Simpanse Mengembalikan Tongkat Selfie Yang Dicuri Ke Pengunjung Kebun Binatang


GIF
Kita mengetahui bahwa binatang juga terkadang dapat mempunyai perasaan dan solidaritas yang tinggi terhadap manusia. nah, hanya manusia saja yang tidak bisa menduga hal tersebut. salah satunya adalah terdapat pada kejadian yang dimana dua Simpanse ini bekerja sama untuk mengembalikan tongkat selfie yang telah dicuri ke pengunjung kebun binatang. bukankah itu sangat membantu masyarakat yang kehilangan barangnya bukan? :)

Nah, kejadian ini bermula ketika Seorang pengunjung ke sebuah kebun binatang di China merekam video simpanse yang jujur mengembalikan tongkat selfie yang telah dicuri oleh salah seorang rekannya. wah, rekannya bisa dimarahin kayaknya :D.

Berikut adalah mengenai video "Simpanse Mengembalikan Tongkat Selfie Yang Dicuri Ke Pengunjung Kebun Binatang":



Video tersebut ternyata menunjukkan dua simpanse dalam sangkar di Kebun Binatang Liar Qinghuangdao di Provinsi Hebei sementara salah satu dari mereka bekerja untuk menarik tongkat selfie yang diambil dari pengunjung melalui jeruji tahanannya.

Simpanse yang kedua tak lama kemudian mengambil tongkat selfie dari primata pencuri dan mengembalikannya melalui jeruji. Tongkat, yang tampaknya tidak rusak, ditemukan oleh pemuda yang ada di kebun binatang tersebut. terlihat juga, bahwa dua simpanse tersebut akhirnya telah mengembalikan tongkat selfie yang biasa digunakan manusia untuk selfie melalui jeruji. Nah, semoga ini bisa memberikan inspirasi bagi kita bahwa semua hewan tidaklah bisa dianggap sebagai hewan yang biasa-biasa saja. hewan juga mempunyai perasaan dan solidaritas seperti yang ane bilang tadi.

Mungkin banyak orang yang mengira bahwa manusia merupakan satu-satunya makhluk yang memiliki rasa emosi, seperti menyayangi, marah, senang,sedih, khawatir dan lain-lainnya dan maka sebaliknya, Hewan juga bisa mempunyai perasaan itu juga.

Masalahnya juga terdapat pada salah satu hal dimana sulitnya menafsirkan perilaku hewan secara akurat sebagai penanda perasaan mirip manusia. jadi, tidak mengherankan bahwa banyak studi yang sudah mencoba untuk meneliti lebih dalam mengenai hewan yang mempunyai perasaan namun hanya sedikit sulit ditafsirkan apakah benar bahwa hewan mempunyai perasaan. nah, kalau menurut agan sih gimana. apakah hewan memiliki perasaan??




Related Posts

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel