Tips Sederhana Menghilangkan Bau Rokok Di Dalam Ruangan

SELAMAT DATANG
Di Thread Ane Yang Sederhana Ini

:hai :hai :hai :hai

Quote:



Di dalam rumah merupakan tempat tinggal dari anggota keluarga yang dicintai. Tentu saja kita mengharapkan hal yang terbaik untuk mereka.
Salah satunya yaitu hak udara sehat dan bersih didalam ruangan rumah.


Salah satu polusi yang umum di dalam rumah adalah asap rokok yang baunya atau aromanya bisa menyebar ke ruangan-ruangan lain.
Tentu yang tidak merokok akan terasa tidak nyaman berada di dalam rumah karena bau rokok yang menyengat.

Lagi pula, tidak ada sih seorang kepala keluarga yang menginginkan anggota keluarga nya sakit gara-gara asap rokok nya. Cara termudah agar isi rumah tidak berbau rokok adalah dengan membiasakan diri untuk merokok di luar rumah.

Namun, bagaimana jika ada tamu, atau sedang hujan, ataupun diluar cuacanya sedang panas-panasnya ?
Jika isi rumah sudah terlanjur bau rokok, maka agan perlu melakukan tindakan untuk menghilangkan bau rokok didalam rumah serta mengembalikan kesegaran udara untuk keluarga tercinta. Pada thread ini, ada beberapa tips supaya udara didalam rumah kembali bersih dan segar.


1. Bukalah Semua Jendela

Mulailah dengan membuka jendela untuk memberikan jalan sirkulasi udara supaya bau rokok bisa keluar dan bertukar dengan udara yang lebih segar. Biarkan jendela-jendela tersebut tetap terbuka selama proses penghilangan bau rokok.
Jika merokok diluar rumah tidak memungkinkan, maka merokok lah didekat jendela yang terbuka dan menghadap ke jendela tersebut.

2. Bersihkan Semua Asbak Secara Rutin

Biasakanlah saat selesai merokok selalu membersihkan kembali asbak rokok dan taruh asbak tersebut diluar rumah agar baunya tidak menjalar di dalam rumah. Kebiasaan ini perlu agan jaga supaya udara di dalam rumah kembali segar setelah merokok.

3. Bersihkan Perabotan Yang Mudah Menyerap Bau Rokok

Perabotan rumah yang berbahan kain seperti karpet atau yang lainnya sangat mudah menyerap bau. Gunakanlah semprotan khusus untuk menghilangkan bau rokok pada perabotan tersebut. Atau sebagai alternatif nya, taburi kain yang berbau rokok tersebut dengan bubuk soda kue dan biarkan beberapa saat, setelah itu bersihkan kain dengan mesin penghisap debu.

4. Gunakan Bubuk Soda Kue Pada Lokasi Tertentu

Selain untuk menaburi perabotan rumah, isi beberapa mangkok kecil dengan bubuk soda kue atau cuka putih lalu tempatkan beberapa lokasi di dalam rumah untuk menyerap bau rokok selama beberapa jam, yaa kurang lebih dua jam lah.
Usahakan melakukan metode ini khususnya pada ruangan yang sering agan gunakan merokok. Tapi ingat yaa, ganti isi mangkuk secara teratur.

5. Hidupkan Kipas Ke Arah Luar Rumah

Tips selanjutnya adalah hidupkan kipas yang ada didalam rumah dan menghadap ke luar rumah untuk mengusir bau rokok yang ada di dalam rumah. Hal tersebut bisa agan lakukan juga saat sedang merokok di dalam rumah supaya asap rokok langsung menuju ke luar rumah, sehingga tidak menyebar ke ruangan lain.

6. Semprot Dan Pakai Pengharum Ruangan

Jika bau masih membandel, agan bisa gunakan pengharum ruangan untuk menghilangkan bau rokok di dalam rumah.
Agan bisa semprotkan atau tempatkan pengharum ruangan tersebut pada kipas supaya aroma dari pengharum ruangan tersebut bisa cepat menyebar di seluruh ruangan.

Demikian beberapa tips yang bisa ane sampaikan di dalam thread ini.
Tentunya masih ada banyak lagi hal-hal atau tindakan dalam menghilangkan bau rokok didalam rumah.
Sebagai kepala rumah tangga, walaupun kita merupakan perokok berat tentu saja kita tidak mau anggota keluarga sakit gara-gara asap rokok kita tersebut.
Maka, biasakanlah untuk selalu menjaga kebersihan khususnya udara di dalam rumah.


Spoiler for TS:


Baca Juga


Bos Atau Pemimpin ? Temukan Jawabannya Disini






Bangga Sama Sombong Beda Tipis Lho, Kenali Perbedaannya Disini





Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel