8 Tips Menghemat Listrik di Rumah

Tips bagaimana cara menghemat listrik di rumah – Seberapa besar tagihan listrik bulanan anda di rumah? Apakah secara tidak sadar anda sudah mengeluarkan banyak uang setiap bulannya hanya untuk bayar listrik? ya, sebagian dari kita memang secara tidak sadar melakukan hal hal sepele yang mengakibatkan borosnya listrik di rumah kita, sehingga tagihan tiap bulannya membengkak. Jika sudah seperti ini apakah perlu anda memasang alat penghemat listrik? seharusnya tidak usah, karena untuk menghemat listrik di rumah, kita hanya perlu melakukan hal yang sederhana tetapi sangat efektif untuk menghemat listrik.




Menghemat listrik merupakan hal yang wajib bagi kita, apalagi jika kondisi ekonomi kita tergolong pas pasan. Perlunya berhemat listrik ini harus kita terapkan agar tagihan tiap bulannya tidak terlalu menguras kantong kita, Selain itu menghemat listrik juga merupakan ikut andilnya kita dalam melestarikan lingkungan.

Kali ini dalam rubrik tips hemat ala promotiaphari.com akan memberikan anda tips bagaimana cara menghemat listrik dirumah kita secara efektif dan efisien.

Berikut 8 Tips cara menghemat listrik agar tidak boros

Tips #1 Menyalakan Alat Elektronik Jika Diperlukan Saja
Membiarkan Tv kita menyala seharian bukanlah sesuatu yang baik. Terkadang kita keasyikan menonton acara dan tertidur di depan tv sehingga menyebabkan tv kita  nyala secara sia sia seharian menunggu kita bangun untuk dimatikan. karena selain boros listrik, tv yang menyala seharian bisa memperpendek usia Tv tersebut. memilih tv led juga termasuk pengehematan listrik. tips ini berlaku pula untuk peralatan elektronik yang lain, Untuk itu gunakan secara bijak alat elektronik  yang ada di rumah, matikan jika sudah selesai penggunaanya.

Tips #2 Mencabut Kabel Charger Gadget Jika Sudah Selesai
Mungkin ini hal yang paling sering kita lakukan, padahal dampaknya sangat signifikan terhadap pemborosan listrik di rumah kita. Asal anda tahu meninggalkan charger menancap dicolokan tanpa digunakan untuk mencharge adalah perbuatan pemborosan yang sia sia. Arus listrik terbuang secara percuma lewat kabel charger. Sehingga  secara tidak sadar terjadi pemborosan listrik, memang daya yang dikeluarkan sangat kecil akan tetapi jika charger yang lupa dicabut lebih dari satu dan dibiarkan  selama berjam jam maka ujungnya daya yang keluar juga besar.

Tips #3 Mematikan Lampu Pada Waktunya
Kebiasaan meninggalkan ruangan dengan lampu menyala di siang hari juga merupakan pemborosan. Lebih baik anda membuka jendela rumah anda agar sinar matahari dapat memasuki ruangan daripada anda menyalakan lampu. Nyalakan lampu jika memang sudah terasa gelap saja. lampu rumah adalah salah satu alat elektronik yang menyerap banyak daya listrik karena cahaya menghasilkan panas. maka dari itu matikan lampu jika memang tidak benar benar diperlukan. Jika ada uang lebih gantilah lampu di rumah anda dengan lampu berjenis LED. lampu ini sangat hemat listrik dan lebih terang dari lampu biasa.

Tips #4 Batasi Pemakaian AC
Hidup di negara tropis seperti indonesia memang identik dengan suhunya yang panas. Solusi untuk mengatasi ruangan agar tidak terlalu panas adalah dengan memasang AC. Sedangkan AC merupakan salah satu alat elektronik yang juga cukup membutuhkan banyak daya listrik untuk operasionalnya. Untuk itu kita harus mensiasati penggunaan AC agar tidak menyebabkan naiknya tagihan listrik di rumah. menggunakan ac secara tepat dapat menghemat listrik. Mengecilkan suhu ketika hnaya ada beberapa orang di ruangan akan sangat membantu menghemat listrik. Kita juga harus rajin memeriksa kondisi AC di rumah.

Tips #5 Pilih Pengaturan Panas Otomatis pada Setrika
Panas yang dihasilkan setrika merupakan bentuk perubahan energi listrik menjadi energi panas. Untuk menghasilkan panas, setrika membutuhkan daya listrik yang lumayan besar. bahkan lebih besar daripada tv tabung. Pilihlah setrika yang memiliki fitur pengatur panas otomatis, ini sangat bermanfaat agar tidak terjadi pemborosan listrik. Setrika ini akan langsung mati dan berhenti menggunakan listrik jika mencapai suhu tertentu.

Dapatkan info menarik seputar harga promo dan diskon pasar swalayan diseluruh indonesia hanya disini

Tips #6 Gunakan Kulkas Secara Bijak
Salah satu alat elektronik yang memang dirancang untuk menyala dalam waktu lama adalah lemari es. Oleh karena itu lemari es menyerap listrik terus menerus dan tentunya  ini mempengaruhi borosnya daya di rumah anda. Maka dari itu gunakanlah lemari es secara bijak seperti mematikan kulkas jika memang tidak ada makanan atau minuman apapun di dalamnya.Kosongkan kulkas dan Matikan juga jika anda hendak berpergian jauh dalma waktu yang lama.

Tips #7 Pilih Kapasitas Mesin Cuci Sesuai Kebutuhan
Mesin cuci sekarang menjadi alat rumah tangga yang wajib dimiliki, terutama untuk kebutuhan keluarga besar. Jika memang anda memilih mencuci di mesin cuci dan hendak membelinya maka tepatlah dalam memilih kapasitas mesin cuci. Kapasitas mecin cuci berpengaruh terhadap daya listrik yang akan digunakan. Semakin besar kapasitas mesin cuci maka otomatis daya yang digunakan juga besar. Usahakan juga jika kita akan mencuci pakaian maka cucilah seluruh pakaian kotor yang ada di hari itu. ini meminimalisir kita agar tidak terlalu sering memakai mesin cuci.

Tips #8 Gunakan Stabilizer/ UPS pada Perangkat Elektronik
Stabilizer berfungsi bagi alat elektronik untuk menstabilkan arus yang masuk ke perangkatnya. Penggunaan stabilizer sangat bermanfaat bagi usia peralatan elektronik. Selain alat elektronik menjadi awet, listrik juga menjadi lebih hemat. Gunakan juga UPS pada perangkat yang menggunakan media penyimpanan seperti komputer. Seringnya mati mendadak menjadikan haddisk di komputer cepat rusak. untuk itu UPS sangat bermanfaat untuk menyimpan daya cadangan ketika listrik di rumah terputus. Stabilizer/UPS ini berperan menghemat listrik karena alat elektronik yang menggunakan stabilizer ketika dinyalakan tidak akan langsung menyedot daya yang besar melainkan menyedot listrik yang dibutuhkan melalui stabilizer.

Demikian cara menghemat listrik sehari hari kali ini. semoga bisa anda terapkan dalam kehidupan sehari hari tidak hanya pada bulan ramadan saja, nantikan juga setiap hari di website promotiaphari.com tentang tips cara hemat terbaru



Related Posts

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel