Strategi Jitu Menghasilkan Uang Dengan Menjadi Penulis Artikel Lepas




Anda gemar menulis? Ingin menjadikan kegemaran anda menjadi sebuah pekerjaan? Jika ya, menjadi penulis artikel lepas lah jawaban nya. Penulis artikel lepas (freelance writer) adalah seseorang yang bekerja menghasilkan karya tulis tanpa terikat dalam suatu lembaga atau perusahaan.


Menjadi penulis lepas purna waktu bisa menjadi sandaran hidup, atau anda juga bisa menjadikan sebagai penghasilan tambahan saja.


Jika anda baru tahu mengenai penulis artikel lepas, jangan khawatir. Di artikel ini saya akan memberikan strategi jitu agar kegemaran anda dapat menghasilkan uang. Strategi ini bukan sekedar teori, tapi strategi ini berdasarkan orang-orang yang sudah mendapatkan penghasilan menjadi penulis artikel lepas.


Bayangkan anda dapat membayar uang kuliah sendiri hanya dari menulis. Menarik bukan? Seperti yang dilansir dalam BLOGODOLAR ada beberapa strategi jitu untuk menjadi penulis artikel lepas. Simak berikut ini.


1.  Miliki Tonggak Dasar Menulis


Bagaimana anda membangun sebuah rumah tanpa dasar yang kuat, bisa saja dalam beberapa tahun akan roboh. Sama halnya menjadi penulis, kita harus tau apa tonggak dasar dalam menulis. Tonggak dasarnya adalah membaca.


Jika anda tidak rajin membaca, maka karya tulisan anda tidak akan berkembang. Jadi jangan pernah malas untuk membaca yaa.


Walaupun saya juga masih pemula, tapi saya banyak belajar dari membaca. Saya dapat mencari informasi dari buku maupun internet. Hasil nya apa? Ide-ide akan terus mengalir.



2.  Asah Kemampuan Anda dalam Menulis


Seperti yang kita tahu, membaca tidaklah cukup untuk menjadikan seseorang sebagai penulis yang hebat. Anda juga harus selalu mengasah keterampilan anda dalam menulis. Cara mengasah tulisan anda adalah dengan menulis...menulis…dan menulis.


Anda harus menemukan satu topik dengan sumber yang berbeda. Saya menyarankan cukup tiga sumber saja, kemudian simpulkan dan tuliskan. Setelah selesai menulis edit tulisan kamu agar lebih menarik untuk dibaca orang lain.



3.  Menjadi Blogger


Untuk menjadi blogger tentunya anda harus membuat blog terlebih dahulu. Setelah membuat blog, disanalah anda akan menerbitkan tulisan-tulisan anda.


Jika memang tulisan anda menarik, pasti customer akan menawarkan anda untuk menjadi penulis. Tapi ini membutuhkan proses, jangan pernah putus asa kalau belum ada yang menawarkan anda sebagai penulis. 


Jika anda belum bisa membuat blog, anda dapat melihat cara membuat blog gratis di blogger atau wordpress.



4.  Minta Pendapat mengenai Artikel Anda

Setelah anda selesai menulis, alangkah baiknya anda meminta pendapat kepada teman atau blogger lainnya. Anda dapat masuk grup atau komunitas blogger yang ada di whatsapp, facebook, line dan yang lainnya.

Mintalah agar mereka menilai bagaimana hasi tulisan anda. Jika memang sudah berbobot, lanjutlah untuk menjadi blogger terlebih dahulu.



5.  Tinjau Tulisan Anda

Selain meminta pendapat orang lain anda juga harus membaca dan menilai artikel anda sendiri. Jika ada kesalahan segera perbaiki tulisan anda. Karena untuk menjadi penulis artikel lepas dituntut untuk lebih teliti agar tulisan anda dapat diterbitkan. 

BACA JUGA : TIPS LULUS CPNS 2018

6.  Promosikan Tulisan Anda

Selain menulis, anda juga harus mempromosikan tulisan anda. Kamu harus mempromosikan jasa penulisan artikel anda ke situs-situs yang banyak pengunjungnya. Anda cukup membuat portofolio yang menarik lengkap dengan kontak anda.

Anda juga harus memberikan informasi mengenai keunggulan dan keuntungan jika menggunakan jasa anda sebagai penulis artikel. 


7.  Buat Daftar Kustomer

Jika anda sudah mendapatkan kustomer, anda harus menjaga kepuasan kustomer anda dengan baik. Tulislah pesanan tersebut dengan lengkap, mulai dari nama pemesanan, kata kunci, tenggat waktu dan jumlah pemesanan.

BACA JUGA : 6 CARA MENGHASILKAN UANG DARI INSTAGRAM DENGAN MUDAH

8.  Tetap Jaga Keaslian Tulisan Anda

Jangan pernah menulis artikel dengan mengandalkan copy paste saja. Keaslian dan kualitas tulisan anda adalah hal yang utama dalam menawarkan jasa penulisan artikel. Ingat, sekali anda berbuat kecurangan anda akan kehilangan sepuluh kustomer bahkan lebih.

9.  Pahami dasar-dasar SEO

SEO adalah singkatan dari (Search Engine Optimization) yang berguna untuk meningkatkan rating atau peringkat tulisan anda. Jadi anda harus mempelajari  dasar-dasar dari SEO.

10.  Tepat Waktu

Jika anda telah mendapat pesanan, usahakan anda menyelesaikan dan mengirim tulisan anda sehari sebelum waktu tenggat yang sudah ditentukan. Karena ini sangat berpengaruh kepada tingkat profesionalisme anda sebagai penulis.

Jika memang anda mendapat halangan yang membuat anda tidak dapat menulis, beritahukan kepada pemesan secepatnya. Dan jika mereka tidak senang dan meminta uangnya kembali, segera kembalikan agar karir anda sebagai penulis tidak jelek.



Nah, itulah strategi jitu agar dapat menjadi penulis artikel lepas yang menghasilkan uang. Walaupun terlihat sederhana anda juga harus memerlukan kerja keras di awalnya. Cobalah untuk sabar dan ikuti strategi yang saya berikan serta jangan pernah putus asa. Saya yakin anda dapat menjadi penulis artikel lepas yang menghasilkan uang.


Sekian dari saya, semoga artikel ini membantu teman-teman yang membaca dan jika anda menyukainya anda dapat share ke teman-teman anda. Jangan lupa meninggalkan komentar yaa. Salam sukses.



Related Posts

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel