Air Putih Bisa Menurunkan Berat Badan, Mitos Atau Fakta?

Pastinya agan sudah tahu kan bahwa air adalah komponen terbesar di dalam tubuh manusia. Pada tubuh bayi, kandungan airnya sekitar 80%, pada orang dewasa sekitar 60%, sementara pada usia lanjut sekitar 50%. Selain menjaga tubuh supaya tetap terhidrasi, air katanya juga bisa bantu menurunkan berat badan. Ternyata ini bukan mitos, gan!!

 

Terus, gimana cara kerja air putih dalam menurunkan berat badan? Simak selengkapnya ini ya!

Air Putih Dapat Membakar Kalori
Benar adanya kalau aminum air putih bisa meningkatkan jumlah kalori yang dibakar tubuh, sehingga dapat membantu menurunkan berat badan. Minum 1/2 liter air putih dapat membakar tambahan 23 kalori. Dengan rutin meminum air putih selama diet, tidak hanya berat badan saja yang turun, tapi juga lingkar pinggang dan lemak.

Mengurangi Asupan Kalori
Minuman yang mengandung gula memang nikmat, tapi kalorinya justru yang nggak baik buat diet agan. Nah, sementara itu, air putih tidak mengandung kalori. Jadi buat agan yang dietnya dengan memperbaiki asupan kalori, gantilah minuman-minuman manis dengan air putih.

Mengontrol Rasa Lapar
Lapar yang kita rasakan itu kadang belum tentu sepenuhnya benar. Karena perasaan perut kosong, keroncongan, lemas, dan pusing juga muncul jika tubuh merasa haus. Banyak ahli gizi juga yang mengatakan bahwa minum air putih 30 menit sebelum makan juga bisa mengurangi rasa lapar dan mencegah makan terlalu banyak. Maka, berat badan juga akan lebih mudah turun.

Agan udah minum air putih hari ini belum? Kalau lagi diet, perbanyak minum air putih ya!

----------------------------------

SEMOGA BERMANFAAT & JANGAN LUPA BACA THREAD ANE YANG LAIN YA, GAN!! 

 

Spoiler for THREAD BY ALPUKATCOKELAT:

Related Posts

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel