Katanya Tinggal Selangkah, Tapi Masih Juga Kalah. Terus Harus Gimana Lagi?
Monday, October 29, 2018
Quote:
Quote:

Terus harus gimana lagi?
Dalam beberapa hari terakhir ini, media begitu gencar memberitakan keberhasilan timnas Indonesia U-19 mengalahkan tim UEA di ajang piala AFC 2018.
Gilanya lagi, banyak judul berita yang ditampilkan oleh media begitu sangat sangat lebay, bombastis dan over amprotubi.......Seolah olah kemenangan atas UEA saat itu adalah segalanya.
Apalagi kalo kita liat berbagai komentar maha jenius netizen di beberapa forum berita online. Isinya rata rata adalah euforia membabi buta........
Bahkan ketika timnas Indonesia kalah saja, media dan beberapa forum di Indonesia masih saja "songong" memberitakan informasi "abal abal". Seperti ini misalnya :
Quote:

Kalo bukan Jepang lalu negara mana yang lebih pantas mengalahkan Indonesia? Jerman? Spanyol? Brazil? Atau Inggris?
La wong lawan Malaysia atau Thailand aja timnas Indonesia lebih banyak keoknya kok....... :tepar
Quote:

Yakin pelatih timnas Jepang mau melatih tinnas Indonesia? Ah masa sih....? :matabelo
Quote:

Bahkan Indra Sjafri sesumbar mengklaim dengan pedenya.....

Quote:
Hebatnya lagi, dalam keadaan keok pun pemain timnas Indonesia masih diburu untuk direkrut oleh klub sepakbola dunia loh....:lehuga

Sebagai anak bangsa, memang sudah sewajarnya kita bangga karena Indonesia masih memiliki timnas (yang masih mau main sepakbola walau kalah melulu). Yah, setidaknya timnas kita masih bisa ikutan event di level Asia Tenggara.
Tapi mbok ya jangan keterlaluan memujinya saat sesekali timnas menang.....Jangan juga memberitakan sesuatu yang sesungguhnya biasa saja tapi dibuat luar biasa.
Lain halnya jika timnas kita memang sudah terbukti bisa menjadi juara Asia atau lolos beneran ke piala dunia. Terserah media mau ngomong apa saja bebas sebebas bebasnya......:wagelaseh
Gua dan seluruh keluarga dari hati yang paling dalam memuji dan mengapresiasi kerja keras para pemain sepakbola Indonesia untuk terus berjuang meraih kemenangan. Tapi hanya sebatas pujian dan apresiasi yang biasa saja.....
Jangan sampailah kita mempermalukan diri kita sendiri. Menunjukan mental inlander dan overproud secara berlebihan. Bikin malu saja!
:tepuktangan:tepuktangan:tepuktangan
Oleh : Davinof 2018 @kaskus
Source of Pictures : Google Image