Setiap orang punya sisi unik masing-masing, dan setiap orang yang berbeda punya sisi yang berbeda. Mungkin kamu seringkali mengajak ngobrol dirimu sendiri, meski hanya sebatas dalam pikiran.
Ketika kamu berbicara dengan diri sendiri, pikiranmu berkecamuk, menanyakan banyak hal. Di saat bersamaan, pikiranmu juga menjawab banyak hal yang kamu tanyakan sendiri. Apakah kamu gila? Tidak juga.
Tapi ada juga orang yang berbicara dengan diri sendiri melalui cara yang berbeda. Biasanya mereka duduk menghadap cermin, kemudian mulai menanyakan banyak hal. sama seperti orang yang bertanya banyak hal di dalam pikirannya sendiri, orang macam itu juga tidak gila.
Kebalikan dengan anggapan banyak orang, berbicara dengan sendiri bukanlah gejala kejiwaan. Ada banyak orang yang justru baik-baik saja secara mental, terutama ketika mereka berbicara dengan diri sendiri.
Apa sih manfaat bicara dengan diri sendiri?
Quote:
1. Membantu mencapai tujuan yang kamu rancang Kamu adalah orang yang mandiri bila mampu berbicara dengan diri sendiri. Orang-orang yang suka berbicara sendiri hanya mengandalkan kemampuan sendiri untuk mencari tahu apa yang sebenarnya dia butuhkan. Albert Einstein, misalnya, kayaknya suka berbicara dengan dirinya sendiri. Dia sangat berbakat dan punya kemampuan untuk mengeksploitasi bakatnya. Nah, kalau kamu sedang menciptakan tujuan hidup, misalnya dengan menuliskannya di atas kertas, kamu bisa memusatkan perhatian dan tujuan dengan cara mengatakan tujuanmu keras-keras. Ini dilakukan untuk memperkuat pesan, mengendalikan emosi, serta menyaring gangguan yang mungkin muncul.
Quote:
2. Membantu menjernihkan pikiran Selalu ada saja orang introvert yang merasa sendiri. Berbicara dengan diri sendiri membantu menyembuhkan perasaan sendirian. Tidak hanya itu saja, tindakan itu akan membantumu jadi lebih cerdas. Pendek kata, berbicara dengan diri sendiri membantumu menjernihkan pikiran. Dari sana kamu bisa menentukan apa yang paling penting dan menentukan tujuan dengan cara berkontemplasi. Tetapi semua itu bisa dicapai hanya bila kamu berbicara dengan nada yang menghormati diri sendiri lebih dulu. Artinya, cobalah kamu hargai diri sendiri lebih dulu. Dengan begitu, kamu bisa berbicara dengan diri sendiri, dengan cara yang lebih positif. Misalnya begini: mungkin sekarang kamu merasa seperti melakukan pekerjaan yang membosankan dan sulit, atau kamu tinggal dengan orang yang menyebalkan dan membuatmu cepat bosan. Kalau mengalami hal macam itu, kamu bisa meluangkan waktu berbicara dengan diri sendiri. Contohnya begini: kalau kamu malas bangun pagi dan kemudian pergi ke kantor pos untuk mengeposkan surat, kamu bisa mengatakan "Yok, kamu jangan males lah (kamu di sini berarti "kamu" yang sedang bicara dengan diri sendiri), udah pagi nih, kamu mesti ke kantor pos." Katakan itu dengan keras ya.
Quote:
3. Menata pikiran dengan berbicara kepada diri sendiri Banyak orang yang mengaku bahwa berbicara kepada diri memberi banyak keuntungan, diantaranya mereka bisa mengorganisir banyak sekali pikiran liar yang seliweran di dalam kepala. Seorang psikolog bernama Linda Sapadin, melalui situs Psychcentral, berkata bahwa kegiatan berbicara kepada diri sendiri membantu kamu mengambil keputusan dengan cara yang lebih baik. Pendek kata, berbicara kepada diri sendiri membantumu mengklarifikasi pemikiranmu, kemudian membantumu mengambil keputusan apapun yang penting. Tentu semua orang tahu bahwa cara terbaik untuk memecahkan masalah adalah dengan membicarakannya. Karena ini adalah masalahmu, mengapa kamu tidak tidak menyelesaikannya secara internal, alias dengan dirimu sendiri?
Itulah tiga manfaat berbicara dengan diri sendiri. Hanya saja kamu perlu ingat bahwa berbicara dengan diri sendiri tidak akan selalu membantu, apalagi kalau kamu tidak bisa mengidentifikasi apa sebenarnya masalah yang sedang dihadapi. Jadi yang perlu dipertimbangkan pertama kali sebelum berbicara kepada diri sendiri adalah: kamu perlu mengidentifikasi objek atau subjek yang ingin kamu bicarakan.
Jadi, jangan anggap dirimu aneh, apalagi kalau kamu senang berbicara dengan diri sendiri. Itu artinya kamu adalah orang yang paling sehat secara pikiran dan mental.
Jangan lupa rate, share, komeng juga ya GanSis. Dikasih cendol juga gak akan nolak.
:iloveindonesia:cendolbig:sup2:ultahhore:toast