4 Hal yang Perlu Diketahui Wanita Bergabung dengan Industri Teknologi
Thursday, October 18, 2018

Banyak perusahaan teknologi mencoba untuk meningkatkan tenaga kerja wanita karena mayoritas dari mereka masih memiliki jumlah wanita yang sangat rendah. Bahkan, laporan terbaru menunjukkan bahwa di antara perusahaan teknologi besar, hanya 26-43% dari tenaga kerja mereka adalah perempuan. Di Silicon Valley, wanita memegang hanya 11% dari posisi eksekutif. Melihat fakta tersebut, lantas bagaimana perempuan dapat unggul di bidang yang didominasi laki-laki ini dan apa yang harus perempuan cari dalam pekerjaan di bidang teknologi.
Sukses juga membutuhkan waktu
Keingintahuan dan Keyakinan Adalah Kunci
Menjadi penasaran sangat membantu karena hal tersebut adalah sebuah keuntungan dari menjalankan pekerjaan. Apabila suatu saat Anda mengambil pekerjaan yang berbeda dan seandainya tidak berhasil, tidak apa-apa, jangan menyerah karena Anda telah belajar sesuatu yang baru. Hal positif yang bisa di dapatkan dari menjalankan pekerjaan yang berbeda adalah Anda bisa menjadi pribadi yang lebih percaya diri.
Perusahaan yang Tepat Berjalan dengan Panjang
Ketekunan Itu Penting
Tanamkan pada diri Anda bahwa Anda bisa melewati beragam masalah. Karena Jika Anda berhasil melewati beragam hal maka Anda bisa melakukan apa saja. Pasti ada masa dimana terkadang Anda merasa ragu untuk terus berjalan, memikirkan apakah yang sudah dikerjakan Anda benar atau salah. Namun satu hal yang harus Anda tanam, selama Anda bergerak maju, Anda tidak boleh berhenti. Hal penting lainnya, jangan biarkan apa yang dipikirkan oleh orang lain mempengaruhi jalan hidup Anda.
Itulah empat hal yang perlu diketahui oleh perempuan saat hendak bergabung dengan industri teknologi.
Gambar: pixabay