6 Destinasi Wisata yang Lebih Instagramble Saat Bersalju
Thursday, November 1, 2018
Quote:
1. Jigokudani Monkey Park, Nagano, Jepang:matabelo Quote:
Jigokudani Monkey Park terletak di Yamanouchi, tepatnya di lembah Sungai Yokoyu.
Taman ini dibuka sepanjang tahun, namun pemandangannya terbilang paling indah di musim dingin dengan tumpukan salju di penjuru taman.
Selain menyaksikan aksi monyet salju, pengunjung juga dapat berendam di pemandian air panas terdekat di Shibu atau Yudanaka.
Quote:
2. Schloss Neuschwanstein, Bavaria, Jerman:matabelo Quote:
Schloss Neuschwanstein merupakan istana yang dibangun pada abad ke-19 yang terletak di atas bukit terjal di desa Hohenscwangau.
Kemegahan istana ini merupakan inspirasi menjadi inspirasi lokasi untuk dongeng Sleeping Beauty.
Meskipun populer sebagai objek wisata, pengunjung tidak diperbolehkan berfoto di dalam istana.
Quote:
3. Central Park, New York:2thumbup Quote:
Tak perlu diragukan lagi, Central Park memang menjadi salah satu lokasi yang wajib disambangi ketika datang ke New York saat musim dingin.
Pada bulan November hingga Maret pengunjung dapat bermain ice skating di area Wollman Rink.
Quote:
4. St. Petersburg, Rusia:peluk Quote:
Pada musim dingin St. Petersburg bagaikan hiasan bola salju yang berisi miniatur bangunan bergaya klasik dan bulir-bulir putih.
Berkat keindahan dan sejarah yang dimiliki, objek wisata ini turut menjadi bagian dari Situs Warisan Dunia UNESCO.
Bagi turis yang ingin berwisata paket hemat silakan datang ke St. Petersburg pada bulan November hingga Maret.
Quote:
5. Shirakawa-go dan Gokayama, Jepang:wow Quote:
Desa Shirakawa-go dan Gokayama merupakan salah satu bagian dari Situs Warisan Dunia UNESCO yang berpemandangan indah saat musim dingin.
Setelah salju turun, masyarakat desa akan menghias rumahnya dengan lampu-lampu cantik sehingga suasana menjadi temaram dan romantis.
Quote:
6. Cappadocia, Turki:matabelo Quote:
Terletak di jantung dataran Anotolia Turki, perbukitan Cappadocia paling indah dinikmati ketika salju mulai turun dari langit.
Bagi turis yang ingin menikmati keindahannya dari ketinggian, perjalanan naik balon udara bisa dijadikan pilihan.
Bagus-bagus banget, sayang di Indonesia ga ada salju:sorry