WAKTU ADALAH HIDUP
Wednesday, September 26, 2018
Quote:
Selamat Datang Di Thread Ane Yang Sangat Sederhana ini

Kali ini ane akan bahas mengenai waktu GanSis. Apa sebenarnya yang dimaksud dengan waktu GanSis?
Waktu atau masa menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia adalah seluruh rangkaian saat ketika proses, perbuatan, atau keadaan berada atau berlangsung (wikipedia). Waktu adalah masa lalu, masa sekarang dan masa akan datang. Langsung saja kawan-kawan kita ke lautan pembahasannya dibawah ini.
Terkadang kita manusia lupa GanSis, bahwa kita selalu dibatasi dengan waktu, banyak hal yang terlewatkan begitu saja tanpa disadari kita telah lalai dan merugikan diri sendiri. Misalnya ane ingin melakukan sesuatu nich yang jika dilakukan akan sangat baik untuk diri ane sendiri, namun sifat menunda yang seringkali ane amalkan terkadang membuat ane menemui kesulitan dikemudian hari, memang sifat malas tuch banyak keturunannya.
:gagalpaham:goyang:hargapas:dor:dor
Membagi waktu untuk setiap aktivitas sangat perlu untuk menjaga ritme dalam menjalani hari. Setiap orang mempunyai waktu yang sama yaitu 24 jam, 1440 menit dan 86.400 detik dalam sehari, namun apakah kita telah menggunakan 24 jam yang diberikan oleh Tuhan dengan efektif? Tentunya tidak, karena faktanya setiap kita menggunakan waktu kita dengan cara berbeda-beda, ada yang menggunakannya untuk bekerja dan ada yang menggunakannya untuk bermalas-malasan.
Setiap kita diberi jatah waktu yang sama, jika tak mau rugi, maka pastikan, bahwa kita harus bisa mengatur waktu, bukan waktu yang mengatur kita dengan hanya berangan-angan "biarlah waktu yang mengatur dan menjawab, semua akan indah pada waktunya", kalau kita jarang menggunakan waktu dengan efisien dan efektif mana bisa semua akan indah pada waktunya. Hanya mereka yang putus asa yang selalu menggunakan kata-kata seperti itu untuk membuat alasan yang tidak logis.
Spoiler for Time Manajemen:
Untuk memaksimal waktu 24 jam yang jadi milik kita tiap hari, maka perlu kita petakkan dengan membuat jadwal kegiatan harian, misalkan subuh kita sudah harus bangun, jam 6 mestinya kita sudah harus sarapan dan siap-siap berangkat kerja atau kuliah, jam tujuh harus sudah berangkat dari rumah dengan kendaraan pribadi atau angkutan umum?, jika dengan angkutan umum misalnya membutuhkan waktu 30 menit untuk sampai ke tempat kerja atau kampus, ada baiknya selama dalam angkutan dari pada hanya duduk saja mendingan kita buat sesuatu yang bermanfaat, entah itu baca buku atau mungkin mengecek kembali hal-hal yang berhubungan dengan pekerjaan atau kuliah, dengan cara itu mungkin lebih baik agar tak melewatkan waktu dengan sia-sia, kemudian jam 8 kita udah harus sampai tujuan, jam 9 apa yang telah dibuat, jam 10 kita harus sudah bikin apa, jam 11 kita udah diman dan harus bikin apa lagi, begitu seterusnya tiap jam kita harus diatur, sehingga setiap kegiatan kita hasilnya efektif dan baiknya pada malam menjelang tidur dari pada menghayal mending dievaluasi apa telah dicapai dalam 1 hari yang kita jalani.

Ada sebuah cerita ane masih ingat, konon katanya ada Bapak-Bapak orang kaya yang tiap berangkat kerja diantar oleh sopirnya dan mereka hanya duduk bercerita sampai akhirnya mereka sampai ditujuan, namun pada suatu ketika ia berpikir, bahwa bertahun-tahun sudah beliau diantar seperti ini dan hanya dilalui dengan sesuatu yang biasa saja. Akhir ia memutuskan setiap berangkat kerja beliau harus membaca dan menghafal Al-Qur'an selama dalam perjalanan, dan hebatnya dalam waktu 1 tahun akhirnya beliau bisa hafal Al-Qur'an 30 juz. Mungkin kita harusnya menggunakan waktu seperti itu.
Nah Jatah waktu kita setiap harinya diberikan 24 jam kepada tiap orang, jika diilustrasikan dengan uang misalkan tiap harinya kita diberi 24 juta, pertanyaannya apa yang akan kita gunakan dengan 24 juta tersebut? Jika hanya menggunakannya untuk berfoya-foya tanpa mengaturnya untuk menghasilkan lebih banyak uang lagi, maka pastinya hidup kita ya begitu-begitu saja tiap hari, namun beda jika jatah 24 juta kita digunakan untuk hal-hal yang baik, beramal, membantu orang yang membutuhkan atau mungkin membuka usaha yang bisa menghasilkan nilai tambah, maka yang tadinya 1 hari hanya 24 juta bisa jadi dalam 1 hari akan lebih dari itu.
Spoiler for Time To Dengerous:

Ane masih ingat dengan potongan kalimat suci ini gansis "Dan demi waktu sesungguhnya manusia dalam keadaan rugi, kecuali mereka yang beriman dan beramal shaleh". Mikir gan Tuhan ketika menyampaikan sesuatu tanpa bersumpah pun pasti akan terjadi, apalagi sampai pembuka sebuah ayat dimulai dengan sumpah demi waktu, maka itu menandakan bahwa waktu itu sangat dan sekali lagi sangat penting. Setelah baca kalimat itu ane pikir ternyata tepat sekali, bahwa memang kita manusia terlalu banyak kerugian yang disebabkan oleh penggunaan waktu yang tidak maksimal dan efisien dengan kebiasaan menunda, nunda ini, nunda itu semuanya tertunda dan menumpuk.
:wow:tepuktangan:tepuktangan:tepuktangan:tepuktangan:terimakasih
Bagi orang kaya dan pebisnis waktu 24 jam terasa begitu berarti dan pendek, mereka harus kesini, kesitu untuk ngurusi ini dan itu dan mengerjakan banyak hal, sehingga wajar mereka jadi orang kaya, namun bagi kita orang miskin dan pengangguran waktu 24 jam teramat panjang, karena tak ada yang ingin kita lakukan, padahal banyak hal bisa dilakukan, wajar kalau kita jadi orang miskin. Dari pada sia-sia waktu kita mungkin baca buku, beres-beres disekitar rumah atau bantu orang tua dll. Yang semua itu sebenarnya sangat penting dan bisa melatih kedisiplin kita dalam bekerja gansis yang mungkin saja bisa membantu kita untuk mencapai sukses dikemudian hari.
Manusia kebanyakan dilalaikan saat masa sehat dan banyaknya waktu luang yang disia-sia dengan tidak melakukan kegiatan yang bermanfaat, namun mengharapkan sesuatu yang lebih baik terjadi agar nasib dapat berubah. Bagaimana bisa kita hanya menginginkan sesuatu yang lebih baik, tanpa mau berusaha menggunakan waktu yang ada untuk mewujudkannya. Melakukan hal yang sama tiap waktu dan mengharapkan hasil yang berbeda hmmmmmmmmmmmm itu tidak dibenarkan, tolong diubah mindsetnya.
[/left]
[/spoiler]
Quote:
Spoiler for Time To Dengerous:

Sebaiknya kita mengatur waktu yang kita miliki secara maksimal dengan melakukan banyak hal yang berguna disetiap waktu luang yang kita punya, dari pada waktu terbuang percuma mending digunakan walau mungkin hanya melakukan hal remeh-temeh, hari ini mungkin kita masih mengisi waktu dengan sesuatu yang remeh-temeh, tapi kebiasaan seperti ini mungkin saja akan membuka jalan untuk kita melakukan hal-hal besar, dan ketika sebuah pekerjaan besar itu datang kita sudah sanggat siap untuk menghadapinya sehingga pencapaian hasil terbaik pun mudah digapai.
:monggo:merdeka:sudahkuduga:cendolgan
Berapa banyak dari kita yang menggunakan waktunya hanya untuk hal-hal yang jika dipikir sangat tak efektif bagi kehidupan, misalnya dengan ngumpul-ngumpul sambil menceritakan kejelekan orang lain, dan lebih celakanya kita sanggup duduk berjam-jam hanya untuk membahas si A dan si B yang belum tentu itu benar dan apa manfaat yang didapat dari hal seperti itu? Sia-sia itulah kata yang paling tepat.
Masa muda seharusnya digunakan untuk banyak belajar dan berlatih, namun mirisnya saat ini terlalu banyak anak muda seperti kita yang hanya menghabiskan waktu dengan duduk-duduk dipinggir jalan, nongkrong di gang-gang, minum minuman keras, narkoba dll. Ada saatnya peyesalan itu datang gan ketika kita mulai menua dan baru menyadari, bahwa kita belum sempat melakukan apa-apa dan sebagian teman kita yang dulunya menggunakan waktunya dengan maksimal kini telah hidup lebih baik.

Saat masih mahasiswa, mungkin kita terlalu banyak nongkrong dikantin dan tak jarang membuang waktu dengan hanya jalan-jalan tanpa belajar dan berpikir, bahwa orang tua yang membiayai begitu bekerja keras mengumpulkan uang untuk dikirim tiap bulan padahal kita ditempat kuliah bukannya belajar malah duduk santai layaknya bos, nanti saat kita udah skripsi dan mau wisuda baru ada penyesalan dalam hati mungkin seperti ini gan "ane udah mau wisudah nich, tapi apa ya yang sudah ane dapat n pelajari selama duduk dibangku kuliah? Ane udah punya bekal pa belum ya untuk nyari kerja? Rasanya selama dibangku kuliah tak ada yang dapat kecuali sedikit, padahal 4 tahun itu waktu yang lama Lo dan sudah pasti banyak makan biaya".

Tak ada kata terlambat untuk mengubah sesuatu menjadi lebih baik, karena setiap orang punya zona waktunya masing-masing. Obama diusia 55 tahun resmi pensiun sebagai presiden Amerika Serikat, sedangkan Donal Trump harus menunggu usia 70 tahun untuk bisa jadi presiden Amerika Serikat. Jangan lupa JK. Rowling Penulis buku Harry Potter harus rela menunggu sampai usianya 32 tahun dan ditolak oleh 12 penerbit.
:lemparbata:wow:wkwkwk:wakaka
"Waktu adalah hidup, waktua adalah peluang, waktu adalah sesuatu yang tak ternilai harganya"
"waktu adalah emas, membuang waktu sama dengan membuang benda berharga yaitu emas"
"waktu adalah pedang, jika kau tak menggunakannya untuk menebas, maka dialah yang akan menebasmu dikemudian hari"
Semoga kita semua dapat mengefektifkan jatah waktu 24 jam yang tiap harinya di berikan Tuhan kepada kita, sehingga kita tidak termasuk orang yang rugi dan sia-sia dalam menjalani hidup ini.
Sekian thread ane, saran dan kritikan ane terima sebagai bahan evaluasi diri, karena ane tahu dalam tulisan ini masih banyak kekurangan yang ane buat tanpa disadari.
Terima Kasih
:rate5:rate5:rate5:rate5:kbgt::kbgt::kbgt:
Jangan lupa rate & comment
