HMD Global kembali meluncurkan generasi terbaru dari feature phone lawas Nokia yang dirilis beberapa tahun yang lalu, Nokia 106. Dibanding generasi sebelumnya, tentunya Nokia 106 Dual SIM kali ini punya berbagai perubahan.
Quote:
Salah satunya adalah dari sektor desain yang terlihat lebih ramping dan modern. HMD Global menggunakan bahan polycarbonate yang kuat dan didominasi dengan satu warna yang sama pada seluruh bodinya, yakni Dark Grey.
Selain itu, sesuai namanya Nokia 106 sekarang juga sudah dibekali dua slot SIM-card. RAM yang ditanamkan sebesar 4MB, dan ruang penyimpanan datanya dapat menampung hingga 2.000 kontak dan 500 SMS.
Nokia 106 Dual SIM tidak memiliki kamera depan maupun belakang. Layarnya berukuran 1,8 inci dengan resolusi 120 x 160 pixel. Untuk urusan daya, ponsel ini punya baterai 800 mAh yang diklaim mampu memberikan waktu bicara hingga 15 jam.
HMD Global kabarnya sudah mulai menjual Nokia 106 Dual SIM di beberapa negara. Harganya berada di kisaran 350 ribuan rupiah. Selain Nokia 106 Dual SIM, HMD Global juga mengumumkan dua warna baru dari Nokia 230, yaitu Light Gray dan Dark Blue.
YANGCANGGIH.COM juga menerbitkan majalah gadget digital bulanan, Y Magazine yang dapat diunduh secara gratis melalui Magzter dan Pressreader. Untuk versi PDF, bisa diunduh gratis di yangcanggih.com/y-magazine
FB:YANGCANGGIH
Twitter:@YANGCANGGIHCOM
Instagram:@YANGCANGGIH