Film Bohemian Rhapsody vs kisah nyata Queen dan Mercury (Mengandung Sop Iler)
Wednesday, November 7, 2018

Siapa yang udah nonton Bohemian Rhapsody?
Nah buat ente yang gak terlalu ngikutin Queen dan kmaren kebetulan nonton filmnya, nih ane kasih dah sebwa trit bermanfaat~
Quote:

Bohemian Rhapsody, yang saat ini tengah tayang di bioskop, adalah film yang dimaksudkan sebagai potret perjalanan Queen, band legendaris asal Inggris. Fokus film tersebut ada pada perjalanan hidup Freddie Mercury, vokalis flamboyan dan energik, yang kemudian wafat karena AIDS.
Walau berdasar kisah nyata, ada beberapa bagian dalam Bohemian Rhapsody yang berbeda dengan cerita aslinya.
Jalan cerita yang berbeda antara kisah sesungguhnya dengan yang ditampilkan dalam film kadang memang diambil oleh sineas.
Ada beberapa alasan yang membuat mereka melakukan itu, seperti terbatasnya durasi, izin yang tak didapat sineas untuk membuat film sesuai keadaan asli, hingga kesengajaan untuk agar cerita tampak lebih dramatis.
Menurut Screen Rant, alasan terakhirlah yang digunakan pembuat film Bohemian Rhapsody. Mereka membuat alur cerita yang berbeda dengan kisah aslinya untuk mendapatkan efek dramatis.
Inilah beberapa perbedaan Bohemian Rhapsody dengan kisah nyata Freddie Mercury dan Queen.
Freddie dan Smile
Versi film: Sebelum Queen terbentuk, pemain drum Roger Taylor (diperankan Ben Hardy) dan gitaris Brian May (Gwilym Lee) tergabung dalam sebuah band bernama Smile bersama vokalis/pemain bas Tim Staffell.
Usai sebuah pertunjukan, Mercury (Rami Malek) berkenalan dengan Taylor dan May. Ia mengetahui kalau Staffell keluar dari Smile. Mercury memamerkan kemampuan vokalnya, hingga May dan Taylor menyetujuinya untuk bergabung sebagai vokalis.
Versi asli: Rupanya, perkenalan Mercury dengan dua kompatriotnya tak terjadi dengan spontan seperti di film. Mereka bertiga dan Tim Staffell sudah mengenal satu sama lain, bahkan tinggal di dalam apartemen yang sama.
Film juga tak menjelaskan kalau Mercury sebenarnya sudah gabung dengan band lain bernama Ibex. Smile dan Ibex bahkan pernah satu panggung dalam sebuah acara.
Perkenalan Freddie Mercury dan Mary Austin
Versi film: Mary Austin (Lucy Boynton) adalah belahan jiwa Mercury hingga akhir hayatnya. Mereka bertemu setelah pertunjukan musik Smile, sebelum Mercury berkenalan dengan May dan Taylor.
Versi asli: Mary Austin asli memang belahan jiwa sejati bagi Mercury. Namun pertemuan mereka tak seperti di film. Pada 1969, Freddie berkenalan dengan Austin karena Brian May. Mereka tak langsung menjalin kisah cinta.
Bahkan, Austin pernah jadi kekasih May. "Suatu hari Freddie datang padaku dan mengatakan, 'Apa kau serius dengan Mary? Boleh tidak aku jalan bareng dia?'," ungkapsang gitaris.
Tidak ada Ray Foster
Versi film: Ray Foster (Mike Myers) adalah seorang eksekutif kondang dari label rekaman EMI yang pernah menangani musisi legendaris Jimi Hendrix. Ia bersikeras bahwa "Bohemian Rhapsody" terlalu panjang untuk dijadikan single. Queen pun meninggalkannya.
Versi asli: Tokoh "Ray Foster" tampaknya tidak pernah ada. Yang paling mendekati adalah Roy Featherstone yang juga eksekutif EMI. Tak ada bukti kalau ia bersitegang dengan Queen. Karakter Ray Foster lebih seperti gabungan beberapa petinggi EMI yang menganggap "Bohemian Rhapsody" terlalu panjang untuk diputar di radio.
Soal karier solo
Versi film: Merasa sudah diabaikan teman-temannya, Mercury memutuskan untuk bersolo karier. Begitu May, Taylor, dan Deacon mengetahui hal itu, mereka bertengkar. Queen pun bubar, setidaknya untuk sementara.
Versi asli: Pertengkaran itu terasa janggal, karena yang lebih dulu bersolo karier adalah Roger Taylor. Si pemain drum merilis album pertamanya pada 1981, bertajuk Fun in Space. Empat tahun kemudian, Mercury baru merilis album solo debutnya, Mr. Bad Guy.
Queen juga tidak pernah bubar, mereka hanya merasa bosan dan lelah pada 1983 sehingga memutuskan untuk rehat dan masing-masing berkonsentrasi pada karier solonya, termasuk Mercury yang pergi ke Jerman seperti dalam film.
Pertemuan dengan Jim Hutton
Versi film: Usai pesta gila-gilaan di rumahnya, Mercury menggoda seorang pelayan bernama Jim Hutton. Si pelayan jual mahal, tapi akhirnya memberi tahu namanya. Mereka lama tidak bertemu, hingga hari konser Live Aid digelar. Dalam akhir film, dijelaskan bahwa Hutton menemani Mercury hingga akhir hayat sang legenda.
Versi asli: Sebenarnya, Mercury dan Hutton bertemu di sebuah klub khusus homoseksual di London. Hutton ditraktir oleh Mercury, tanpa menyadari orang yang membelikannya minuman adalah seorang megabintang rock. Seperti di film, mereka lama tak berjumpa, hingga akhirnya reuni dan tinggal bersama hingga Mercury wafat.
Waktu Freddie Mercury didiagnosis terkena AIDS
Versi film: Dokter mendiagnosis Mercury terjangkit penyakit AIDS tak lama sebelum ia dan Queen reuni, memberitahu kondisinya pada yang lain, lalu mempersiapkan diri untuk konser di acara Live Aid pada 1985.
Versi asli: Bagian ini tampaknya terlalu didramatisir sehingga paling sering disorot oleh penonton dan kritikus. Banyak sumber menampilkan data berbeda. Tetapi yang jelas, sebagian besar menulis bahwa diagnosis dokter atas penyakit Mercury baru terjadi antara 1986-1988, setelah Live Aid digelar.
Mega-konser Live Aid 1985 juga bukan reuni untuk band ini. Setahun sebelumnya mereka masih merilis album bertajuk The Works. Persiapan untuk konser Live Aid juga matang, tak mendadak seperti yang digambarkan Bohemian Rhapsody.
Terlepas dari itu semua akting Rami Malek jempolan bgt lah dan bisa nyelametin film itu sendiri, kurang lebih sama kek Tom Hardy yang aktingnya keren parah di Venom.
So, gimana pendapat agan?
Quote:
:hn Buat liat informasi menarik lainnya seperti artikel di atas bisa liat di sini :cystg
Jangan lupa rate bintang 5, tinggalin komentar dan bersedekah sedikit cendol buat ane dan ane doain agan makin ganteng dan cantik deh :cendolgan
SUMUR :
Beritagar.id
Jangan lupa rate bintang 5, tinggalin komentar dan bersedekah sedikit cendol buat ane dan ane doain agan makin ganteng dan cantik deh :cendolgan
SUMUR :
Beritagar.id
Jangan lupa kunjungi thread ane yang lain gan :thumbup:thumbup:bigkiss
Quote:
Pengen bebasin diri dari stres? Menangislah
Terungkap, kalimat paling seksi untuk pasangan agan
Pecinta film lokal? nih deretan film Indonesia yang tayang bulan November
Agan Pengen Sukses? Berikut Pantangan yang Gak Boleh Agan Lakuin
Bohemian Rhapsody menurut para kritikus
Manfaat dibalik seramnya film horror
Gak cuman alkohol, ternyata Gula juga bisa bikin mabok loh gan
Timo siap garap film Si Buta dari Gua Hantu, siapa yang cocok meranin, Tora Sudiro?
Peyudara terasa nyeri tidak sepenuhnya adalah Kanker
Sekarang, Air Kencing Bisa Jadi Bahan Batu Bata Loh Gan!
Terungkap, kalimat paling seksi untuk pasangan agan
Pecinta film lokal? nih deretan film Indonesia yang tayang bulan November
Agan Pengen Sukses? Berikut Pantangan yang Gak Boleh Agan Lakuin
Bohemian Rhapsody menurut para kritikus
Manfaat dibalik seramnya film horror
Gak cuman alkohol, ternyata Gula juga bisa bikin mabok loh gan
Timo siap garap film Si Buta dari Gua Hantu, siapa yang cocok meranin, Tora Sudiro?
Peyudara terasa nyeri tidak sepenuhnya adalah Kanker
Sekarang, Air Kencing Bisa Jadi Bahan Batu Bata Loh Gan!
