ESL Telah Tiba di Indonesia!
Monday, November 19, 2018
Kalau kamu sering mengikuti perkembangan esport di luar negeri, kamu pasti sering mendengar tentang ESL, sebuah turnamen esports bergengsi dengan banyak inovasi di dalamnya. Kehadiran Mercedes-Benz sebagai sponsor ESL pun semakin menunjang popularitas ESL ini.
Sudah tidak diragukan lagi bahwa ESL, selaku elemen pendukung ekosistem esports di dunia, telah berkontribusi banyak pada pertumbuhan esports. Baru-baru ini, ESL telah meluncurkan kabar bahwa ia akan mengembangkan sayapnya untuk Indonesia.
Namun, untuk memasuki pasar esports Indonesia, ESL tidak bisa langsung bergerak seorang diri. ESL diketahui baru saja menjalin hubungan kerja sama dengan Salim Group untuk mengadakan ESL Indonesia National Championships.
National Championships ini adalah salah satu produk turnamen ESL yang telah diadakan di 20 negara lebih. Program ini bertujuan untuk mencari pemain lokal bertalenta dan membantu pertumbuhan esport di tingkat regional.
Kedua organisasi ini juga masih punya rencana untuk membuat program rahasia lain yang masih belum diumumkan, tapi program ini direncanakan untuk fokus mendorong perkembangan ekosistem esports di Indonesia.
Seri turnamen National Championships ini akan terdiri dari beberapa turnamen online yang nantinya akan bertemu di sebuah acara final dengan panggung live di tahun 2019, di lokasi yang masih belum diumumkan.
Senior vice president ESL Asia Pasifik dan Jepang, Nick Vanzetti mengatakan:
Kami sangat senang telah menemukan strategic partner yang tertarik dalam perkembangan esports di Indonesia. Salim Group dengan reputasinya yang bagus di seluruh dunia dan sejarah yang kuat dari Indonesia, adalah pilihan yang sangat cocok untuk diajak bekerja sama dan sesuai dengan misi kami untuk membangun market untuk tahun-tahun ke depannya.
Bulan lalu, ESL menyusun ulang struktur organisasinya untuk divisi Asia Pasifik dan Jepang, membawa Vanzetti dan JB Hewitt dari ESL Australia untuk menjabat sebagai managing director dan mempromosikan Vanzetti ke posisi vice president saat ini. Vanzetti mengungkapkan bahwa restrukturisasi akan memungkinkan kantor regional untuk "mengambil keuntungan penuh dari peluang yang ditawarkan pasar."
Intisari
ESL dan Salim Group akan akan bekerja sama untuk mengadakan ESL Indonesia National Championships.
ESL baru saja merestrukturisasi cabang divisi Asia Pasifik dan Jepang berkat perkembangan daerah mereka dalam pasar esports.
ESL dan Salim Group akan bekerja sama dalam beberapa program perkembangan esports di Indonesia.
Bagaimana tanggapanmu mengenai update ini, apakah lanskap esports Indonesia akan semakin berkembang pesat jika organisasi besar seperti ESL mau masuk ke Indonesia? Apa harapan kamu untuk perkembangan esports Indonesia ke depannya?
Sumber : esportsnesia.com
Baca Juga Hot Thread lainnya seperti :
1. 3 Pelajaran Kehidupan dari PUBG
2. 5 Atlet Esports Indonesia yang Go International
3. 4 Alasan Mengapa Esports Adalah Olahraga
4. 4 Aksi Kemanusiaan di Esports
5. Perspektif: Esports dan Hak Kekayaan Intelektual
6. Melirik Kesuksesan Game Battle Royale
7. Apakah Kita Butuh Kompetisi Esports Khusus Perempuan?
8. Kesehatan: Kunci Karir Jangka Panjang Atlet Esports
9. Cerita Manis Vainglory Bekasi Community, Komunitas Esports Muda di Tanah Jawa
10. Keramahtamahan AOV Surabaya Community
11. Pantaskah Esports Menjadi Cabang Olahraga di Olimpiade?
12. 3 Alasan Mengapa Mobile Esports Menjadi Tren
13. Ada Apa dengan Genre Real-Time Strategy?
14. Seksisme Dalam Industri Video Game
15. Potret Industri Esports Indonesia (Bagian 1)