Fleksibilitas Kerja Mempengaruhi Penampilan Seseorang



Dengan semakin fleksibelnya gaya kerja orang jaman sekarang, mau tidak mau berpengaruh juga terhadap cara orang dalam berpenampilan. Tren bekerja dari mana saja yang erat kaitannya dengan para pekerja kreatif dan kebebasan dalam berpenampilan lagi-lagi menjadi daya tarik yang kuat. Dunia kerja tidak lagi membosankan seperti dulu, di mana semua orang memakai pakaian yang tersan resmi dan kaku.

Kini Anda bisa menemukan penulis yang sedang menyusun bukunya sambil ngopi di cafe dengan mengenakan celana pendek dan kaos oblong. Kalaupun Anda menemukan pekerja yang mengenakan pakaian kerja seperti kemeja dan celana bahan, hampir bisa dipastikan bahwa ia bekerja di bawah sebuah korporasi yang memang hingga saat ini tetap berpegang pada gaya penampilan yang sudah dijalani selama berpuluh tahun.   

Bila Anda ingin menemukan inspirasi cara berpakaian, datanglah ke tempat-tempat seperti coworking space. Anda akan melihat sendiri bahwa mengenakan jeans dan kaos saat bekerja itu bukan masalah. Kedua elemen itu bahkan menjadi semacam pakaian kebesaran bagi pecinya 'gaya bebas' seperti para pekerja seni. Karena yang terpenting adalah apa yang Anda hasilkan, bukan apa yang anda kenakan.

Sedikit tips bagi Anda yang ingin mencoba tampil stylish saat bekerja adalah sebagai berikut :

Casual formal




Setelan kemeja, jeans dan sepatu seperti tampak pad agambar di atas sudah termasuk formal pagi para pekerja seni. Ingin bukti? Coba kenakan ini dan jangan heran kalau rekan Anda berkomentar 'rapi banget, mau ke mana?'. Ditambah dengan tas selempang, sudah bisa dipastikan Anda terlihat keren dan juga tampillebih muda :)

Feminim dan stylish


Untuk wanita juga tidak jauh berbeda. Sweater lengan panjang di atas bukan sekedar penahan suhu dingin, namun juga sebagai fashion yang senada dengan tas, sepatu, serta aksesoris lainnya. Santai tapi tetap bergaya.

Penampilan seperti ini juga disukai orang karena sisi kepraktisannya. Seperti kita semua tahu bahwa hidup di kota besar seperti Jakarta Anda harus bisa bergerak lincah dalam artian yang luas. esit dalam bekerja sudah jelas, begitu pun halnya dengan gesit dalam pergerakan. Pakaian yang praktis tidak merepotkan bila Anda harus naik turun kendaraan umum. Tas ransel yang Anda bawa juga tidak memerlukan perlakuan khusus seperti tas bahu yang rentan rusak bila diisi banyak barang.
 
Gambar: Unsplash

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel