Wiro Sableng 212 dan Aruna dan Lidahnya Akan Tayang di IFFAM 2018 Makau
Monday, November 19, 2018
Film Peter Farrelly yang berjudul Green Book yang memenangkan People's Choice Award saat Toronto International Film Festival akan jadi pembuka dari 3rd Edition International Film Festival and Awards Macao (IFFAM). Selain Green Book, IFFAM juga memperkenalkan full line-up yang akan mengisi keseluruhan acara pada tanggal 8-14 Desember 2018.
Acara yang dihelat oleh Macau Government Tourism Office (MGTO) dan Macau Film & Television Productions and Culture Association (MFTPA) ini bertujuan untuk membangun reputasi internasional tentang Makau, kota yang menawarkan beragam pengalaman yang pastinya nggak terlupakan buat para traveller. Jadi di Makau itu nggak cuma ada itu-itu aja Gan, banyak yang bisa dilihat di Makau!
Bukan hanya merilis full line up, di IFFAM 2018 juga akan ada sesi screening 11 film yang ikut dalam kompetisi internasional untuk filmmakers feature film yang baru melaksanakan debut pertama dan keduanya, di antaranya Suburban Birds asal Cina dan The Man Who Feels No Pain dari India. Untuk film terbaik akan mendapat hadiah uang cash sebesar 60.000 USD (Rp875juta).
Film lainnya yang ikut dalam kompetisi ini adalah: "Aga" by Milko Lazarov (Bulgaria); "All Good," by Eva Trobisch (Germany); "Clean Up," by Kwon Man-ki (South Korea); "Jesus," by Hiroshi Okuyama (Japan); "Scarborough," by Barnaby Southcombe (U.K.) "School's Out" by Sebastien Marnier (France); "The Good Girls," by Alejandra Marquez (Mexico); "The Guilty," by Gustav Moller (Denmark); and "White Blood" by Barbara Sarasola – Day (Argentina).
Selain itu, IFFAM tahun ini juga memperkenalkan kompetisi baru yakni New Chinese Cinema di mana akan menghadirkan film indie berbahasa Cina dari berbagai negara. Di antaranya adalah film Baby, The Pluto Moment, dan Up The Mountain dari mainland Cina, Fly By Night dari Malaysia, dan 2 film dari Taiwan yakni Dear Ex dan Xiao Mei.
Good news-nya, film Indonesia juga akan menggelar gala screening yakni film produksi Edwin yang berjudul Aruna dan Lidahnya. Film yang dibintangi oleh Dian Sastrowardoyo, Nicholas Saputra, Hannah Al Rasyid, dan Oka Antara ini akan mengisi gala screening pada hari Rabu, 12 Desember 2018 di Macao Cultural Centre. Selain itu, film action Wiro Sableng juga akan menggelar screening dalam kategori Special Presentations dan akan tayang pada hari Selasa, 11 Desember 2018.
Seperti tahun sebelumnya, IFFAM juga memperkenalkan 3 talent ambassadors yakni Lim Yoon A (aka Yoona), aktris asal Korea Selatan yang juga member girlband Girls' Generation, bersama aktor asal Hongkong Aaron Kwok dan aktor Hollywood Nicolas Cage.
Sumber - Sumber