lainnya yang berada sekitarnya. Dan inilah yang menambah keunikan dari strokkur itu sendiri.

Dengan agan menikmati air mancur yang 4-5 menit sekali menyembur keluar pastinya sangat keren dan layak untuk dinikmati.

Diving di dua lempeng tektonik



Jangan lupa untuk agan yang suka menyelam, agar menyelam di dua lempeng tektonik. Dimana para penyelam akan disajikan air yang sangat-sangat jernih jaral pandang penyelam pun bisa mencapai 8 meter saking jernihnya.

Inilah garis pemisah benua Amerika Utara dan Eurasia, berada di celah Silfra di bagian selatan Islandia, diantara celah ini terdapat keindahan yang tak bisa dilukiskan dengan kata bahkan air yang ada di dalamnya disebut air termurni di dunia.

Sumber : https://m.liputan6.com/lifestyle/rea...peng-tektonik#


Nah itulah beberapa keunikan yang ada di Islandia, tentunya menjadi destinasi wisata yang agan tak lupakan bukan, bagaimana agan tertarik mengunjunginya ?

Jangan lupa bawa kopi ya gan..



c4punk@2018


Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel