Albania Negara Paling Toleran Di Dunia
http://bit.ly/2YFK4Wx
http://bit.ly/2YFK4Wx
1024
1024
KASKUS
http://bit.ly/2WJNGpV
51
244
http://bit.ly/2HpnRGv
Toleransi, suatu hal yang nemang harus terus ditegakkan. Terutama di negara kita indonesia, yang terdiri dari berbagai macam suku, bangsa, dan agama. Saat ini yang lebih banyak di ekpose adalah kericuhan dan berita tentang perpecahan dalam masyarakat yang terjadi akibat perbedaan. Ngerinya bahkan ada yang sampai disuruh pindah makam loh bray.
Untuk urusan toleransi sepertinya kita memang harus belajar banyak dinegara albania. Suatu negara yang mungkin jarang terdengar namun membuktikan bahwa toleransi itu ada. Sebuah negara yang terletak di benua eropa yang juga memiliki sejarah yang panjang.
Sebagai bukti toleransi di negara albania adalah banyak ditemukan mesjid dan gereja yang saling berdampingan. Bahkan sebuah cerita yang mengandung haru adalah umat muslim yang ada di negara albania saling bergotong royong, mengumpulkan dana untuk membangun sebuah gereja katolik yang hancur.
Di salah satu wilayah albania, yakni di daerah leskovik terdapat tempat ibadah bersama. Bener gan? Tempat ini awalnya adalah sebuah mesjid kemudian akibat perang dunia ke dua mesjid tersebut hancur dan oleh masyarakat leskovik mereka membangun kembali tempat ibadah tersebut, dan hingga kini tempat ibadah tersebut digunakan oleh umat muslim dan kristen. Mereka saling berbagi waktu dalam beribadah.
Bahkan diberbagai acara baik acara muslim ataupun kristiani, kedua agama ini saling mengikuti misalnya saja dalam acara The Day of the Blessed Water, umat muslim dan kristiani sama - sama menyelam kedalam air untuk mencari salib.
Toleransi di Albania tidak muncul begitu saja, semua butuh proses yang panjang. Toleransi ini muncul karena saling berdiskusi antar sesama umat dan kemudian menciptakan sebuah kerukunan dan saling menghargai.
Hingga saat ini Albania memang sudah mendapatkan julukan sebagai negara yang paling toleran didunia, dan saking rukunnya antar umat beragama di albania sangat jarang terjadi gesekan antar agama. Yang umum terjadi adalah daling gotong royong dan membantu antar agama.
Membaca kisah dari negara Albania tentu membuat adem dan tercipta hubungan yang harmonis. Bayangkan jika di negara kita juga bisa seperti itu. Sebenarnya juga ada beberapa kisah toleransi di indonesia namun masih kurang diangkat, karena yang lebih laku di pasaran adalah tentang gesekan atau pertikaian di masyarakat.
Tulisan : pemikiran TS
Gambar : google
Referensi : ini
Beri apresiasi terhadap thread ini Gan!