Kini YouTube bukan hanya mainan orang dewasa. Situs tersebut juga banyak disaksikan oleh anak-anak. Karenanya, YouTuber cilik juga mulai bermunculan. Salah satu yang paling sukses dan kaya adalah Ryan. Akun Ryan ToysReview menjadi yang kedua yang paling banyak subscriber. Pendapatan iklan dari video-video anak 8 tahun ini sendiri bisa mencapai $1 juta atau 14 miliar sebulan.
Seperti Ryan, Matty Braps juga terkenal melalui YouTube. Namun remaja 15 tahun itu lebih dikenal dengan video-video menyanyinya yang juga hadir dengan video klip. Matty memulai YouTube sejak tujuh tahun lalu dan empat tahun kemudian videonya telah ditonton satu juta kali. Tentu pendapatan iklan dari akun YouTube Matty tak kalah banyak dari Ryan.
Nick D'aloisio bukanlah bintang YouTube. Namun pria 22 tahun ini menjadi legenda karena menemukan aplikasi bernama Summly. Aplikasi tersebut mengumpulkan berbagai berita dan event terbaru kepada para penggunannya sehingga mereka selalu bisa update tanpa menghabiskan banyak waktu. Di usia 17, ia menjual Summly kepada Yahoo senilai $30 juta atau Rp 447 miliaran.
YouTuber dan stunt scooter profesional berikut punya enam juta subscriber. Ia pun diikuti sebanyak 3,1 pengikut di Instagram di mana pria 18 tahun tersebut sering memamerkan kemampuannya mengendari motor hingga skydiving. Pendapatannya sebagai YouTuber dan influencer tentu tidak sedikit.
Mark Thomas atau yang lebih familiar dengan nama Duhitzmark terkenal melalui Musical.ly. Selain di Instagram, remaja 16 tahun tersebut juga eksis di aplikasi media sosial lainnya, seperti YouNow.
Seperti Mark Thomas, Jacob juga terkenal di media sosial karena video. Remaja 16 tahun ini sering melakukan lip-sync yang awalnya diunggah di aplikasi Vine ketika berusia 11 tahun.
Rashed memang sudah kaya sejak kecil. Remaja asal Dubai, UAE tersebut bahkan memiliki Ferrari beserta supir karena belum cukup umur untuk mengendarainya sendiri. Di akun YouTube Money Kicks, Rashed kerap memamerkan kehidupan mewahnya melalui video yang telah ditonton jutaan kali. Tentu penghasilan dari YouTube menambah pundi-pundi kekayaan remaja 16 tahun itu.