Maaf banget beritanya telat :mewek Gue baru tahu beritanya hari ini :sorry
To make my father proud To make my mother smile I need not conquere worlds, or fame Not set, the pace for style
Michael Jackson – To Make My Father Proud (1984)
Selamat jalan Joseph Walter Jackson (1928-2018). Semoga kau dipertemukan kembali dengan anakmu, Michael Joseph Jackson, di surga :angel.
2 hari setelah ulang tahun kematian anaknya, ayah kandung Michael Jackson, Joseph Walter Jackson, giliran "mengikuti" anaknya, Michael Jackson, ke hadapan Sang Khalik. Seminggu yang lalu, Joseph Walter Jackson berpulang pada usianya yang ke-89 tahun setelah sempat sekarat selama beberapa hari lantaran menderita komplikasi penyakit jant, kanker pankreas, serta serangan stroke berat.
Quote:
Joe Jackson, Ayah Michael Jackson Meninggal Dunia SUMBER
Bintang.com, Jakarta Joe Jackson telah menghembuskan napasnya yang terakhir. Manajer dan ayah 11 anak, termasuk bintang pop Janet dan [Michael Jackson], tutup usia di salah satu rumah sakit di Las Vegas, Amerika Serikat. Disebutkan, Joe meninggal karena penyakit kanker yang diderita. Sebagaimana diketahui, ia sempat stroke di Sao Paulo, Brazil, pada 2015 silam, yang ikuti beberapa serangan jantung. Lewat sebuah kicauan, kabar duka ini dikonfirmasi cucu Joe, Taj Jackson. Anak ke-4 Joe, Jermaine, sebelumnya telah memberi tahu Daily Mail, sebelum meninggal, Joe sempat menolak kunjungan dari pihak keluarga, tak membagi informasi tentang keberadaan dan diagnosa penyakitnya. "Tak ada yang tahu. Kami tak seharusnya meminta dan berargumentasi hanya untuk melihat ayah kami sendiri, terutama di waktu seperti ini. Kami sudah sangat sakit," ucapnya seperti dikutip dari Daily Mail, Kamis (28/6). Sebagaimana diketahui, Joe Jackson hadir ke tengah publik dengan segala kontroversinya. Seperti dikutip dari The Guardian, Kamis (28/6), mulai dari tak menganggap Michael Jackson sebagai anak di tahun 2003, sampai mengaku telah memukul salah satu putranya dan tak menyesal berbuat demikian.
Inikah Kicauan Joe Jackson Sebelum Meninggal Dunia?
Sebelum menghembuskan napas terakhir pada Rabu (27/6), katanya Joe Jackson, ayah dari Michael Jackson, sempat mengunggah sebuah kicauan di akun Twitter-nya. Disertai foro dirinya, kicauan itu berbicara tentang matahari terbenam. "I have seen more sunsets than I have left to see. The sun rises when the time comes and whether you like it or not the sun sets when the time comes (Aku telah melihat lebih banyak matahari terbenam dari sisa yang bisa ku lihat. Matahari terbit datang dan tak peduli kau suka atau tidak, matahai terbenam datang)," demikian kalimat yng tertulis di uggahan tersebut. Namun demikian, kicauan tersebut tampak diragukan Paris Jackson, putri Michael, banar dituliskan sang kakek. Di sebuah kicauan, ia juga mengucap ragu bila Joe pernah menggunakan akun yang dimaksud.
Quote:
Kabar Duka, Ayah Michael Jackson 'Joe Jackson' Meninggal Dunia SUMBER
AYAH Michael Jackson, Joe Jackson, yang juga merupakan pendiri The Jackson 5, meninggal dunia pada Rabu (27/6), pukul 15.30 waktu Los Angeles.
Joe Jackson tutup usia 89 tahun meninggal dunia pada Rabu (27/6) pada pukul 15.30 waktu Los Angeles.
Media TMZ dan ET sebagaimana dilansir melalui laman hmetro.com melaporkan, Joe Jackson meninggal dunia setelah pekan lalu yang sempat dibawa ke rumah sakit pekan lalu dalam perjuangannya melawan kanker.
Pihak keluarga tidak memberikan secara resmi informasi mengenai meninggalnya Joe Jackson ketika diminta untuk berkomentar.
Namun, sebagaiaman dikutip dari sumber lainnya, Randy Jackson Jr., cucu Joe Jackson, mengonfirmasi berita duka itu lewat cuitannya di Twitter.
"Selamat beristirahat 'raja' yang membuat segala sesuatu menjadi mungkin! Aku mencintaimu, Kek," ungkap Randy dalam unggahannya.
Sementara LaToya Jackson, putri mendiang, mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada sang ayah.
"Aku akan selalu mencintaimu! Kau memberikan kami kekuatan dan menjadikan aku dan saudara-saudaraku keluarga paling terkenal di dunia," ungkapnya.
Sementara itu, Joe Jackson sudah memberikan isyarat kematiannya di Twitter dua hari yang lalu.
Pesan tersebut tentang kondisi kesehatannya yang terus memburuk lewat Twitter.
Bersama foto siluet diri yang mengenakan topi favoritnya, Joe menuliskan, "Di saat terakhirku, aku melihat lebih banyak sinar matahari," katanya.
Joe juga menambahkan, "Saya melihat matahari terbenam lebih dari yang pernah saya lihat. Matahari terbit tepat waktu dan suka atau tidak suka, matahari akan tenggelam ketika saatnya tiba,".
Namun Paris Jackson, cucu Joe dari mendiang Michael Jackson, mengklaim pesan itu tidak ditulis oleh kakeknya. "Aku bahkan tak yakin kakek pernah menggunakan akun tersebut," ungkap Paris.
Diketahui, Joe Jackson merupakan seorang ayah dari 11 ornag anak.
Dia pernah bekerja sebagai pandai besi di Gary, Indiana tetapi menciptakan sejarah musik ketika ia menjadi manajer yang sukses setelah mendirikan The Jackson 5 yang terdiri dari anak-anaknya.
Putranya yang paling terkenal, 'King Pop' Michael Jackson, pernah mencurahkan air mata ketika menceritakan kisah dipukul ayahnya dengan ikat pinggang pada usia muda dan secara terbuka memaafkannya seperti yang tertulis dalam surat wasiatnya.
FOTO-FOTO MENDIANG AYAH MICHAEL JACKSON
Spoiler for Joseph Walter Jackson:
Foto-Foto Anggota Keluarga Jackson
Spoiler for Katherine Jackson, Ibu Michael Jackson, Istri Joe Jackson:
Spoiler for Rebbie Jackson, Anak Pertama Katherine Jackson:
Spoiler for Austin Brown, Anak Rebbie Jackson:
Spoiler for Jackie Jackson, Anak Kedua Katherine Jackson:
Spoiler for Tito Jackson, Anak Ketiga Katherine Jackson:
Spoiler for Taj Jackson, Anak Pertama Tito Jackson:
Spoiler for Taryll Jackson, Anak Kedua Tito Jackson:
Spoiler for TJ Jackson, Anak Ketiga Tito Jackson:
Spoiler for Jermaine Jackson, Anak Keempat Katherine Jackson:
Spoiler for La Toya Jackson, Anak Kelima Katherine Jackson:
Spoiler for Marlon Jackson, Anak Keenam Katherine Jackson:
Spoiler for Michael Jackson, Anak Ketujuh Katherine Jackson:
Spoiler for Prince Jackson, Anak Pertama Michael Jackson:
Spoiler for Paris Jackson, Anak Kedua Michael Jackson:
Spoiler for Blanket Jackson, Anak Ketiga Michael Jackson:
Spoiler for Randy Jackson, Anak Kedelapan Katherine Jackson:
Spoiler for Janet Jackson, Anak Kesembilan Katherine Jackson:
[BREAKING NEWS] Ayah Michael Jackson Berpulang Pada Tanggal 27 Juni 2018